30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Sensasi Muda Cup Berhadiah Total Rp10,5 Juta

TECHNICAL MEETING: Ketua Panitia Andika Yudhistira (ketiga dari kanan) saat technical meeting  Hotel Dhaksina, Selasa (24/7).//doni hermawan/sumut pos
TECHNICAL MEETING: Ketua Panitia Andika Yudhistira (ketiga dari kanan) saat technical meeting di Hotel Dhaksina, Selasa (24/7).//doni hermawan/sumut pos

MEDAN- Ajang Sensasi Muda Cup, gawean para pemain sepakbola Medan yang berkiprah di liga profesional tanah air bertepatan dengan Bulan Ramadan siap dihelat. Delapan tim akan akan saling unjuk kebolehan mulai Kamis (26/7), di Lapangan Boca Junior, Arhanud Medan.

Sesuai hasil technical meeting Selasa (24/7), di Hotel Dhaksina Medan, delapan tim terbagi dalam dua grup. Grup A dihuni Medan FC yang diperkuat Markus, Deny Wahyudi, Ari Yuganda, dan lainnya. Mereka akan beradu dengan Bintang Johor FC yang diperkuat Saktiawan Sinaga, Alamsyah dll. Juga ada Kinantan Starrazi yang diperkuat eks pemain PSMS di era ISL 2008/2009 dan tak mau kalah Domom FC.

Di grup B persaingan tak kalah ketat. Tuan rumah Sensasi Muda yang diperkuat Aun Carbiny, Andhika Yudistira, Legimin Raharjo, Herman Batak, Dodi Rahwana dll akan bertarung sengit dengan Putra Buana yang diperkuat Affan Lubis dan Donny F Siregar. Dua tim lainnya adalah Pass FC yang diperkuat Heri Suwondo dkk dan Thamrin Graha Metropolitan yang merupakan klub divisi II PSSI.

Partai pembuka mempertemukan Medan FC kontra Kinantan Strarrazi, Kamis (26/7) kick off pukul 16.40 WIB. Punggawa Medan FC, Ari Yuganda mengatakan siap untuk merebut poin penuh di laga pembuka. “Meskipun bulan puasa stamina tidak seperti biasanya kami tetap akan bertarung maksimal,” kata pemain yang musim lalu merumput bersama Persis Solo ini.

Ketua panpel, Andhika Yudistira berharap turnamen ini, selain menjadi ajang silaturahmi para pemain Medan yang didominasi eks pemain PSMS, turnamen ini juga dapat menyalurkan bakat para pesepakbola Medan. “Selain silaturahmi para anak Medan yang selama ini punya kegiatan masing-masing di klubnya, kita berharap dari turnamen ini juga bisa muncul para pesepakbola berbakat yang bisa menjadi penerus. Untuk memunculkan daya tarik setiap klub merata diperkuat para pemain liga,” katanya.

Sementara itu Aun Carbiny, unsur panitia lainnya menuturkan turnamen ini akan memperebutkan total hadiah Rp10,5 juta termasuk didalamnya gelar untuk top skor. “Jadi setiap harinya satu pertandingan setiap pukul 16.40 WIB. Jadi begitu siap pertandingan langsung bisa berbuka puasa karena ini kan Ramadan. Selain itu kami harapkan masyarakat bisa ngabuburit sambil nonton gratis tidak dipungut biaya,” pungkasnya. (mag-18)

TECHNICAL MEETING: Ketua Panitia Andika Yudhistira (ketiga dari kanan) saat technical meeting  Hotel Dhaksina, Selasa (24/7).//doni hermawan/sumut pos
TECHNICAL MEETING: Ketua Panitia Andika Yudhistira (ketiga dari kanan) saat technical meeting di Hotel Dhaksina, Selasa (24/7).//doni hermawan/sumut pos

MEDAN- Ajang Sensasi Muda Cup, gawean para pemain sepakbola Medan yang berkiprah di liga profesional tanah air bertepatan dengan Bulan Ramadan siap dihelat. Delapan tim akan akan saling unjuk kebolehan mulai Kamis (26/7), di Lapangan Boca Junior, Arhanud Medan.

Sesuai hasil technical meeting Selasa (24/7), di Hotel Dhaksina Medan, delapan tim terbagi dalam dua grup. Grup A dihuni Medan FC yang diperkuat Markus, Deny Wahyudi, Ari Yuganda, dan lainnya. Mereka akan beradu dengan Bintang Johor FC yang diperkuat Saktiawan Sinaga, Alamsyah dll. Juga ada Kinantan Starrazi yang diperkuat eks pemain PSMS di era ISL 2008/2009 dan tak mau kalah Domom FC.

Di grup B persaingan tak kalah ketat. Tuan rumah Sensasi Muda yang diperkuat Aun Carbiny, Andhika Yudistira, Legimin Raharjo, Herman Batak, Dodi Rahwana dll akan bertarung sengit dengan Putra Buana yang diperkuat Affan Lubis dan Donny F Siregar. Dua tim lainnya adalah Pass FC yang diperkuat Heri Suwondo dkk dan Thamrin Graha Metropolitan yang merupakan klub divisi II PSSI.

Partai pembuka mempertemukan Medan FC kontra Kinantan Strarrazi, Kamis (26/7) kick off pukul 16.40 WIB. Punggawa Medan FC, Ari Yuganda mengatakan siap untuk merebut poin penuh di laga pembuka. “Meskipun bulan puasa stamina tidak seperti biasanya kami tetap akan bertarung maksimal,” kata pemain yang musim lalu merumput bersama Persis Solo ini.

Ketua panpel, Andhika Yudistira berharap turnamen ini, selain menjadi ajang silaturahmi para pemain Medan yang didominasi eks pemain PSMS, turnamen ini juga dapat menyalurkan bakat para pesepakbola Medan. “Selain silaturahmi para anak Medan yang selama ini punya kegiatan masing-masing di klubnya, kita berharap dari turnamen ini juga bisa muncul para pesepakbola berbakat yang bisa menjadi penerus. Untuk memunculkan daya tarik setiap klub merata diperkuat para pemain liga,” katanya.

Sementara itu Aun Carbiny, unsur panitia lainnya menuturkan turnamen ini akan memperebutkan total hadiah Rp10,5 juta termasuk didalamnya gelar untuk top skor. “Jadi setiap harinya satu pertandingan setiap pukul 16.40 WIB. Jadi begitu siap pertandingan langsung bisa berbuka puasa karena ini kan Ramadan. Selain itu kami harapkan masyarakat bisa ngabuburit sambil nonton gratis tidak dipungut biaya,” pungkasnya. (mag-18)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/