25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Rivalitas Del Rey

BARCELONA- Dan Barcelona resmi menjadi lawan Athletic Bilbao di puncak Copa del Rey, yang dijadwalkan mentas pada Jumat (25/5) mendatang. Itu setelah mereka menang 2-0 di Nou Camp tatkala menjamu Los-Che Valencia dini hari lalu, lewat gol Xavi dan Fabregas. Di laga sebelumnya di Mestalla, kedua tim main imbang 1-1. Total, Barca menang agregat 3-1.

Di semi final pertama, Athletic Bilbao duluan memastikan kemenangan demi tiket ke final. Ditantang tim kejutan dari Segunda B, Mirandes, Bilbao tak mengalami kesulitan berarti. Secara keseluruhan, Bilbao menang dengan agregat 8-3.

Maka, final klasik kembali digelar. Ingat, kalau bicara Copa del Rey, maka kedua tim inilah yang banyak berperan. Utamanya soal gelar. Barca, masih jadi yang paling jago dengan 25 gelar. Di posisi dua, nama Bilbao mencuat dengan catatan 23 gelar. Bahkan kalau dihitung ketika mereka pertama kali meraihnya pada 1902, Bilbao total sudah 24 kali angkat tropi. Tapi pada 1902 itu, Bilbao masih bernama Bizcaya.

Mendapati fakta ini, kedua kubu tampak bersemangat. Barca lewat sang arsitek, Pep Guardiola menyambut baik hasil ini.
“Kami senang bisa mencapai final lagi. Ini akan jadi final antara dua tim yang mengoleksi gelar terbanyak di Copa del Rey,” katanya.
“Kami senang akan melawan Athletic. Saya yakin ini akan jadi pertandingan yang sangat menarik karena saya belum pernah melihat tim bermain seperti Athletic.”

“Ini akan jadi final yang indah bagi para penonton dan akan menaikkan gengsi dari kompetisi ini,” bebernya.
Dari kubu Bilbao, lewat ujung tombak andalnnya Fernando Llorente juga didapat komentar tak gentar.  “Hal yang luar biasa bisa tampil ke final lagi dan kami semua sangat gembira,” ujar Llorente.

Llorente menyumbang dua gol dari enam gol Bilbao ke gawang Mirandes pada babak kedua, yang membuat striker timnas Spanyol itu mengoleksi 11 gol dari delapan kali penampilan terakhirnya. Ia bertekad menampilkan permainan terbaiknya hingga beberapa bulan ke depan, terkait ambisinya merebut tempat utama di lini depan timnas Spanyol saat tampil di Piala Eropa 2012 mendatang.

“Saya tidak peduli siapa yang akan kami hadapi di final selama kami bisa memenangkan laga,” ujar Llorente.
“Saya punya pengalaman buruk saat bertemu Barca, tetapi kami akan menampilkan permainan terbaik, siapa pun lawan kami,” lanjut Llorente.
Bilbao memang terakhir lolos ke final Copa del Rey pada 2009, dan kalah 1-4 dari Barcelona. (bbs/jpnn)

BARCELONA- Dan Barcelona resmi menjadi lawan Athletic Bilbao di puncak Copa del Rey, yang dijadwalkan mentas pada Jumat (25/5) mendatang. Itu setelah mereka menang 2-0 di Nou Camp tatkala menjamu Los-Che Valencia dini hari lalu, lewat gol Xavi dan Fabregas. Di laga sebelumnya di Mestalla, kedua tim main imbang 1-1. Total, Barca menang agregat 3-1.

Di semi final pertama, Athletic Bilbao duluan memastikan kemenangan demi tiket ke final. Ditantang tim kejutan dari Segunda B, Mirandes, Bilbao tak mengalami kesulitan berarti. Secara keseluruhan, Bilbao menang dengan agregat 8-3.

Maka, final klasik kembali digelar. Ingat, kalau bicara Copa del Rey, maka kedua tim inilah yang banyak berperan. Utamanya soal gelar. Barca, masih jadi yang paling jago dengan 25 gelar. Di posisi dua, nama Bilbao mencuat dengan catatan 23 gelar. Bahkan kalau dihitung ketika mereka pertama kali meraihnya pada 1902, Bilbao total sudah 24 kali angkat tropi. Tapi pada 1902 itu, Bilbao masih bernama Bizcaya.

Mendapati fakta ini, kedua kubu tampak bersemangat. Barca lewat sang arsitek, Pep Guardiola menyambut baik hasil ini.
“Kami senang bisa mencapai final lagi. Ini akan jadi final antara dua tim yang mengoleksi gelar terbanyak di Copa del Rey,” katanya.
“Kami senang akan melawan Athletic. Saya yakin ini akan jadi pertandingan yang sangat menarik karena saya belum pernah melihat tim bermain seperti Athletic.”

“Ini akan jadi final yang indah bagi para penonton dan akan menaikkan gengsi dari kompetisi ini,” bebernya.
Dari kubu Bilbao, lewat ujung tombak andalnnya Fernando Llorente juga didapat komentar tak gentar.  “Hal yang luar biasa bisa tampil ke final lagi dan kami semua sangat gembira,” ujar Llorente.

Llorente menyumbang dua gol dari enam gol Bilbao ke gawang Mirandes pada babak kedua, yang membuat striker timnas Spanyol itu mengoleksi 11 gol dari delapan kali penampilan terakhirnya. Ia bertekad menampilkan permainan terbaiknya hingga beberapa bulan ke depan, terkait ambisinya merebut tempat utama di lini depan timnas Spanyol saat tampil di Piala Eropa 2012 mendatang.

“Saya tidak peduli siapa yang akan kami hadapi di final selama kami bisa memenangkan laga,” ujar Llorente.
“Saya punya pengalaman buruk saat bertemu Barca, tetapi kami akan menampilkan permainan terbaik, siapa pun lawan kami,” lanjut Llorente.
Bilbao memang terakhir lolos ke final Copa del Rey pada 2009, dan kalah 1-4 dari Barcelona. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/