29.4 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Messi Masih jadi Pahlawan Tim Tango

SANTIAGO-Timnas Argentina berhasil meraih hasil maksimal saat bertandang ke markas Chile dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2014. Tim Tango menang 2-1 berkat gol-gol Lionel Messi dan Gonzalo Higuain.

Bermain di Estadio Nacional, Santiago, Rabu (17/10) pagi WIB, Argentina membuka skor pada menit ke-28. Memanfaatkan umpan terobosan Fernando Gago, Messi dengan tenang menggocek bola di dalam kotak penalti sebelum mengirimnya ke dalam gawang dengan tendangan kaki kiri mematikan.

Berselang tiga menit, tim tamu mencetak gol keduanya. Higuain menusuk dari sisi kanan, mengecoh dua bek lawan, dan menuntaskan aksinya dengan tembakan melengkung ke pojok gawang Chile.
Satu gol hiburan Chile tercipta di masa injury time. Felipe Gutierrez menjebol gawang Argentina usai meneruskan umpan Eduardo Vargas.

Raihan tiga poin ini makin mengukuhkan posisi Argentina di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Amerika Selatan. Messi dkk punya 20 poin dari sembilan laga, unggul tiga poin dari Ekuador di peringkat ketiga.

Meski berhasil meneruskan tren, namun hasil yang diraih di Santiago tidak lah semudah seperti ketika mengalahkan Uruguay dengan skor 3-0, beberapa hari lalu.
Sempat unggul dua gol di babak pertama, Argentina malah kesulitan di babak kedua ketika Chile coba membombardir gawang Sergio Romero. Soccernet mencatat tuan rumah membuat 13 tembakan dengan tiga mengarah ke gawang, sementara Argentina punya 12 dengan lima on goal.

“Kami bertemu tim yang selalu membuat kesulitan bagi tim-tim yang jadi lawan mereka. Di babak pertama, kedua tim sama-sama mendapatkan banyak peluang,” tutur Alejandro Sabella, pelatih Argentina.

Terpisah, gelandang Argentina Angle Di Maria mengatakan bahwa kemenangan timnya tak terlepas dari aksi impresif Lionel Messi. “Messi adalah fenomenal. Apa lagi yang bisa Anda katakan? Sebuah kesenangan bermain dengannya. Dia selalu membuat hal lebih mudah untuk rekannya, membuatnya tersedia dan melakukan beberapa hal luar biasa dengan bola,” lanjut Di Maria. (bbs/jpnn)

SANTIAGO-Timnas Argentina berhasil meraih hasil maksimal saat bertandang ke markas Chile dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2014. Tim Tango menang 2-1 berkat gol-gol Lionel Messi dan Gonzalo Higuain.

Bermain di Estadio Nacional, Santiago, Rabu (17/10) pagi WIB, Argentina membuka skor pada menit ke-28. Memanfaatkan umpan terobosan Fernando Gago, Messi dengan tenang menggocek bola di dalam kotak penalti sebelum mengirimnya ke dalam gawang dengan tendangan kaki kiri mematikan.

Berselang tiga menit, tim tamu mencetak gol keduanya. Higuain menusuk dari sisi kanan, mengecoh dua bek lawan, dan menuntaskan aksinya dengan tembakan melengkung ke pojok gawang Chile.
Satu gol hiburan Chile tercipta di masa injury time. Felipe Gutierrez menjebol gawang Argentina usai meneruskan umpan Eduardo Vargas.

Raihan tiga poin ini makin mengukuhkan posisi Argentina di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Amerika Selatan. Messi dkk punya 20 poin dari sembilan laga, unggul tiga poin dari Ekuador di peringkat ketiga.

Meski berhasil meneruskan tren, namun hasil yang diraih di Santiago tidak lah semudah seperti ketika mengalahkan Uruguay dengan skor 3-0, beberapa hari lalu.
Sempat unggul dua gol di babak pertama, Argentina malah kesulitan di babak kedua ketika Chile coba membombardir gawang Sergio Romero. Soccernet mencatat tuan rumah membuat 13 tembakan dengan tiga mengarah ke gawang, sementara Argentina punya 12 dengan lima on goal.

“Kami bertemu tim yang selalu membuat kesulitan bagi tim-tim yang jadi lawan mereka. Di babak pertama, kedua tim sama-sama mendapatkan banyak peluang,” tutur Alejandro Sabella, pelatih Argentina.

Terpisah, gelandang Argentina Angle Di Maria mengatakan bahwa kemenangan timnya tak terlepas dari aksi impresif Lionel Messi. “Messi adalah fenomenal. Apa lagi yang bisa Anda katakan? Sebuah kesenangan bermain dengannya. Dia selalu membuat hal lebih mudah untuk rekannya, membuatnya tersedia dan melakukan beberapa hal luar biasa dengan bola,” lanjut Di Maria. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/