32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Menyatu dalam Kenangan dan Persaudaraan

Ir Riadil Akhir Lubis MSi Kembali Pimpin IKA SMA Negeri 8 Medan

Kongres I dan reuni akbar sedunia Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 8 Medan berlansung sukses. Dalam pertemuan yang diikuti hampir seribu alumni berserta keluarga ini, Kepala Bappeda Sumut Ir Riadil Akhir Lubis MSi, alumni tahun 1986 secara aklamasi dipilih menjadi Ketua Pengurus Pusat IKA SMA Negeri 8 Medan.

PERHELATAN akbar alumni SMA Negeri 8 Medan yang berdomisili di Sumut, Kalimantan, Jawa, Filipina, Amerika, Singapura dan lokasi lain ini berlangsung Sabtu (7/4). Selama seharian dari pagi hingga tengah malam, para alumni bergembira dan bersilaturahmi merajut kenangan, persaudaraan dan sumbangsih bagi masa depan bangsa.

Acara ini dihadiri Pembina IKA SMA Negeri 8 Medan yang juga Kepala SMA Negeri 8 Medan Sudirman SPd MPd, Ketua DPRD Deliserdang yang juga Ketua Panitia Kongres dan Reuni Akbar se-Dunia IKA SMA Negeri 8 Medan Hj Famawati Takrim, Ketua IKA SMA Negeri 1 Medan yang juga Direktur Utama Bank Sumut H Gus Irawan Pasaribu SE dan undangan lainnya.
Peserra Kongres I yang berlangsung pagi hingga siang, menerima pertangungjawaban pengurus lama periode 2009-2012 dipimpin Riadil. Kemudian peserta Kongres I mempercayakan kembali Riadil memimpin roda organisasi hingga tiga tahun kedepan atau periode kedua.

Ketua Panitia Kongres dan Reuni Akbar sedunia IKA SMA Negeri 8 Medan Hj Famawati Takrim melaporkan kegiatan bakti sosial menyambut Kongres I dan reuni akbar sedunia antara lain di SMA Negeri 8 Medan, Kecamatan Marelan, Binjai dan Deliserdang.

Fatmawati merinci bakti sosial berupa fogging di sekolah dasar di Medan, pemeriksaan kesehatan dan gigi siswa SMA Negeri 8 Medan, sehari bersama lansia di Binjai.  “Bakti sosial di Marelan antara lain pemeriksaan kesehatan lansia, pemberian makanan tambahan bagi siswa SD, penyuluhan bahaya HIV/AIDS, sosialisasi Jampersal. Di Tanjung Morawa digelar sunat massal, sosialisasi Jampersal, penyuluhan bahaya HIV/AIDS, pemberian kartu Jamsostek bagi 50 bilal mayit, pengoabatan ceragem,’’ katanya.

Ketua Pengurus Pusat IKA SMA Negeri  8 Medan menyampaikan terima kasih atas dukungan  alumni dan dukungan Wali Kota Medan, Wali Kota Binjai dan Bupati Deliserdang serta instansi terkait sehingga pelaksanaan bakti sosial, Kongres I dan reuni akbar se-dunia alumni  SMA Negeri 8 Medan berlangsung dengan baik.  “Kita doakan alumni yang berkiprah di pemerintahan, anggota dewan, dunia usaha dan profesi lain agar terus meraih kesuksesan. Alumni SMA Negeri 8 Medan sudah besar dan tak mungkin dikecilkan lagi. Masyarakat menanti kiprah kita. Menyatu dalam kenangan, persaudaraan dan sumbangsih bagi masa depan bangsa,’’ ujarnya.

Kedepan, Riadil berharap pengurus baru IKA SMA Negeri 8 Medan dapat meluangkan waktu mengembangkan organisasi  sosial yang banyak memerlukan pengorbanan sehingga mampu meraih masa depan lebih baik.  “Kita terus melaksanakan bakti sosial semakin besar sebagai bentuk kepedulian terutama terhadap masyarakat kurang mampu. Kita teruskan pengembangan koperasi, lembaga cikal mapan abadi, serikat  tolong menolong dan Smandel Florist. Kita dinilai sebagai panutan bagi ikatan alumni lain,’’ terang dia.(*)

Ir Riadil Akhir Lubis MSi Kembali Pimpin IKA SMA Negeri 8 Medan

Kongres I dan reuni akbar sedunia Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 8 Medan berlansung sukses. Dalam pertemuan yang diikuti hampir seribu alumni berserta keluarga ini, Kepala Bappeda Sumut Ir Riadil Akhir Lubis MSi, alumni tahun 1986 secara aklamasi dipilih menjadi Ketua Pengurus Pusat IKA SMA Negeri 8 Medan.

PERHELATAN akbar alumni SMA Negeri 8 Medan yang berdomisili di Sumut, Kalimantan, Jawa, Filipina, Amerika, Singapura dan lokasi lain ini berlangsung Sabtu (7/4). Selama seharian dari pagi hingga tengah malam, para alumni bergembira dan bersilaturahmi merajut kenangan, persaudaraan dan sumbangsih bagi masa depan bangsa.

Acara ini dihadiri Pembina IKA SMA Negeri 8 Medan yang juga Kepala SMA Negeri 8 Medan Sudirman SPd MPd, Ketua DPRD Deliserdang yang juga Ketua Panitia Kongres dan Reuni Akbar se-Dunia IKA SMA Negeri 8 Medan Hj Famawati Takrim, Ketua IKA SMA Negeri 1 Medan yang juga Direktur Utama Bank Sumut H Gus Irawan Pasaribu SE dan undangan lainnya.
Peserra Kongres I yang berlangsung pagi hingga siang, menerima pertangungjawaban pengurus lama periode 2009-2012 dipimpin Riadil. Kemudian peserta Kongres I mempercayakan kembali Riadil memimpin roda organisasi hingga tiga tahun kedepan atau periode kedua.

Ketua Panitia Kongres dan Reuni Akbar sedunia IKA SMA Negeri 8 Medan Hj Famawati Takrim melaporkan kegiatan bakti sosial menyambut Kongres I dan reuni akbar sedunia antara lain di SMA Negeri 8 Medan, Kecamatan Marelan, Binjai dan Deliserdang.

Fatmawati merinci bakti sosial berupa fogging di sekolah dasar di Medan, pemeriksaan kesehatan dan gigi siswa SMA Negeri 8 Medan, sehari bersama lansia di Binjai.  “Bakti sosial di Marelan antara lain pemeriksaan kesehatan lansia, pemberian makanan tambahan bagi siswa SD, penyuluhan bahaya HIV/AIDS, sosialisasi Jampersal. Di Tanjung Morawa digelar sunat massal, sosialisasi Jampersal, penyuluhan bahaya HIV/AIDS, pemberian kartu Jamsostek bagi 50 bilal mayit, pengoabatan ceragem,’’ katanya.

Ketua Pengurus Pusat IKA SMA Negeri  8 Medan menyampaikan terima kasih atas dukungan  alumni dan dukungan Wali Kota Medan, Wali Kota Binjai dan Bupati Deliserdang serta instansi terkait sehingga pelaksanaan bakti sosial, Kongres I dan reuni akbar se-dunia alumni  SMA Negeri 8 Medan berlangsung dengan baik.  “Kita doakan alumni yang berkiprah di pemerintahan, anggota dewan, dunia usaha dan profesi lain agar terus meraih kesuksesan. Alumni SMA Negeri 8 Medan sudah besar dan tak mungkin dikecilkan lagi. Masyarakat menanti kiprah kita. Menyatu dalam kenangan, persaudaraan dan sumbangsih bagi masa depan bangsa,’’ ujarnya.

Kedepan, Riadil berharap pengurus baru IKA SMA Negeri 8 Medan dapat meluangkan waktu mengembangkan organisasi  sosial yang banyak memerlukan pengorbanan sehingga mampu meraih masa depan lebih baik.  “Kita terus melaksanakan bakti sosial semakin besar sebagai bentuk kepedulian terutama terhadap masyarakat kurang mampu. Kita teruskan pengembangan koperasi, lembaga cikal mapan abadi, serikat  tolong menolong dan Smandel Florist. Kita dinilai sebagai panutan bagi ikatan alumni lain,’’ terang dia.(*)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/