08126429xxx
Kepada Bapak Wali Kota Medan dan Lurah Helvetia Timur tolong donk kroscek warga yang mendapatkan kartu Medan Sehat karena di lingkungan II hanya orang yang dekat saja di daftar.
085275260xxx
Pak Wali Kota yang terhormat apakah ada pendataan atau pembagian kartu Jamkemas kembali di tahun 2011 ini karena saya sebagai warga merasa layak mendapatkannya tapi ternyata tidak dapat sangat-sangat membantu bagi kami pak mohon penjelasannya saya warga Jalan Pintu Air IV Gang Maju, Medan Johor. Terimakasih.
Lapor ke Camat
Terimakasih, kami jelaskan untuk warga yang merasa tidak mampu secara materi, sebaiknya melaporkan ke Pemerintahan Kecamatan. Sebab, untuk pendataan dalam hal kepesertaan kartu medan sehat atau Jaminan Pelayanan Kesehatan Medan Sehat (JPKMS) dilakukan kecamatan. Setelah ada surat miskin atau tidak mampu dari kecamatan, kami akan cek datanya untuk ditertibkn kartu kepesertaannya.
Sedangkan untuk Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas), kami jelaskan program ini merupakan milik Pemerintah Pusat, dengan sistem yang sudah dilakukan pendataan melalui Badan Pusat Statistik (BPS). Kami di Dinas Kesehatan Kota Medan hanya menerimanya setelah dilakukan verifikasi.
Untuk program Jamkesmas ini tidak bisa dilakukan pendataan secara rutin setiap bulannya, melainkan pendataan dilakukan setiap tahun sekali.
dr Edwin Effendy M Sc
Kepala Dinas Kesehatan Kota Medan
Perbaiki Pendataan di Kecamatan
Pendataan kartu medan sehat ini tidak boleh dilakukan secara unsur kedekatan ataupun melalui jalur kepentingan lain. Kartu medan sehat hanya didapatkan melalui pendataan murni yakni benar-benar digunakan kepada orang yang tidak mampu secara materi.
Kami meminta kepada Dinas Kesehatan Kota Medan juga menampung keluhan warga melalui Puskemas yang ada di kecamatan, selanjutnya untuk diteruskan dan dicari solusi kepada warga yang memang tidak mampu. Hal ini juga sebagai bagian untuk pihak kecamatan agar lebih baik lagi melakukan pendataanya.
H T Bahrumsyah SE
Anggota Komisi B DPRD Medan