22.8 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Membuat Kolam Ikan Didalam rumah

Jika anda punya lahan cukup dan hobi memelihara ikan hias, tidak salah jika menyemarakkan rumah dengan menghadirkan kolam ikan didalam rumah. Menurut seorang psikolog dan pecinta ikan, menatap ikan dalam beberapa menit dapat menghilangkan kelelahan otak dan stress akibat lelah bekerja.

Ikan juga bisa memberikan nuansa tersendiri. Suara gemericik air dan ikan bisa membuat pemilik rumah merasa tenang. Namun, sebelum anda merealisasikan rencana ini, ada beberapa aspek yang harus diperhatikan untuk membuat kolam ikan hias dalam rumah.

  1. Aliran air pembuangan. Lokasi kolam ikan harus diupayakan dekat dengan sumber air agar ketika selesai dibersihkan dapat segera diisi kembali. Sumber air bisa disediakan dengan membuat kran air dekat kolam ikan. Disarankan, air yang akan digunakan merupakan air tanah bukan dari air PAM. Hal ini guna menjaga PH air.
  2. Bahan pembuat kolam. Bahan pembuat kolam juga merupakan faktor terpenting dalam menghadirkan kolam yang cantik dan berfungsi baik. Bahan pembuat kolam sebaiknya semen atau batu yang padat sehingga mudah dibersihkan. Untuk dasar kolam, semen harus dicampur dengan pasir dengan komposisi yang pas. Disarankan bahan semen lebih banyak dibanding pasir, agar dasar kolam lebih kuat dan tahan bocor.
  3. Dinding kolam pun disarankan menggunakan bahan yang sama dengan dasar kolam, mengingat jika terjadi kebocoran kolam dapat merembes ke ruangan lainnya di sekitar kolam. Setelah dicor, kolam dapat dilapisi dengan beberapa jenis bahan seperti keramik, atau batu alam.
  4. Kolam harus ditempatka dilokasi yang mudah mendapatkan sinar matahari langsung. Ini berguna agar tidak terjadi kelembaban berlebih di sekitar kolam, dan ikan pun dapat berkembang dengan sehat. Dari segi interior, kolam ikan hias lebih baik ditempatkan di sisi dalam rumah yang berdekatan dengan ruang santai keluarga.

Sementara di sisi kolam dapat dibuat taman yang bisa lebih menyemarakan suasana. Untuk sirkulasi oksigen yang baik bagi ikan, dapat ditambahkan pancuran air atau water fall yang dibuat menyatu dengan dinding di atas kolam.(net)

Jika anda punya lahan cukup dan hobi memelihara ikan hias, tidak salah jika menyemarakkan rumah dengan menghadirkan kolam ikan didalam rumah. Menurut seorang psikolog dan pecinta ikan, menatap ikan dalam beberapa menit dapat menghilangkan kelelahan otak dan stress akibat lelah bekerja.

Ikan juga bisa memberikan nuansa tersendiri. Suara gemericik air dan ikan bisa membuat pemilik rumah merasa tenang. Namun, sebelum anda merealisasikan rencana ini, ada beberapa aspek yang harus diperhatikan untuk membuat kolam ikan hias dalam rumah.

  1. Aliran air pembuangan. Lokasi kolam ikan harus diupayakan dekat dengan sumber air agar ketika selesai dibersihkan dapat segera diisi kembali. Sumber air bisa disediakan dengan membuat kran air dekat kolam ikan. Disarankan, air yang akan digunakan merupakan air tanah bukan dari air PAM. Hal ini guna menjaga PH air.
  2. Bahan pembuat kolam. Bahan pembuat kolam juga merupakan faktor terpenting dalam menghadirkan kolam yang cantik dan berfungsi baik. Bahan pembuat kolam sebaiknya semen atau batu yang padat sehingga mudah dibersihkan. Untuk dasar kolam, semen harus dicampur dengan pasir dengan komposisi yang pas. Disarankan bahan semen lebih banyak dibanding pasir, agar dasar kolam lebih kuat dan tahan bocor.
  3. Dinding kolam pun disarankan menggunakan bahan yang sama dengan dasar kolam, mengingat jika terjadi kebocoran kolam dapat merembes ke ruangan lainnya di sekitar kolam. Setelah dicor, kolam dapat dilapisi dengan beberapa jenis bahan seperti keramik, atau batu alam.
  4. Kolam harus ditempatka dilokasi yang mudah mendapatkan sinar matahari langsung. Ini berguna agar tidak terjadi kelembaban berlebih di sekitar kolam, dan ikan pun dapat berkembang dengan sehat. Dari segi interior, kolam ikan hias lebih baik ditempatkan di sisi dalam rumah yang berdekatan dengan ruang santai keluarga.

Sementara di sisi kolam dapat dibuat taman yang bisa lebih menyemarakan suasana. Untuk sirkulasi oksigen yang baik bagi ikan, dapat ditambahkan pancuran air atau water fall yang dibuat menyatu dengan dinding di atas kolam.(net)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/