26 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Lagi, Supandi Kusuma Pimpin Wushu Sumut

Dituntut Memacu Perkembangan Wushu Sumut

MEDAN-Sukses yang diraih Master Supandi Kesuma selama memimpin Wushu Indonesia (WI) Sumatera Utara, tak ayal menempatkan kembali dirinya sebagai Ketua WI Sumut periode 2013-2017.

Itu setelah Kamis (17/1) lalu, dirinya terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Provinsi (Musprov) yang diikuti oleh 13 pengcab se-Sumatera Utara di Gedung KONI Sumut Jalan William Iskandar Medan.

Musprov ini dibuka oleh Ketua Umum KONI Sumut H Gus Irawan Pasaribu yang diwakili Ketua Harian John Ismadi Lubis.

Dalam sambutannya, John pun memuji prestasi yang telah diraih oleh atlet-atlet Wushu Sumut pada tiga kali Pekan Olahraga Nasional (PON) terakhir.
“KONI Sumut memberikan apresiasi kepada Wushu Sumut karena telah mampu menjadi juara umum pada tiga kali PON terakhir,” ujarnya. Namun, John mengingatkan, pada PON 2012 lalu di Riau, Wushu Sumut memang masih menjadi juara umum, namun hanya unggul tipis dari DKI Jakarta. Hal ini menunjukkan kalau daerah lain juga sudah mulai mempersiapkan diri.

“Karena itu, kita harus memacu perkembangan Wushu di Sumut lebih giat lagi,” pesannya.
Pada kesempatan ini, John juga mengucapkan terima kasih kepada WI Pusat yang telah mempercayakan Sumut sebagai tuan rumah Pelatihan Nasional (Pelatnas) atlet Wushu untuk menghadapi Sea Games 2013 mendatang.

“Ini merupakan kesempatan bagi atlet Sumut untuk lebih terpacu meraih prestasi,” katanya.
Sebelumnya, Ketua PB WI Sumut Master Supandi Kusuma berharap agar Musprov ini bisa melahirkan program-program yang bermanfaat bagi perkembangan Wushu di Sumut. Dia melihat, pembinaan atlet itu bukanlah pekerjaan mudah, tapi sulit. Karena itu, dia mengajak Wushu Sumut untuk tetap merapatkan barisan dengan mempertahankan kebersamaan.

Supandi menambahkan, Pengprov WI Sumut juga akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Wushu Sanda Senior dan Junior Sumut 2013 di Gedung Serba Guna Unimed pada 18-20 Januari. Kejuaraan ini pun diharapkan bisa melahirkan atlet berprestasi guna mewakili Sumut di tingkat nasional.
Sedangkan, Ketua Panitia Musprov WI Sumut H Sakiruddin SE melaporkan, Musprov ini bertujuan untuk memilih Ketua Pengprov WI Sumut Periode 2013-2017. Musprov ini diikuti 13 Pengcab/Pengkot WI se-Sumatera Utara. (ije)

Dituntut Memacu Perkembangan Wushu Sumut

MEDAN-Sukses yang diraih Master Supandi Kesuma selama memimpin Wushu Indonesia (WI) Sumatera Utara, tak ayal menempatkan kembali dirinya sebagai Ketua WI Sumut periode 2013-2017.

Itu setelah Kamis (17/1) lalu, dirinya terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Provinsi (Musprov) yang diikuti oleh 13 pengcab se-Sumatera Utara di Gedung KONI Sumut Jalan William Iskandar Medan.

Musprov ini dibuka oleh Ketua Umum KONI Sumut H Gus Irawan Pasaribu yang diwakili Ketua Harian John Ismadi Lubis.

Dalam sambutannya, John pun memuji prestasi yang telah diraih oleh atlet-atlet Wushu Sumut pada tiga kali Pekan Olahraga Nasional (PON) terakhir.
“KONI Sumut memberikan apresiasi kepada Wushu Sumut karena telah mampu menjadi juara umum pada tiga kali PON terakhir,” ujarnya. Namun, John mengingatkan, pada PON 2012 lalu di Riau, Wushu Sumut memang masih menjadi juara umum, namun hanya unggul tipis dari DKI Jakarta. Hal ini menunjukkan kalau daerah lain juga sudah mulai mempersiapkan diri.

“Karena itu, kita harus memacu perkembangan Wushu di Sumut lebih giat lagi,” pesannya.
Pada kesempatan ini, John juga mengucapkan terima kasih kepada WI Pusat yang telah mempercayakan Sumut sebagai tuan rumah Pelatihan Nasional (Pelatnas) atlet Wushu untuk menghadapi Sea Games 2013 mendatang.

“Ini merupakan kesempatan bagi atlet Sumut untuk lebih terpacu meraih prestasi,” katanya.
Sebelumnya, Ketua PB WI Sumut Master Supandi Kusuma berharap agar Musprov ini bisa melahirkan program-program yang bermanfaat bagi perkembangan Wushu di Sumut. Dia melihat, pembinaan atlet itu bukanlah pekerjaan mudah, tapi sulit. Karena itu, dia mengajak Wushu Sumut untuk tetap merapatkan barisan dengan mempertahankan kebersamaan.

Supandi menambahkan, Pengprov WI Sumut juga akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Wushu Sanda Senior dan Junior Sumut 2013 di Gedung Serba Guna Unimed pada 18-20 Januari. Kejuaraan ini pun diharapkan bisa melahirkan atlet berprestasi guna mewakili Sumut di tingkat nasional.
Sedangkan, Ketua Panitia Musprov WI Sumut H Sakiruddin SE melaporkan, Musprov ini bertujuan untuk memilih Ketua Pengprov WI Sumut Periode 2013-2017. Musprov ini diikuti 13 Pengcab/Pengkot WI se-Sumatera Utara. (ije)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/