30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Tiga Angka

Atletico Madrid vs Athletic Bilbao

KEKALAHAN 3-5 yang dialami Athletic Bilbao atas Real Betis akhir pekan lalu membuat Los Leones (julukan Athletic Bilbao) terlihat seperti tim kacangan di ajang La Liga Primera.

Sungguh ironis, karena musim lalu Bilbao adalah finalis Copa del Rey saat dikalahkan Barcelona di partai puncak dan finalis Europa League ketika dibekuk Atletico Madrid dengan skor 3-0.

Kekalahan atas Real Betis pada jornada pertama dan kekalahan seperti pada final Europa League berpotensi terulang saat Bilbao melakukan lawatan ke kandang Atletico Madrid di Vicente Calderon, dini hari nanti.

Mental yang sedang jeblok plus kondisi internal di tubuh Bilbao yang tak kondusif, membuat Atleti (julukan Atletico Madrid) sangat dijagokan untuk memenangkan pertandingan.

Bukan rahasia jika hubungan pelatih Bilbao Marcelo Bielsa dengan dua pemain bintangnya Fernando Llorente dan Javi Martinez sedang buruk.

Llorente dikabarkan sedang merapat ke Juventus, sedangkan Javi Martinez menjadi incaran Bayern Munchen dan Manchester City. “Saat ini Athletic Bilbao tengah mengalami masa sulit. Saya bertanya kepada Llorente dan Martinez, apakah saya yang menjadi penyebab mereka tidak ingin bertahan di klub, dan keduanya mengatakan ‘tidak’. Jawaban mereka ini membantah semua tudingan jika di antara kami terjadi disharmonisasi. Padahal semuanya baik-baik saja,” bilang Marcelo Bielsa seakan membantah keretakan hubungannya dengan dua pemain pilar Bilbao tadi.

Ungkapan Bielsa ini sejalan dengan fakta di lapangan saat Sabtu (25/8) lalu Llorente dan Javi Martinez telah bergabung dalam latihan bersama pemain lainnya, meski Bielsa sendiri tak bisa menjamin keduanya bakal menjadi starter.

“Setidaknya kehadiran mereka membuat tim ini kembali bergairah karena sebelumnya tiga pemain kami David Lopez, Galder Aldekoaotalora Ustaritz dan Fernando Amorebieta hampir pasti absen karena cedera,” bilang Bielsa.

Nah, dengan kondisi Los Leones yang compang-camping itu, rasanya takkan sulit bagi tuan rumah Atletico Madrid untuk meraih tiga angka pertamanya di ajang La Liga Primera, setelah pada pekan lalu hanya bermain imbang 1-1 di kandang Levante.

Kendati demikian Diego Simeone, entrenador Atletico Madrid tetap mengingatkan anak asuhnya untuk tetap mewaspadai kebangkitan Bilbao, meski nantinya Bilbao tampil tanpa Fernando Llorente dan Javi Martinez.

“Ini akan menjadi pertandingan yang keras, karena mereka memiliki skuad yang cukup baik hampir di setiap lini. Ini bisa dilihat saat mereka menang 6-0 pada babak kualifikasi Europa League, tiga hari lalu. Tapi ingat, kami adalah juara di sana (Europa League, Red), dan kami masih ingat bagaimana kami mengalahkan Athletic (Bilbao, Red) di partai final,” tambah Simeone lagi.

“Pertandingan nanti terasa semakin berat. Selain karena lawan memiliki ambisi untuk melakukan revas, di sisi lain, kami pun harus menjaga konsentrasi untuk menghadapi Chelsea pada Piala Super Eropa, pekan depan,” urai mantan kapten timnas Argentina itu. (*)

[table caption=”Statistik”]

Atletico Madrid[attr colspan=”4″]
2 Ags ‘12 ,   Friendly  ,  At Nacional v Atletico M  ,  1-2
5 Ags ‘12    ,    Friendly   ,    Saprissa v Atletico M   , 0-0
11 Ags ’12   ,    Friendly    ,   La Coruna v A Madrid   , 2-2
19 Ags ‘12   ,    Liga       ,      Levante v A Madrid  ,  1-1

Athletic Bilbao[attr colspan=”4″]

