29.4 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Arti Tiga Poin Perdana Bagi Garuda Muda

Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso. FOTO: dok/jpnn.com
Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso. FOTO: dok/jpnn.com

SUMUTPOS.CO- TIMNAS U-23 akan menghadapi Myanmar U-23 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (2/6) malam. Target tiga poin perdana mutlak didapatkan skuat Garuda Muda.

Pelatih Aji Santoso menyebut laga ini super penting untuk menentukan langkah Indonesia ke depan. Sebab, selain Singapura, Myanmar-lah tim yang diwaspadai oleh Skuat Garuda Muda bakal menjadi ganjalan untuk lolos ke semifinal.

“Saya berharap kemenangan bisa membuat percaya diri pemain besar kembali. Kemenangan juga bisa melupakan semua masalah yang ada di sepak bola Indonesia saat ini,” terang pelatih 44 tahun tersebut.

Dalam sejarah perjalanan Indonesia di laga perdana SEA Games, skuat Garuda sering mendapatkan kemenangan. Karena itu, Aji berharap tuah itu berlanjut pada SEA Games kali ini.

Modal kemenangan terakhir saat uji coba lawan Malaysia U-23 1-0 di Indonesia diyakini mampu meredam Myanmar. Apalagi, kekuatan lawan sudah dikantongi oleh Aji Santoso dari memantau dua rekaman video permainan Myanmar.

“Kalau kualitas saya optimistis tim kami. Tinggal bagaimana pemain menerjemahkan strategi yang diinginkan di lapangan nanti,” pungkasnya. (dkk/jpnn)

Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso. FOTO: dok/jpnn.com
Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso. FOTO: dok/jpnn.com

SUMUTPOS.CO- TIMNAS U-23 akan menghadapi Myanmar U-23 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (2/6) malam. Target tiga poin perdana mutlak didapatkan skuat Garuda Muda.

Pelatih Aji Santoso menyebut laga ini super penting untuk menentukan langkah Indonesia ke depan. Sebab, selain Singapura, Myanmar-lah tim yang diwaspadai oleh Skuat Garuda Muda bakal menjadi ganjalan untuk lolos ke semifinal.

“Saya berharap kemenangan bisa membuat percaya diri pemain besar kembali. Kemenangan juga bisa melupakan semua masalah yang ada di sepak bola Indonesia saat ini,” terang pelatih 44 tahun tersebut.

Dalam sejarah perjalanan Indonesia di laga perdana SEA Games, skuat Garuda sering mendapatkan kemenangan. Karena itu, Aji berharap tuah itu berlanjut pada SEA Games kali ini.

Modal kemenangan terakhir saat uji coba lawan Malaysia U-23 1-0 di Indonesia diyakini mampu meredam Myanmar. Apalagi, kekuatan lawan sudah dikantongi oleh Aji Santoso dari memantau dua rekaman video permainan Myanmar.

“Kalau kualitas saya optimistis tim kami. Tinggal bagaimana pemain menerjemahkan strategi yang diinginkan di lapangan nanti,” pungkasnya. (dkk/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/