MEDAN-PSMS versi Benny Sihotang telah memutuskan akan menggelar latihan perdana Selasa (20/11) mendatang di Stadion Kebun Bunga. Ini tentu menimbulkan masalah baru mengingat selama ini venue di jalan Candi Borobudur itu digunakan PSMS versi Indra Sakti Harahap juga untuk latihan.
Benny mengandalkan kekuatan surat disposisi dari Wali Kota Medan, Rahudman Harahap sebagai legalitas izin resmi pemakaian Kebun Bunga kepada skuadnya. Apakah ini lantas membuat PSMS versi Indra terusir?
Jumat (16/11) kemarin sore, skuad besutan Suimin Diharja ini masih terlihat berlatih di Stadion Kebun Bunga. Sempat meliburkan skuad sehari sebelumnya, mereka kembali melanjutkan aktivitas rutin yang telah dimulai sejak lebih dari sebulan terakhir ini.
Ketua Umum PSMS versi RULB Hotel Candi, Indra Sakti belum akan meminggirkan skuadnya dari Kebun Bunga sebelum melihat surat langsung dari Wali Kota Medan. “Pertama kita lihat dulu situasinya seperti apa. Selanjutnya saya mau lihat seperti apa surat dari Wali Kota Medan. Apa dasarnya mereka memberi izin untuk penggunaan Kebun Bunga kepada mereka (PSMS versi Benny) setelah itu baru kita buat rapat untuk menentukan keputusan,” katanya saat dihubungi Jumat (16/11) kemarin.
Selain itu Indra merasa berhak penggunaan Kebun Bunga oleh pihaknya. Karena itu Senin (19/11) mendatang ia juga akan melayangkan surat permohonan izin kepada Pemko Medan agar Stadion Kebun Bunga juga dapat digunakan pihaknya. “Kalau begitu kami berhak dong menggunakan Kebun Bunga juga. Karena itu surat izin akan kami layangkan juga. Berhubung sekarang libur, Senin nanti mungkin akan kami liburkan,” tambahnya.
Satu hal lain yang membuat Indra masih stagnan melakukan tindakan adalah belum keluarnya keputusan PT Liga Indonesia soal kepastian skuadnya bermain disana. “Kita juga menunggu keputusan PT Liga Indonesia. Mengapa kita harus ngotot-ngototan jika belum ada kepastian. Saat ini kan masih bisa dilakukan penyesuaian waktu. Kita bukan pasukan perang. Apalagi ini olahraga. Tidak perlu emosional menanggapinya,” jelasnya.
Sebelumnya PSMS versi Benny Sihotang telah memastikan Selasa (20/11) mendatang menggelar latihan perdananya. Jadwal ini sedikit mundur dari target awal menggelar latihan pekan ini.
Berebut Stadion Kebun Bunga memang diprediksi akan terjadi sejak lahirnya kepengurusan PSMS yang diketuai Benny Sihotang 21 Oktober lalu. Kebun Bunga bisa dibilang melabeli pengakuan publik Medan atas PSMS karena selama ini kerap hadir menyaksikan langsung para pemain latihan. Karena itu fungsinya tak sekedar tempat latihan.
Bukti sahih adalah musim lalu saat PSMS IPL terpaksa menyingkir dari Kebun Bunga dan berpindah latihan di Lapangan Thamrin Graha Metropolitan (TGM). Begitu juga dengan Mess pemain di Asam Kumbang. PSMS IPL tak mendapat simpati yang tinggi dari suporter. (don)
MEDAN-PSMS versi Benny Sihotang telah memutuskan akan menggelar latihan perdana Selasa (20/11) mendatang di Stadion Kebun Bunga. Ini tentu menimbulkan masalah baru mengingat selama ini venue di jalan Candi Borobudur itu digunakan PSMS versi Indra Sakti Harahap juga untuk latihan.
Benny mengandalkan kekuatan surat disposisi dari Wali Kota Medan, Rahudman Harahap sebagai legalitas izin resmi pemakaian Kebun Bunga kepada skuadnya. Apakah ini lantas membuat PSMS versi Indra terusir?
Jumat (16/11) kemarin sore, skuad besutan Suimin Diharja ini masih terlihat berlatih di Stadion Kebun Bunga. Sempat meliburkan skuad sehari sebelumnya, mereka kembali melanjutkan aktivitas rutin yang telah dimulai sejak lebih dari sebulan terakhir ini.
Ketua Umum PSMS versi RULB Hotel Candi, Indra Sakti belum akan meminggirkan skuadnya dari Kebun Bunga sebelum melihat surat langsung dari Wali Kota Medan. “Pertama kita lihat dulu situasinya seperti apa. Selanjutnya saya mau lihat seperti apa surat dari Wali Kota Medan. Apa dasarnya mereka memberi izin untuk penggunaan Kebun Bunga kepada mereka (PSMS versi Benny) setelah itu baru kita buat rapat untuk menentukan keputusan,” katanya saat dihubungi Jumat (16/11) kemarin.
Selain itu Indra merasa berhak penggunaan Kebun Bunga oleh pihaknya. Karena itu Senin (19/11) mendatang ia juga akan melayangkan surat permohonan izin kepada Pemko Medan agar Stadion Kebun Bunga juga dapat digunakan pihaknya. “Kalau begitu kami berhak dong menggunakan Kebun Bunga juga. Karena itu surat izin akan kami layangkan juga. Berhubung sekarang libur, Senin nanti mungkin akan kami liburkan,” tambahnya.
Satu hal lain yang membuat Indra masih stagnan melakukan tindakan adalah belum keluarnya keputusan PT Liga Indonesia soal kepastian skuadnya bermain disana. “Kita juga menunggu keputusan PT Liga Indonesia. Mengapa kita harus ngotot-ngototan jika belum ada kepastian. Saat ini kan masih bisa dilakukan penyesuaian waktu. Kita bukan pasukan perang. Apalagi ini olahraga. Tidak perlu emosional menanggapinya,” jelasnya.
Sebelumnya PSMS versi Benny Sihotang telah memastikan Selasa (20/11) mendatang menggelar latihan perdananya. Jadwal ini sedikit mundur dari target awal menggelar latihan pekan ini.
Berebut Stadion Kebun Bunga memang diprediksi akan terjadi sejak lahirnya kepengurusan PSMS yang diketuai Benny Sihotang 21 Oktober lalu. Kebun Bunga bisa dibilang melabeli pengakuan publik Medan atas PSMS karena selama ini kerap hadir menyaksikan langsung para pemain latihan. Karena itu fungsinya tak sekedar tempat latihan.
Bukti sahih adalah musim lalu saat PSMS IPL terpaksa menyingkir dari Kebun Bunga dan berpindah latihan di Lapangan Thamrin Graha Metropolitan (TGM). Begitu juga dengan Mess pemain di Asam Kumbang. PSMS IPL tak mendapat simpati yang tinggi dari suporter. (don)