27 Jul ‘12    ,     Friendly      , Lille v Athletic Bilbao ,   3-1
2 Ags ‘12   ,     Europa    ,    Athletic Bilbao v Slaven   , 3-1
9 Ags ‘12     ,   Europa  ,      Slaven v Athletic Bilbao   , 2-1
19 Ags ’12   ,    Liga       ,      Athletic Bilbao v R Betis  ,  3-5
23 Ags ’12   ,    Europa     ,   Athletic Bilbao v HJK  ,  6-0

[/table]

Data dan Angka

  1. Sejauh ini Atletico Madrid dan Athletic  Bilbao telah berhadapan sebanyak 156 kali. Atletico menang 66 kali, Bilbao menang 62 kali, sedang 28 pertandingan lainnya berakhir imbang.
  2. Dari 156 pertandingan yang telah terjadi Atletico 247 kali membobol gawang Bilbao, namun kebobolan 248 kali dari Bilbao.
  3. Atletico Madrid sudah 77 kali menjamu Bilbao. Dari pertemuan itu Atletico menang 45 kali, kalah 19 kali, sedang 13 pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang.
  4. Kemenangan terbesar yang diraih Atletico ketika bertandang ke markas Bilbao terjadi pada musim 1978/79. Saat itu tuan rumah Atletico menang dengan skor 4-0.
  5. Kemenangan terbesar yang diraih Bilbao ketika bertandang ke markas Atletico terjadi pada musim 1953/54. Saat itu tim tamu menang dengan skor 2-5.
  6. Kedua tim terakhir kali bertemu pada 9 Mei 2012 pada partai final Liga    Europa. Saat itu Atletico Madrid mengalahkan Bilbao dengan skor 3-0.
  7. Pada pertemuan yang terjadi di kandang Atletico Madrid musim lalu, Atletico Madrid mengalahkan Bilbao dengan skor 2-1.
  8. Terakhir kali Athletic Bilbao mencuri kemenangan di kandang Atletico Madrid adalah pada 30 Januari 2011. Saat itu tim tamu menang dengan skor 0-2.

Atletico Madrid vs Athletic Bilbao

KEKALAHAN 3-5 yang dialami Athletic Bilbao atas Real Betis akhir pekan lalu membuat Los Leones (julukan Athletic Bilbao) terlihat seperti tim kacangan di ajang La Liga Primera.

Sungguh ironis, karena musim lalu Bilbao adalah finalis Copa del Rey saat dikalahkan Barcelona di partai puncak dan finalis Europa League ketika dibekuk Atletico Madrid dengan skor 3-0.

Kekalahan atas Real Betis pada jornada pertama dan kekalahan seperti pada final Europa League berpotensi terulang saat Bilbao melakukan lawatan ke kandang Atletico Madrid di Vicente Calderon, dini hari nanti.

Mental yang sedang jeblok plus kondisi internal di tubuh Bilbao yang tak kondusif, membuat Atleti (julukan Atletico Madrid) sangat dijagokan untuk memenangkan pertandingan.

Bukan rahasia jika hubungan pelatih Bilbao Marcelo Bielsa dengan dua pemain bintangnya Fernando Llorente dan Javi Martinez sedang buruk.

Llorente dikabarkan sedang merapat ke Juventus, sedangkan Javi Martinez menjadi incaran Bayern Munchen dan Manchester City. “Saat ini Athletic Bilbao tengah mengalami masa sulit. Saya bertanya kepada Llorente dan Martinez, apakah saya yang menjadi penyebab mereka tidak ingin bertahan di klub, dan keduanya mengatakan ‘tidak’. Jawaban mereka ini membantah semua tudingan jika di antara kami terjadi disharmonisasi. Padahal semuanya baik-baik saja,” bilang Marcelo Bielsa seakan membantah keretakan hubungannya dengan dua pemain pilar Bilbao tadi.

Ungkapan Bielsa ini sejalan dengan fakta di lapangan saat Sabtu (25/8) lalu Llorente dan Javi Martinez telah bergabung dalam latihan bersama pemain lainnya, meski Bielsa sendiri tak bisa menjamin keduanya bakal menjadi starter.

