22.8 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Bintang Medan Menang Tandang

Bintang Medan senang bisa menang besar di laga tandangnya kontra Bogor Raya. 4-0 sudah lebih dari cukup bagi Bintang Medan mencatat kemenangan tandang pertamanya di kancang Liga Primer Indonesia (LPI) musim ini. Gol dikemas Cosmin Vansea (dua gol), Ahn Hyo Yuen dan Syafari.

Meski sedikit tertolong dengan tiga kartu merah yang diterima Bogor Raya, Bintang Medan tetap saja puas dengan hasil tersebut. Ya pada laga itu, tiga pemain Bogor Raya, masing-masing Rasyid Latuamury, Luciano Rimoldi dan Masperi Kasim diganjar kartu merah oleh wasit asal Macedonia Drage Siojanouski. Wasit asing ini juga memberi satu kartu kuning bagi tuan rumah dan lima kartu kuning untuk tamu. Sungguh laga yang keras.

“Sejak awal kami sudah menilai tuan rumah Bogor Raya adalah tim kuat. Dan kami senang ternyata bisa menang besar melawan tim kuat di kandangnya sendiri. Anak-anak awalnya sempat ragu dengan kondisi lapangan yang buruk, tapi ternyata mereka bermain gemilang,” tutur Arsitek Bintang Medan, Michael Feictenbeiner yang dihubungi usai laga.
Sementara bagi tuan rumah, kekalahan itu  sulit dilupakan. Namun begitu Pelatih Bogor Raya, John Arwandi  memberikan ucapan selamat kepada Bintang Medan atas keberhasilannya.

“Kami terbawa irama permainan Bintang Medan sehingga mereka leluasa mengobrak-abrik lini pertahanan kami. Para pemain juga terlalu percaya diri karena menang enam kali sebelumnya,” bebernya. (ful)

Bintang Medan senang bisa menang besar di laga tandangnya kontra Bogor Raya. 4-0 sudah lebih dari cukup bagi Bintang Medan mencatat kemenangan tandang pertamanya di kancang Liga Primer Indonesia (LPI) musim ini. Gol dikemas Cosmin Vansea (dua gol), Ahn Hyo Yuen dan Syafari.

Meski sedikit tertolong dengan tiga kartu merah yang diterima Bogor Raya, Bintang Medan tetap saja puas dengan hasil tersebut. Ya pada laga itu, tiga pemain Bogor Raya, masing-masing Rasyid Latuamury, Luciano Rimoldi dan Masperi Kasim diganjar kartu merah oleh wasit asal Macedonia Drage Siojanouski. Wasit asing ini juga memberi satu kartu kuning bagi tuan rumah dan lima kartu kuning untuk tamu. Sungguh laga yang keras.

“Sejak awal kami sudah menilai tuan rumah Bogor Raya adalah tim kuat. Dan kami senang ternyata bisa menang besar melawan tim kuat di kandangnya sendiri. Anak-anak awalnya sempat ragu dengan kondisi lapangan yang buruk, tapi ternyata mereka bermain gemilang,” tutur Arsitek Bintang Medan, Michael Feictenbeiner yang dihubungi usai laga.
Sementara bagi tuan rumah, kekalahan itu  sulit dilupakan. Namun begitu Pelatih Bogor Raya, John Arwandi  memberikan ucapan selamat kepada Bintang Medan atas keberhasilannya.

“Kami terbawa irama permainan Bintang Medan sehingga mereka leluasa mengobrak-abrik lini pertahanan kami. Para pemain juga terlalu percaya diri karena menang enam kali sebelumnya,” bebernya. (ful)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/