28 C
Medan
Thursday, June 27, 2024

Saatnya Three Lions

LONDON-Timnas Inggris hanya butuh hasil imbang melawan Montenegro untuk lolos ke putaran final Piala Eropa 2012. Kendati demikian, Fabio Capello tetap menginstrusikan skuadnya untuk meraih kemenangan.

Inggris akan melawat ke Podgorica City pada Jumat (7/10) guna melakoni laga kualifikasi terakhirnya di Grup G dengan menghadapi Montenegro. Di pertemuan sebelumnya di Wembley, kedua tim hanya bermain imbang tanpa gol.
Saat ini, The Three Lions memuncaki klasemen grup G dengan nilai 17 hasil tujuh kali pertandingan. Dengan memetik satu poin saja saat melawan Montenegro maka akan cukup meloloskan mereka ke Ukraina-Polandia sekaligus menjadi jawara grup.Akan tetapi, Capello tidak puas dengan sekadar hasil seri. Pelatih asal Italia itu tetap menginginkan timnya supaya bermain untuk menang.

Inggris sendiri punya rekor tandang yang apik dengan meraih 100 persen kemenangan di laga away yakni menang dari Bulgaria, Wales dan Swiss.

“Kami akan bermain untuk memenangi pertandingan ini, bukan untuk meraih hasil imbang,” tegas si pelatih .
Meski bertekad meraih kemenangan di kandang lawan, namun Don Fabio (panggilan Fabio Capello) justru tak menyertakan dua pemain senior asal Liverpool dan Manchester United, Steven Gerrard dan Rio Ferdinand.
Ferdinand sebenarnya bisa memperkuat The Three Lions setelah pulih dari cedera hamstring pada Agustus lalu, tetapi Capello tak mau berjudi dengan kebugarannya.

Sementara, Gerrard, yang baru pulih dari cedera pangkal paha, sudah meminta agar Capello tidak memanggilnya sekarang guna lebih dulu mencapai kebugaran bertanding bersama Liverpool.
Di luar dua nama itu, Capello memanggil masuk striker muda Manchester United Danny Welbeck yang rajin mencetak gol dalam sejumlah pertandingan terakhir. Striker Fulham Bobby Zamora melengkapi lima pemain depan dalam skuad menyisihkan nama Jermain Defoe.

Di lini belakang, Joleon Lescott dilupakan Capello. Bek Tottenham Hotspur yang baru saja menjadi pahlawan kemenangan derby melawan Arsenal, Minggu (2/10) malam, Kyle Walker menjadi penghuni baru skuad timnas senior.
Satu nama lain yang menjadi kejutan adalah Scott Carson, kiper asa l Bursaspor.  itu membuktikan pemain di luar Liga Primer Inggris masih diperhitungkan oleh Capello, meski disadari secara obyektif  The Three Lions kekurangan materi mumpuni di sektor penjaga gawang.

Pertanyaannya, cukupkah materi pemain yang ada mengantarkan The Three Lions berlaga pada Euro 2012 mendatang? (bbs/jpnn)

LONDON-Timnas Inggris hanya butuh hasil imbang melawan Montenegro untuk lolos ke putaran final Piala Eropa 2012. Kendati demikian, Fabio Capello tetap menginstrusikan skuadnya untuk meraih kemenangan.

Inggris akan melawat ke Podgorica City pada Jumat (7/10) guna melakoni laga kualifikasi terakhirnya di Grup G dengan menghadapi Montenegro. Di pertemuan sebelumnya di Wembley, kedua tim hanya bermain imbang tanpa gol.
Saat ini, The Three Lions memuncaki klasemen grup G dengan nilai 17 hasil tujuh kali pertandingan. Dengan memetik satu poin saja saat melawan Montenegro maka akan cukup meloloskan mereka ke Ukraina-Polandia sekaligus menjadi jawara grup.Akan tetapi, Capello tidak puas dengan sekadar hasil seri. Pelatih asal Italia itu tetap menginginkan timnya supaya bermain untuk menang.

Inggris sendiri punya rekor tandang yang apik dengan meraih 100 persen kemenangan di laga away yakni menang dari Bulgaria, Wales dan Swiss.

“Kami akan bermain untuk memenangi pertandingan ini, bukan untuk meraih hasil imbang,” tegas si pelatih .
Meski bertekad meraih kemenangan di kandang lawan, namun Don Fabio (panggilan Fabio Capello) justru tak menyertakan dua pemain senior asal Liverpool dan Manchester United, Steven Gerrard dan Rio Ferdinand.
Ferdinand sebenarnya bisa memperkuat The Three Lions setelah pulih dari cedera hamstring pada Agustus lalu, tetapi Capello tak mau berjudi dengan kebugarannya.

Sementara, Gerrard, yang baru pulih dari cedera pangkal paha, sudah meminta agar Capello tidak memanggilnya sekarang guna lebih dulu mencapai kebugaran bertanding bersama Liverpool.
Di luar dua nama itu, Capello memanggil masuk striker muda Manchester United Danny Welbeck yang rajin mencetak gol dalam sejumlah pertandingan terakhir. Striker Fulham Bobby Zamora melengkapi lima pemain depan dalam skuad menyisihkan nama Jermain Defoe.

Di lini belakang, Joleon Lescott dilupakan Capello. Bek Tottenham Hotspur yang baru saja menjadi pahlawan kemenangan derby melawan Arsenal, Minggu (2/10) malam, Kyle Walker menjadi penghuni baru skuad timnas senior.
Satu nama lain yang menjadi kejutan adalah Scott Carson, kiper asa l Bursaspor.  itu membuktikan pemain di luar Liga Primer Inggris masih diperhitungkan oleh Capello, meski disadari secara obyektif  The Three Lions kekurangan materi mumpuni di sektor penjaga gawang.

Pertanyaannya, cukupkah materi pemain yang ada mengantarkan The Three Lions berlaga pada Euro 2012 mendatang? (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/