30 C
Medan
Sunday, April 28, 2024

Dinilai Bisa Mengayomi, Sayap Partai Demokrat Juga Dukung Armyn Simatupang

MEDAN, SUMUTPOS.CO- Dukungan kepada Armyn Simatupang jelang Musda DPD Partai Demokrat Sumut semakin menguat. Setelah mayoritas DPC memberikan dukungan, giliran organisasi sayap partai DPD Forum Komunikasi Kaderisasi Generasi Demokrasi (FKKGD) Sumut mendukung Armyn Simatupang.

Ketua DPD FKKGD Sumut, Borkat Hasibuan menyebut, mayoritas kader di akar rumput menginginkan sosok yang bisa mengayomi dan itu ada pada diri Armyn Simatupang. “Pak Armyn dengan ketokohannya serta dikenal merakyat dan sigap turun ke bawah, dari pantauan FKKGD Sumut merupakan figur ketua yang paling diinginkan kader Demokrat di akar rumput. Itulah yang mendorong FKKGD bersuara mendukung beliau,” kata Borkat Hasibuan dalam keterangan persnya, kemarin.

Menurut Borkat, dengan tipikal Armyn serta dukungan penuh DPC serta organisasi sayap, diyakini mampu mengembalikan kejayaan Partai Demokrat di Sumatera Utara. Borkat menyebut, salah satu program yang akan dijalankan Armyn saat memimpin DPD PD Sumut yakni mensinergikan kegiatan DPD dengan DPP serta kerap turun ke DPC adalah bentuk kepeduliannya dengan akar rumput.

“Ini sangat tepat sekali sehingga soliditas Partai Demokrat betul-betul tercipta, sehingga pada Pemilu 2024 kita betul-betul siap untuk kembali meraih kejayaan Demokrat,” ucapnya.

Armyn Simatupang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Sumut. Ketokohannya tidak terlepas dengan aktivitasnya sebagai pemilik serta pengelola sejumlah yayasan sekolah, perguruan tinggi Islam dan pondok pesantren modern di beberapa tempat di Sumatera Utara.

Salah satunya Yayasan Sekolah Islamic Center di Jalan Willem Iskandar yang memiliki siswa mencapai ribuan orang dan bertaraf internasional. Selain itu, ia juga Ketua Yayasan dan pengelola Institut Agama Islam Darul Ulum di Asahan dengan mahasiswa mencapai ribuan orang.

Armyn juga memiliki trah pemimpin karena orang tuanya alm Kol (Purn) Abdul Manan Simatupang mantan Bupati Asahan dan sempat menjadi Sekda Propinsi Sumatera Utara saat Gubernur EWP Tambunan. Adik kandungnya Taufan Gama Simatupang juga mantan Bupati Asahan. (adz)

MEDAN, SUMUTPOS.CO- Dukungan kepada Armyn Simatupang jelang Musda DPD Partai Demokrat Sumut semakin menguat. Setelah mayoritas DPC memberikan dukungan, giliran organisasi sayap partai DPD Forum Komunikasi Kaderisasi Generasi Demokrasi (FKKGD) Sumut mendukung Armyn Simatupang.

Ketua DPD FKKGD Sumut, Borkat Hasibuan menyebut, mayoritas kader di akar rumput menginginkan sosok yang bisa mengayomi dan itu ada pada diri Armyn Simatupang. “Pak Armyn dengan ketokohannya serta dikenal merakyat dan sigap turun ke bawah, dari pantauan FKKGD Sumut merupakan figur ketua yang paling diinginkan kader Demokrat di akar rumput. Itulah yang mendorong FKKGD bersuara mendukung beliau,” kata Borkat Hasibuan dalam keterangan persnya, kemarin.

Menurut Borkat, dengan tipikal Armyn serta dukungan penuh DPC serta organisasi sayap, diyakini mampu mengembalikan kejayaan Partai Demokrat di Sumatera Utara. Borkat menyebut, salah satu program yang akan dijalankan Armyn saat memimpin DPD PD Sumut yakni mensinergikan kegiatan DPD dengan DPP serta kerap turun ke DPC adalah bentuk kepeduliannya dengan akar rumput.

“Ini sangat tepat sekali sehingga soliditas Partai Demokrat betul-betul tercipta, sehingga pada Pemilu 2024 kita betul-betul siap untuk kembali meraih kejayaan Demokrat,” ucapnya.

Armyn Simatupang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Sumut. Ketokohannya tidak terlepas dengan aktivitasnya sebagai pemilik serta pengelola sejumlah yayasan sekolah, perguruan tinggi Islam dan pondok pesantren modern di beberapa tempat di Sumatera Utara.

Salah satunya Yayasan Sekolah Islamic Center di Jalan Willem Iskandar yang memiliki siswa mencapai ribuan orang dan bertaraf internasional. Selain itu, ia juga Ketua Yayasan dan pengelola Institut Agama Islam Darul Ulum di Asahan dengan mahasiswa mencapai ribuan orang.

Armyn juga memiliki trah pemimpin karena orang tuanya alm Kol (Purn) Abdul Manan Simatupang mantan Bupati Asahan dan sempat menjadi Sekda Propinsi Sumatera Utara saat Gubernur EWP Tambunan. Adik kandungnya Taufan Gama Simatupang juga mantan Bupati Asahan. (adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/