29 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Zanetti: Internisti Indonesia Luar Biasa

Kapten Inter Milan Javier Zanetti mengungkapkan kekagumannya pada sambutan meriah ratusan Internisti Indonesia saat skuadnya tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (23/5). Menurut pemain asal Argentina ini, sambutan Internisti tersebut sangat meriah dan menyenangkan.

Ratusan Internisti telah memadati Bandara Soekarno-Hatta sejak pagi ini. Meski sempat ditunda selama 45 menit dari jadwal kedatangan, antusiasme pendukung Inter tidak surut. Mereka tetap menyanyikan yel-yel “Forza Inter” ketika pasukan tim berjuluk “La Beneamata” itu turun dari pesawat Singapore Airlines SQ 956.
“Kami sangat senang ketika tiba di sini (Jakarta), apalagi dengan penyambutan para fans yang luar biasa.

Kami berharap pengalaman di Indonesia ini bisa sangat menyenangkan,” ujar Zanetti saat melakukan jumpa pers di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu siang.
Hal senada juga dikemukakan Pelatih Andrea Stramaccioni. Mantan pelatih tim Primavera Inter tersebut mengaku takjub dengan sambutan luar biasa dari Interisti di Jakarta. Inter, kata dia, akan berusaha menampilkan permainan terbaik dalam dua pertandingan nanti.

“Saat pertama kali datang ke bandara, fans sangat menyambut kami dengan luar biasa. Ini merupakan pengalaman yang sangat fantastis,” ungkap Stramaccioni.

Selain itu, Zanetti menambahkan, klubnya akan memberikan permainan terbaiknya saat melakukan laga ekshibisi melawan Liga Selection dan timnas Selection. Ia mengaku akan berusaha untuk memuaskan sejumlah pendukung Inter dalam laga yang akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno tersebut.(net/bbs)

Kapten Inter Milan Javier Zanetti mengungkapkan kekagumannya pada sambutan meriah ratusan Internisti Indonesia saat skuadnya tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (23/5). Menurut pemain asal Argentina ini, sambutan Internisti tersebut sangat meriah dan menyenangkan.

Ratusan Internisti telah memadati Bandara Soekarno-Hatta sejak pagi ini. Meski sempat ditunda selama 45 menit dari jadwal kedatangan, antusiasme pendukung Inter tidak surut. Mereka tetap menyanyikan yel-yel “Forza Inter” ketika pasukan tim berjuluk “La Beneamata” itu turun dari pesawat Singapore Airlines SQ 956.
“Kami sangat senang ketika tiba di sini (Jakarta), apalagi dengan penyambutan para fans yang luar biasa.

Kami berharap pengalaman di Indonesia ini bisa sangat menyenangkan,” ujar Zanetti saat melakukan jumpa pers di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu siang.
Hal senada juga dikemukakan Pelatih Andrea Stramaccioni. Mantan pelatih tim Primavera Inter tersebut mengaku takjub dengan sambutan luar biasa dari Interisti di Jakarta. Inter, kata dia, akan berusaha menampilkan permainan terbaik dalam dua pertandingan nanti.

“Saat pertama kali datang ke bandara, fans sangat menyambut kami dengan luar biasa. Ini merupakan pengalaman yang sangat fantastis,” ungkap Stramaccioni.

Selain itu, Zanetti menambahkan, klubnya akan memberikan permainan terbaiknya saat melakukan laga ekshibisi melawan Liga Selection dan timnas Selection. Ia mengaku akan berusaha untuk memuaskan sejumlah pendukung Inter dalam laga yang akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno tersebut.(net/bbs)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/