26 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Munchen Kehilangan Mental Juara

PELATIH Bayern Munchen Jupp Heynckes, mengakui timnya kurang percaya diri saat ditahan imbang tuan rumah Hamburg 1-1 akhir pekan kemarin. Hasil itu membuat persaingan merebut gelar dengan Dortmund makin berjarak.

Bayern butuh gol telat Ivica Olic untuk menghindari kekalahan beruntun, namun hasil imbang tetap tak membantu Bayern kembali ke puncak klasemen yang kini dikuasai Borussia Dortmund dengan selisih dua poin.

Meski mengaku puas dengan kerja keras pemainnya, namun Heynckes merasa Thomas Muller dkk mulai kehilangan mental juara.
“Saya puas dengan determinasi, sikap, dan konsentrasi pemain saya. Tapi kami datang ke sini dan harusnya bisa menang,” kata Heynckes usai pertandingan seperti dilansir Bild.

“Itulah yang diharapkan dari tim ini. Kami harus bekerja keras setelah tertinggal gol tuan rumah. (Kiper Hamburg, Jaroslav) Drobny juga melakukan beberapa penyelamatan gemilang.”

“Kami pantas mendapat gol penyama kedudukan, tapi kami harusnya bisa memberi tekanan lebih dan saat ini hasil imbang adalah hal yang cukup menyedihkan. Kami sedikit kehilangan kepercayaan diri,” pungkasnya.

Sementara itu, pada laga lain antara Werder Bremen dan tuan rumah, Freiburg berakhir imbang. Di partai lainnya, Koeln berhasil memetik kemenangan tipis di kandang Kaiserslautern.

Bremen diimbangi oleh Freiburg dengan skor 2-2. David Pizarro membuka skor di menit 29 namun berhasil disamakan oleh Cedric Makiadi tiga menit berselang.

Pizarro kembali menggetarkan gawang Freiburg di awal babak kedua, tepatnya di menit 47. Tapi sekali lagi tuan rumah menyeimbangkan permainan lewat Jonathan Schmid di menit 70. Skor imbang bertahan hingga laga usai.

Satu angka yang didapat sudah mengangkat Bremen naik ke peringkat lima klasemen dengan perolehan 32 poin dari 20 kali bertanding. Sedangkan Freiburg masih menjadi juru kunci dengan 17 poin.

Sementara itu, Koeln justru memetik poin penuh di Fritz-Walter Stadion usai mengalahkan Kaiserslautern 1-0.
Usai bermain imbang tanpa gol dengan di sepanjang babak pertama, Odise Roshi menjadi pahlawan Koeln dengan gol tunggalnya di menit 70.
Dengan ini, Koeln naik ke peringkat sembilan klasemen dengan nilai 24 dan Kaiserslautern tetap di zona merah dengan menempati 16 dengan koleksi nilai 18 poin. (bbs/jpnn)

PELATIH Bayern Munchen Jupp Heynckes, mengakui timnya kurang percaya diri saat ditahan imbang tuan rumah Hamburg 1-1 akhir pekan kemarin. Hasil itu membuat persaingan merebut gelar dengan Dortmund makin berjarak.

Bayern butuh gol telat Ivica Olic untuk menghindari kekalahan beruntun, namun hasil imbang tetap tak membantu Bayern kembali ke puncak klasemen yang kini dikuasai Borussia Dortmund dengan selisih dua poin.

Meski mengaku puas dengan kerja keras pemainnya, namun Heynckes merasa Thomas Muller dkk mulai kehilangan mental juara.
“Saya puas dengan determinasi, sikap, dan konsentrasi pemain saya. Tapi kami datang ke sini dan harusnya bisa menang,” kata Heynckes usai pertandingan seperti dilansir Bild.

“Itulah yang diharapkan dari tim ini. Kami harus bekerja keras setelah tertinggal gol tuan rumah. (Kiper Hamburg, Jaroslav) Drobny juga melakukan beberapa penyelamatan gemilang.”

“Kami pantas mendapat gol penyama kedudukan, tapi kami harusnya bisa memberi tekanan lebih dan saat ini hasil imbang adalah hal yang cukup menyedihkan. Kami sedikit kehilangan kepercayaan diri,” pungkasnya.

Sementara itu, pada laga lain antara Werder Bremen dan tuan rumah, Freiburg berakhir imbang. Di partai lainnya, Koeln berhasil memetik kemenangan tipis di kandang Kaiserslautern.

Bremen diimbangi oleh Freiburg dengan skor 2-2. David Pizarro membuka skor di menit 29 namun berhasil disamakan oleh Cedric Makiadi tiga menit berselang.

Pizarro kembali menggetarkan gawang Freiburg di awal babak kedua, tepatnya di menit 47. Tapi sekali lagi tuan rumah menyeimbangkan permainan lewat Jonathan Schmid di menit 70. Skor imbang bertahan hingga laga usai.

Satu angka yang didapat sudah mengangkat Bremen naik ke peringkat lima klasemen dengan perolehan 32 poin dari 20 kali bertanding. Sedangkan Freiburg masih menjadi juru kunci dengan 17 poin.

Sementara itu, Koeln justru memetik poin penuh di Fritz-Walter Stadion usai mengalahkan Kaiserslautern 1-0.
Usai bermain imbang tanpa gol dengan di sepanjang babak pertama, Odise Roshi menjadi pahlawan Koeln dengan gol tunggalnya di menit 70.
Dengan ini, Koeln naik ke peringkat sembilan klasemen dengan nilai 24 dan Kaiserslautern tetap di zona merah dengan menempati 16 dengan koleksi nilai 18 poin. (bbs/jpnn)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/