22.8 C
Medan
Saturday, June 22, 2024

16 Tim Futsal Perebutkan Piala KNPI Medan Johor

MEDAN- Sebanyak 16 tim futsal berlaga pada turnamen futsal memperebutkan Piala Ketua PK KNPI Medan Johor, bertajuk Warispa Medan Johor Futsal Cup 2011 di Lapangan Futsal Electric Ball Jalan Karya Kasih Medan Johor, Minggu (13/11).

Even yang bertujuan mempererat jalinan silaturrahmi pemuda dan remaja mesjid se Kecamatan Medan Johor ini dibuka oleh Ketua Pimpinan Kecamatan KNPI Medan Johor Dedi Suhairi SPdI dan dihadiri Pjs Ketua Warispa Medan Johor M Iqbal SE, Pembina Warispa Medan Johor Mawardi Tanjung, Ketua Panitia Ahmad Siddik dan MPO Warispa Medan Johor Ahmad Fauzi.

Di hadapan para peserta turnamen futsal, Dedi Suhairi mengaku salut dan bangga kepada Warispa Medan Johor atas terselenggaranya turnamen futsal. “Kita berharap turnamen ini dijadikan sebagai kekuatan mempersatukan pemuda. Karenanya, kami berharap agar turnamen tidak menimbulkan perpecahan di kalangan pemuda,” imbaunya.

Untuk itu, Dedi berharap kepada pemain untuk tampil dengan menjunjung tinggi sportifitas sehingga turnamen berlangsung sukses.

“Jika turnamen ini berjalan lancar, tak tertutup kemungkinan turnamen ini berlangsung secara berkesinambungan setiap tahunnya, karena saya yakin even ini mampu membangun kebersamaan di antara para pemuda,” tegasnya.
Selanjutnya Dedi menambahkan bahwa pertandingan futsal merupakan sarana penyaluran energi pemuda ke arah yang positif, selain mampu menghasilkan prestasi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Pjs Ketua Warispa Medan Johor M Iqbal SE. Bahkan secara tegas Iqbal berpesan kepada panitia untuk bersikap tegas dalam menjalan tugasnya, sehingga tidak terjadi kericuhan di turnamen yang sesungguhnya mengedepankan jalinan silaturrahmi itu.

“Semua pemain harus mampu memperlihatkan penampilan terbaiknya guna mengantarkan tim meraih kemenangan, bukan justru bertindak tida sportif yang dapat memancing keributan,” tukasnya. (ila)

MEDAN- Sebanyak 16 tim futsal berlaga pada turnamen futsal memperebutkan Piala Ketua PK KNPI Medan Johor, bertajuk Warispa Medan Johor Futsal Cup 2011 di Lapangan Futsal Electric Ball Jalan Karya Kasih Medan Johor, Minggu (13/11).

Even yang bertujuan mempererat jalinan silaturrahmi pemuda dan remaja mesjid se Kecamatan Medan Johor ini dibuka oleh Ketua Pimpinan Kecamatan KNPI Medan Johor Dedi Suhairi SPdI dan dihadiri Pjs Ketua Warispa Medan Johor M Iqbal SE, Pembina Warispa Medan Johor Mawardi Tanjung, Ketua Panitia Ahmad Siddik dan MPO Warispa Medan Johor Ahmad Fauzi.

Di hadapan para peserta turnamen futsal, Dedi Suhairi mengaku salut dan bangga kepada Warispa Medan Johor atas terselenggaranya turnamen futsal. “Kita berharap turnamen ini dijadikan sebagai kekuatan mempersatukan pemuda. Karenanya, kami berharap agar turnamen tidak menimbulkan perpecahan di kalangan pemuda,” imbaunya.

Untuk itu, Dedi berharap kepada pemain untuk tampil dengan menjunjung tinggi sportifitas sehingga turnamen berlangsung sukses.

“Jika turnamen ini berjalan lancar, tak tertutup kemungkinan turnamen ini berlangsung secara berkesinambungan setiap tahunnya, karena saya yakin even ini mampu membangun kebersamaan di antara para pemuda,” tegasnya.
Selanjutnya Dedi menambahkan bahwa pertandingan futsal merupakan sarana penyaluran energi pemuda ke arah yang positif, selain mampu menghasilkan prestasi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Pjs Ketua Warispa Medan Johor M Iqbal SE. Bahkan secara tegas Iqbal berpesan kepada panitia untuk bersikap tegas dalam menjalan tugasnya, sehingga tidak terjadi kericuhan di turnamen yang sesungguhnya mengedepankan jalinan silaturrahmi itu.

“Semua pemain harus mampu memperlihatkan penampilan terbaiknya guna mengantarkan tim meraih kemenangan, bukan justru bertindak tida sportif yang dapat memancing keributan,” tukasnya. (ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/