Direktorat Binmas Poldasu Gelar Doa Bersama, May Day Berlangsung Aman
Tepat 1 Mei kemarin, merupakan Hari Buruh (May Day). Ribuan buruh dari berbagai penjuru melakukan demonstrasi. Begitu juga aksi demo May Day di Medan dan sekitarnya. Demo itu tak anarkis dan berlangsung aman serta tertib. Hal ini patut diacungi jempol bagi buruh dan elemen masyarakat karena telah menjujung tinggi ketertiban dan keamanan.
Karenanya, Kapoldasu Irjen Pol Wisnu maupun jajarannya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para demonstran yang telah menjaga ketertiban dan keamanan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara kita di Medan yang turun ke jalan dalam aksi May Day karena sudah menjaga ketertiban dan keamanan. Saya bangga karena demo May Day tanpa kerusuhan,” ujar Kapoldasu Irjen Pol Wisnu didampingi Dir Binmas Polda Sumut Kombes Pol DR H Hery Subiansauri, Sh,MH, Msi.
Kapoldasu juga mengucapkan terimakasih kepada para pemuka agama seperti ulama, pendeta dan pemuka agama lainnya serta anak yatim piatu yang ikut mendoakan May Day berlangsung aman.
Sebab, kata Wisnu, sebelum May Day berlangsung, tepat pada Kamis malam (28/4), Direktorat Binmas Poldasu menggelar acara doa bersama, seperti mengundang anak yatim dan jajaran polisi. “Kemudian pada hari Jumat juga dilakukan doa Istiqosah dengan mengundang ulama dan jajajaran polisi.
Lalu dilanjutkan dengan doa bersama dengan pendeta di hari Minggu. Doa kita gelar semata-semata agar Allah meridhoi langkah-langkah polisi dalam melakukan pengamanan May Day dan memanjatkan doa agar demo berjalan tertib dan damai,” ujar Wisnu.
Tak lupa juga Wisnu berterimakasih kepada LSM, LBH, wartawan, TNI dan Polri maupun pendemo yang telah bekerjasama secara kompak dalam fungsi kerjanya masing-masing, termasuk dalam mendukung May Day dengan lancar dan tertib.
Sedangkan kepada masyarakat, khususnya pengguna jalan, Kapoldasu dan jajarannya meminta maaf sebesar-besarnya karena beberapa ruas jalan di Kota Medan sempat diblokade sehingga mengganggu kelancaran lalu lintas.
Sekadar mengingatkan, demo May Day di Medan kemarin berada di beberapa titik kumpul, di antaranya di Lapangan Merdeka dalam tema Pesta Rakyat. Lalu, di sejumlah ruas jalan protokol di Medan seperti di Jalan Imam Bonjol, Kantor Gubernur Sumut Jalan Diponegoro Medan serta ke Bandara Polonia Medan.
Barikade polisi saat itu cukup rapat untuk melakukan pengamanan dengan kawat duri. Aksi yang digelar ribuan massa itu bisa diatasi pihak kepolisian. Saat pendemo mencoba masuk ke Bandara Polonia dengan memblokade akses masuk ke dalam bandara itu, polisi langsung sigap.
Calon penumpang yang hendak ke bandara langsung mendapat kawalan dari polisi dan diangkut mobil truk. Aksi demo lalu berakhir bubar setelah hujan deras turun di lokasi. Tapi di tengah guyur hujan, Kapoldasu dan anggotanya tetap bersemangat dan bersiaga hingga basah kuyup. (*)