ASAHAN, SUMUTPOS.CO – Syamsul Qadri Marpaung deklarasikan dirinya bersama Baktiar maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Asahan Tahun 2020, dengan visi misi ‘Asahan Religius, Humanis dan Bermartabat’.
Syamsul Qadri Marpaung yang pernah duduk sebagai anggota DPRD Sumut ini menyatakan, dirinya siap maju menjadi Bakal Calon (Balon) Bupati berpasangan dengan Baktiar yang merupakan mantan Aparatur Sipil Negara (ASN), Sabtu (20/10). Selain itu, Baktiar pernah menjabat sebagai Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Asahan dan terakhir menjabat sebagai Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Asahan.
“Saya siap maju dan tidak main-main. Pasangan kami yang pertama mendeklarasikan berpasangan maju menjadi Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada 2020 nanti,” ujarnya.
Pria yang pernah mengecam pendidikan di Kairo, Mesir itu mengharapkan dukungan partai dan tetap bersinergi. Namun jalur independen (perseorangan) juga menjadi pikirkan pasangan itu.
“Kita hari ini mendeklarasikan maju didampingi tim pemenangan dari masyarakat dan menamakan dirinya Gerakan Asahan Sejahtera (GAS), keluarga besar Muhammadyiah juga keluarga besar Marpaung. Perlu diketahui, wakil saya ini suku Jawa,” ujar Syamsul yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD Asahan itu.
Syamsul mengatakan, dirinya siap untuk maju di Pilkada Asahan. “Apa yang mereka lakukan, saya bisa lakukan. Tetapi apa yang saya lakukan belum bisa mereka lakukan itu keyakinan saya,” ungkapnya
Sementara itu Baktiar mengaku, tidak pernah terpikir untuk ikut dalam kontestasi politik di Asahan.
“Saya tidak pernah berpikir dan terlintas menjadi balon wakil bupati. Namun karena apa yang menjadi visi misi yang disampaikan pasangan saya, ini membuat saya terus tergiang dan bisikan itu datang. Akhirnya saya iyakan untuk maju mendampingi saudara Syamsul Qodri,” ujarnya.
Usai mendeklarasikan pencalonannya, pasangan yang disapa Sahabat 2020 ini akan menuju Partai Gerindra Asahan untuk mengambil formulir pendaftaran. (bbs/azw)