25 C
Medan
Monday, June 17, 2024

KONI Medan Gelar Pelatihan Jurnalistik Olahraga

MEDAN-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Medan menggelar pelatihan jurnalistik olahraga selama tiga hari. Kegiatan yang diikuti wartawan peliput olahraga dari berbagai media cetak dan elektronik di Kota Medan itu, dibuka Kepala Dinas Infokom Kota Medan Zulkifli Sitepu, mewakili Walikota Medan, Jumat (2/12).

Dalam sambutannya Zulkifli memberikan respon positif terhadap kegiatan yang digagas KONI Kota Medan dibawah pimpinan Zulhifzi Lubis (Opunk Ladon) ini.
Menurutnya pelatihan ini akan menambah wawasan bagi wartawan olahraga, dalam menyajikan berita-berita tentang perkembangan olahraga di daerah dan Kota Medan khususnya.

Melalui pemberitaan yang disajikan wartawan, juga akan menjadi motivasi bagi prestasi olahraga di daerah ini.
Hadir juga Wakil Ketua KONI Sumut, Simon Pramono yang juga mantan Ketua Serikat Induk Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Sumut.

Dia  mengakui masih banyak wartawan olahraga yang belum memahami istilah-istilah yang ada di tiap-tiap cabang olahraga. Padahal, kata Simon istilah-istilah itu sangat penting, sehingga wartawan bisa menyajikan berita yang menarik dan mendalam. (ful)

MEDAN-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Medan menggelar pelatihan jurnalistik olahraga selama tiga hari. Kegiatan yang diikuti wartawan peliput olahraga dari berbagai media cetak dan elektronik di Kota Medan itu, dibuka Kepala Dinas Infokom Kota Medan Zulkifli Sitepu, mewakili Walikota Medan, Jumat (2/12).

Dalam sambutannya Zulkifli memberikan respon positif terhadap kegiatan yang digagas KONI Kota Medan dibawah pimpinan Zulhifzi Lubis (Opunk Ladon) ini.
Menurutnya pelatihan ini akan menambah wawasan bagi wartawan olahraga, dalam menyajikan berita-berita tentang perkembangan olahraga di daerah dan Kota Medan khususnya.

Melalui pemberitaan yang disajikan wartawan, juga akan menjadi motivasi bagi prestasi olahraga di daerah ini.
Hadir juga Wakil Ketua KONI Sumut, Simon Pramono yang juga mantan Ketua Serikat Induk Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Sumut.

Dia  mengakui masih banyak wartawan olahraga yang belum memahami istilah-istilah yang ada di tiap-tiap cabang olahraga. Padahal, kata Simon istilah-istilah itu sangat penting, sehingga wartawan bisa menyajikan berita yang menarik dan mendalam. (ful)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/