25 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

STOK Binaguna Juara Zipur Cup

MEDAN-Tim sepak bola STOK Binaguna berhasil menjuarai turnamen  sepak bola Zipur Cup setelah pada partai final yang berlangsung Minggu (12/3) menumbangkan tim R Sport dengan skor 2-1.

Zipur Cup digelar dalam rangka memperingati hari jadi Batalion Zipur  I/DD ke-61. Keberhasilan ini membuat Ketua Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan (STOK) Binaguna Dra Hj Laila Sari MM bangga dengan anak asuhnya. ‘’Ini sesuatu yang membanggakan. Sulit diungkapkan dengan kata-kata,”bebernya.
Sementara itu Pembina kesebelasan Stok Binaguna Dicky Hendrawan SPd mengatakan, apa yang dilakukan anak didiknya memang layak mendapat apresiasi. Soalnya, perjuangan mereka untuk memenangi pertandingan lumayan berat.

Pembantu Ketua III STOK Binaguna itu menambahkan, dengan hasil yang dicapainya ini, mereka siap menyongsong perhelatan Liga Pendidikan Indonesia (LPI) yang bakal bergulir dalam waktu dekat ini.
Nah, menatap gelaran LPI nanti  Manajer tim sepak bola STOK Binaguna Drs Ibarhim Sembiring M.Or   menargetkan partai final. “Persiapan semakin matang karena kami ingin menjadi yang terbaik ,” bilangnya.
Pelatih tim sepak bola STOK Binaguna Hotma Doli Napitupulu membeberkan bahwa pada Piala Zipur lalu anak asuh sempat berhadapan dengan Zipur A (1-1), PT GS (1-1), UMSU A (1-1) dan R Sport (3-0).

Tiga kali seri dan sekali menang mengantarkan STOK Binaguna melangkah ke semifinal. Di babak ini STOK Binaguna  menang 1-0 atas UMSU B, untuk selanjutnya menang 2-1 atas R Sport dipartai puncak. (ton/smg)

MEDAN-Tim sepak bola STOK Binaguna berhasil menjuarai turnamen  sepak bola Zipur Cup setelah pada partai final yang berlangsung Minggu (12/3) menumbangkan tim R Sport dengan skor 2-1.

Zipur Cup digelar dalam rangka memperingati hari jadi Batalion Zipur  I/DD ke-61. Keberhasilan ini membuat Ketua Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan (STOK) Binaguna Dra Hj Laila Sari MM bangga dengan anak asuhnya. ‘’Ini sesuatu yang membanggakan. Sulit diungkapkan dengan kata-kata,”bebernya.
Sementara itu Pembina kesebelasan Stok Binaguna Dicky Hendrawan SPd mengatakan, apa yang dilakukan anak didiknya memang layak mendapat apresiasi. Soalnya, perjuangan mereka untuk memenangi pertandingan lumayan berat.

Pembantu Ketua III STOK Binaguna itu menambahkan, dengan hasil yang dicapainya ini, mereka siap menyongsong perhelatan Liga Pendidikan Indonesia (LPI) yang bakal bergulir dalam waktu dekat ini.
Nah, menatap gelaran LPI nanti  Manajer tim sepak bola STOK Binaguna Drs Ibarhim Sembiring M.Or   menargetkan partai final. “Persiapan semakin matang karena kami ingin menjadi yang terbaik ,” bilangnya.
Pelatih tim sepak bola STOK Binaguna Hotma Doli Napitupulu membeberkan bahwa pada Piala Zipur lalu anak asuh sempat berhadapan dengan Zipur A (1-1), PT GS (1-1), UMSU A (1-1) dan R Sport (3-0).

Tiga kali seri dan sekali menang mengantarkan STOK Binaguna melangkah ke semifinal. Di babak ini STOK Binaguna  menang 1-0 atas UMSU B, untuk selanjutnya menang 2-1 atas R Sport dipartai puncak. (ton/smg)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/