26 C
Medan
Sunday, October 20, 2024
spot_img

Polisi Bersih Dicintai Masyarakat

Peresmian Musala Al Amin di Polsek Dolok Merawan

Musala hendaknya ada di seluruh Polsek di Sumatera Utara. Hal tersebut akan menjalin kedekatan masyarakat terhadap Polri, yang bisa terjadi ketika masyarakat melakukan ibadah dan beristirahat di mushala di Polsek tadi.

Mantan Kapoldasu,Irjen Pol Drs Oegroseno SH saat meresmikan Mushola Al Amin di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (18/3)  mengatakan jika selama kita masih mampu mari kita tunjukkan kepada orang lain dari situ kita sebagai manusia bisa merasa ,mendengar dan berbicara melihat fakta yang ada.

“Selagi mampu maka berbuat kebaikanlah kamu diatas bumi,pasti Allah akan membantu di akhirat,” ujar Oegroseno.

Dilanjutkan Oegroseno, sebenarnya filosopi Polisi sama dengan filosofi toilet. Artinya polisi menerima limbah sosial dan toilet menerima limbah perut. Pengertiannya, toilet yang kotor akan ditinggalkan oleh manusia dan apabila polisi yang kotor pasti akan ditinggalkan oleh masyarakat.

Diumpamakan Oegroseno juga, apabila toilet masjid atapun Musala bersih maka masyarakat akan mencintai dan selalu mengenangnya. Begitu juga polisi bersih maka akan dikenang dan terus dicari oleh masyarakat.

“Peresmian Musala ini diharapkan bisa menumbuhkan hubungan baik dengan masyarakat. Jangan sakiti rakyat dan jangan ada air mata mengalir di kantor Polisi. Polisi adalah pengayom dan pelindung masyarakat. Jagalah Musala ini dengan baik dan bukalah 24 jam untuk masyarakat ,” pesan Irjen Pol Oegroseno.

Ditambahkannya, ucapan terima kasih terhadap semua lapisan masyarakat yang telah membantu suksesnya acara ini, khususnya bagi komunitas sepeda ontel Sepakat (Sepeda Antik Kota Tebing Tinggi), Bikers Mitra Polri (BMP) Kota Tebing Tinggi dan Community Becak Ceper (CBC) Tebing Tinggi yang telah menyambut kedatangan saya dengan baik dan sangat bermasyarakat.

“Kepada Pembina, Kompol Safwan Khayat MHum, binalah generasi muda terus agar bisa menyatu dengan Polri. Kegiatan positif para club bisa menjadikan suasana kota menjadi kondusif,” ujar Oegroseno.

Kapolres Tebing Tinggi,AKBP Robert Haryanto Watratan SSos mengatakan juga bahwa Polri harus bisa membangun kepercayaan kepada masyarakat.
Dengan dibangunya Musala Al Amin ini, masyarakat yang melakukan perjalanan bisa singgah istirahat dan beribadah. ”Dengan dibukanya Musala ini mari kita ciptakan kebersamaan dan jangan ada rasa sungkan dan takut untuk bergaul dengan kami. Mari kita bangun kembali kepercayaan seperti selama ini,” katanya.

Sementara itu Bupati Serdang Bedagai, H T Erry Nuradi mengatakan hendaknya Musala Al Amin yang terletak di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai ini menjadi contoh bagi Polsek-polsek lainnya yang ada di Sumatera Utara.

“Atas pembangunan Musala ini, kita bisa membuat tempat peristirahatan sekaligus tempat ibadah bagi masyarakat di perjalanan,”ungkap Erry Nuradi.
Sementara itu, Waka Polres Tebing Tinggi Kompol Safwan Khayat MHum saat dimintai pendapatnya menjelaskan, kegiatan pembangunan Musala Al Amin di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Sergai adalah atas inisiatif swadaya bersama pihak Polri.