“Setidaknya kehadiran mereka membuat tim ini kembali bergairah karena sebelumnya tiga pemain kami David Lopez, Galder Aldekoaotalora Ustaritz dan Fernando Amorebieta hampir pasti absen karena cedera,” bilang Bielsa.

Nah, dengan kondisi Los Leones yang compang-camping itu, rasanya takkan sulit bagi tuan rumah Atletico Madrid untuk meraih tiga angka pertamanya di ajang La Liga Primera, setelah pada pekan lalu hanya bermain imbang 1-1 di kandang Levante.

Kendati demikian Diego Simeone, entrenador Atletico Madrid tetap mengingatkan anak asuhnya untuk tetap mewaspadai kebangkitan Bilbao, meski nantinya Bilbao tampil tanpa Fernando Llorente dan Javi Martinez.

“Ini akan menjadi pertandingan yang keras, karena mereka memiliki skuad yang cukup baik hampir di setiap lini. Ini bisa dilihat saat mereka menang 6-0 pada babak kualifikasi Europa League, tiga hari lalu. Tapi ingat, kami adalah juara di sana (Europa League, Red), dan kami masih ingat bagaimana kami mengalahkan Athletic (Bilbao, Red) di partai final,” tambah Simeone lagi.

“Pertandingan nanti terasa semakin berat. Selain karena lawan memiliki ambisi untuk melakukan revas, di sisi lain, kami pun harus menjaga konsentrasi untuk menghadapi Chelsea pada Piala Super Eropa, pekan depan,” urai mantan kapten timnas Argentina itu. (*)

[table caption=”Statistik”]

Atletico Madrid[attr colspan=”4″]
2 Ags ‘12 ,   Friendly  ,  At Nacional v Atletico M  ,  1-2
5 Ags ‘12    ,    Friendly   ,    Saprissa v Atletico M   , 0-0
11 Ags ’12   ,    Friendly    ,   La Coruna v A Madrid   , 2-2
19 Ags ‘12   ,    Liga       ,      Levante v A Madrid  ,  1-1

Athletic Bilbao[attr colspan=”4″]

27 Jul ‘12    ,     Friendly      , Lille v Athletic Bilbao ,   3-1
2 Ags ‘12   ,     Europa    ,    Athletic Bilbao v Slaven   , 3-1
9 Ags ‘12     ,   Europa  ,      Slaven v Athletic Bilbao   , 2-1
19 Ags ’12   ,    Liga       ,      Athletic Bilbao v R Betis  ,  3-5
23 Ags ’12   ,    Europa     ,   Athletic Bilbao v HJK  ,  6-0

[/table]

Data dan Angka

  1. Sejauh ini Atletico Madrid dan Athletic  Bilbao telah berhadapan sebanyak 156 kali. Atletico menang 66 kali, Bilbao menang 62 kali, sedang 28 pertandingan lainnya berakhir imbang.
  2. Dari 156 pertandingan yang telah terjadi Atletico 247 kali membobol gawang Bilbao, namun kebobolan 248 kali dari Bilbao.
  3. Atletico Madrid sudah 77 kali menjamu Bilbao. Dari pertemuan itu Atletico menang 45 kali, kalah 19 kali, sedang 13 pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang.
  4. Kemenangan terbesar yang diraih Atletico ketika bertandang ke markas Bilbao terjadi pada musim 1978/79. Saat itu tuan rumah Atletico menang dengan skor 4-0.
  5. Kemenangan terbesar yang diraih Bilbao ketika bertandang ke markas Atletico terjadi pada musim 1953/54. Saat itu tim tamu menang dengan skor 2-5.
  6. Kedua tim terakhir kali bertemu pada 9 Mei 2012 pada partai final Liga    Europa. Saat itu Atletico Madrid mengalahkan Bilbao dengan skor 3-0.
  7. Pada pertemuan yang terjadi di kandang Atletico Madrid musim lalu, Atletico Madrid mengalahkan Bilbao dengan skor 2-1.
  8. Terakhir kali Athletic Bilbao mencuri kemenangan di kandang Atletico Madrid adalah pada 30 Januari 2011. Saat itu tim tamu menang dengan skor 0-2.

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/