32 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

La Liga Primera Segera Bergulir

MADRID-Setelah tertunda sepekan akibat pemogokan, kompetisi La Liga akhirnya akan dimulai pekan ini. Klub dan para pemain pun siap-siap berlaga, salah satunya adalah Cesc Fabregas yang akan menjalani musim penuh pertamanya bersama Barcelona.

Fabregas, yang kembali membela klub masa kecilnya itu setelah delapan tahun bersama Arsenal, berkesempatan melakoni debutnya bersegeram Barca di La Liga Primera ketika menjamu Villarreal. Sang juara bertahan sejatinya akan memulai musim dengan menghadapi Malaga akhir pekan lalu, tetapi pemogokan dari asosiasi pemain (AFE) terkait gaji membuat kick-off musim ini akhirnya tertunda selama satu pekan.

“Kami hanya ingin semuanya segera dimulai sehingga kami bisa kembali bermain di dalam pertandingan-pertandingan,” tegas Fabregas di Reuters.
Sementara itu El Real, yang berambisi untuk mengakhiri dominasi El Barca di La Liga Primera selama tiga musim terakhir, akan mengawali usaha itu dengan melawat ke markas Real Zaragoza di La Romareda.

Malaga, klub kaya penuh ambisi, yang sudah sedemikian aktif di bursa transfer juga dinantikan debutnya setelah merekrut pemain bernama besar seperti Joaquin, Jeremy Toulalan, Ruud van Nistelrooy dan Santi Cazorla. Lawan berat menanti Malaga, yakni Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan.
Julio Baptista, salah satu bintang Malaga, menegaskan kalau klubnya sudah membidik finis di posisi enam besar . “Dengan kerja keras kami bisa sampai ke sana. Jika kami tidak bisa melakukannya maka kami tidak akan mencapai target kami,” seru Baptista. (net/jpnn)

MADRID-Setelah tertunda sepekan akibat pemogokan, kompetisi La Liga akhirnya akan dimulai pekan ini. Klub dan para pemain pun siap-siap berlaga, salah satunya adalah Cesc Fabregas yang akan menjalani musim penuh pertamanya bersama Barcelona.

Fabregas, yang kembali membela klub masa kecilnya itu setelah delapan tahun bersama Arsenal, berkesempatan melakoni debutnya bersegeram Barca di La Liga Primera ketika menjamu Villarreal. Sang juara bertahan sejatinya akan memulai musim dengan menghadapi Malaga akhir pekan lalu, tetapi pemogokan dari asosiasi pemain (AFE) terkait gaji membuat kick-off musim ini akhirnya tertunda selama satu pekan.

“Kami hanya ingin semuanya segera dimulai sehingga kami bisa kembali bermain di dalam pertandingan-pertandingan,” tegas Fabregas di Reuters.
Sementara itu El Real, yang berambisi untuk mengakhiri dominasi El Barca di La Liga Primera selama tiga musim terakhir, akan mengawali usaha itu dengan melawat ke markas Real Zaragoza di La Romareda.

Malaga, klub kaya penuh ambisi, yang sudah sedemikian aktif di bursa transfer juga dinantikan debutnya setelah merekrut pemain bernama besar seperti Joaquin, Jeremy Toulalan, Ruud van Nistelrooy dan Santi Cazorla. Lawan berat menanti Malaga, yakni Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan.
Julio Baptista, salah satu bintang Malaga, menegaskan kalau klubnya sudah membidik finis di posisi enam besar . “Dengan kerja keras kami bisa sampai ke sana. Jika kami tidak bisa melakukannya maka kami tidak akan mencapai target kami,” seru Baptista. (net/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/