Hendaklah ke depannya kita harus bisa menjaga kebersihan Musala sekaligus toiletnya. Sesuai pesan Pak Oegroseno,  kalau Mushola itu bersih dan wangi ,warga yang akan beribadah pasti banyak dan kalau kotor  dan jorok malah sebaliknya,” kata  Safwan Khayat. (mag-3)

Peresmian Musala Al Amin di Polsek Dolok Merawan

Musala hendaknya ada di seluruh Polsek di Sumatera Utara. Hal tersebut akan menjalin kedekatan masyarakat terhadap Polri, yang bisa terjadi ketika masyarakat melakukan ibadah dan beristirahat di mushala di Polsek tadi.

Mantan Kapoldasu,Irjen Pol Drs Oegroseno SH saat meresmikan Mushola Al Amin di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (18/3)  mengatakan jika selama kita masih mampu mari kita tunjukkan kepada orang lain dari situ kita sebagai manusia bisa merasa ,mendengar dan berbicara melihat fakta yang ada.

“Selagi mampu maka berbuat kebaikanlah kamu diatas bumi,pasti Allah akan membantu di akhirat,” ujar Oegroseno.

Dilanjutkan Oegroseno, sebenarnya filosopi Polisi sama dengan filosofi toilet. Artinya polisi menerima limbah sosial dan toilet menerima limbah perut. Pengertiannya, toilet yang kotor akan ditinggalkan oleh manusia dan apabila polisi yang kotor pasti akan ditinggalkan oleh masyarakat.

Diumpamakan Oegroseno juga, apabila toilet masjid atapun Musala bersih maka masyarakat akan mencintai dan selalu mengenangnya. Begitu juga polisi bersih maka akan dikenang dan terus dicari oleh masyarakat.

“Peresmian Musala ini diharapkan bisa menumbuhkan hubungan baik dengan masyarakat. Jangan sakiti rakyat dan jangan ada air mata mengalir di kantor Polisi. Polisi adalah pengayom dan pelindung masyarakat. Jagalah Musala ini dengan baik dan bukalah 24 jam untuk masyarakat ,” pesan Irjen Pol Oegroseno.

Ditambahkannya, ucapan terima kasih terhadap semua lapisan masyarakat yang telah membantu suksesnya acara ini, khususnya bagi komunitas sepeda ontel Sepakat (Sepeda Antik Kota Tebing Tinggi), Bikers Mitra Polri (BMP) Kota Tebing Tinggi dan Community Becak Ceper (CBC) Tebing Tinggi yang telah menyambut kedatangan saya dengan baik dan sangat bermasyarakat.

“Kepada Pembina, Kompol Safwan Khayat MHum, binalah generasi muda terus agar bisa menyatu dengan Polri. Kegiatan positif para club bisa menjadikan suasana kota menjadi kondusif,” ujar Oegroseno.

Kapolres Tebing Tinggi,AKBP Robert Haryanto Watratan SSos mengatakan juga bahwa Polri harus bisa membangun kepercayaan kepada masyarakat.
Dengan dibangunya Musala Al Amin ini, masyarakat yang melakukan perjalanan bisa singgah istirahat dan beribadah. ”Dengan dibukanya Musala ini mari kita ciptakan kebersamaan dan jangan ada rasa sungkan dan takut untuk bergaul dengan kami. Mari kita bangun kembali kepercayaan seperti selama ini,” katanya.

Sementara itu Bupati Serdang Bedagai, H T Erry Nuradi mengatakan hendaknya Musala Al Amin yang terletak di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai ini menjadi contoh bagi Polsek-polsek lainnya yang ada di Sumatera Utara.

“Atas pembangunan Musala ini, kita bisa membuat tempat peristirahatan sekaligus tempat ibadah bagi masyarakat di perjalanan,”ungkap Erry Nuradi.
Sementara itu, Waka Polres Tebing Tinggi Kompol Safwan Khayat MHum saat dimintai pendapatnya menjelaskan, kegiatan pembangunan Musala Al Amin di Polsek Dolok Merawan Kabupaten Sergai adalah atas inisiatif swadaya bersama pihak Polri.

Hendaklah ke depannya kita harus bisa menjaga kebersihan Musala sekaligus toiletnya. Sesuai pesan Pak Oegroseno,  kalau Mushola itu bersih dan wangi ,warga yang akan beribadah pasti banyak dan kalau kotor  dan jorok malah sebaliknya,” kata  Safwan Khayat. (mag-3)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru