25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Hidup Kembali dan Peduli Sesama

Pada tahun 1980 an para pemuda yang ada di Kelurahan Pasar Merah Timur identik dengan Pemuda Pancasila. Tapi setelah itu, kaderisasi tidak terjadi, hingga akhirnya ormas tertua di Indonesia itupun mati suri di Kelurahan Pasar Merah Timur.

BAKTI SOSIAL: Pengurus Anak Ranting 07 Pemuda Pancasila Kelurahan Pasar Merah Timur diabadikan bersama kaum duafa  anak yatim  acara bakti sosial  Halaman Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.
BAKTI SOSIAL: Pengurus Anak Ranting 07 Pemuda Pancasila Kelurahan Pasar Merah Timur diabadikan bersama kaum duafa dan anak yatim pada acara bakti sosial di Halaman Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.

Nah, menyambut peringatan hari lahirnya Pancasila yang jatuh pada 1 Juni lalu, para pemuda yang ada di Pasar Merah Timur menyatukan tekad untuk kembali membentuk Pemuda Pancasila sebagai wadah berorganisasi sekaligus mempererat jalinan silaturrahmi.

Tak ingin disebut hanya ingin gagah-gagahan, para pemuda tadi pun berbuat kepada masyarakat dengan melakukan foging serta memberi bantuan untuk kamu duafa dan anak yatim yang ada di sana. Pemberian bantuan untuk kaum duafa dan anak yatim ini digelar pada acara perkenalan pengurus anak ranting (PAR) Pemuda Pancasila (PP) 07 Kelurahan Pasar Merah Timur yang berlangsung di Halamam Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.
“Foging kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat.  Semoga kegiatan itu bermanfaat untuk membasmi penyakit demam berdarah yang sangat meresahkan,” bilang Nasrul, ketua pengurus anak ranting (PAR) Pemuda Pancasila (PP) 07 Kelurahan Pasar Merah Timur, didampingi Sekretaris Sani Satria Siregar , Bendahara M. Yafisham Nasution serta penasehat yang juga anggota komando inti PP Sumut  Yunus Zulkarnaen.
“Sementara itu kegiatan bakti sosial dengan memberi bantuan kepada kaum duafa dan anak yatim diharap bisa meringankan beban mereka menatap tahuan ajaran baru mendatang,” tambah Sani.

“Kegiatan kami tak berhenti sampai di situ, karena selepas bulan Ramadan nanti kami akan menggelar donor darah,” timpal Yafisham, atau yang akrab disapa Uun itu.

Menanggapi kegiatan yang dilakukan PAR PP 07 Pasar Merah Timur itu, Kepala Lingkungan 12 Amat Satria Siregar mengaku bersyukur, karena dengan terbentuknya kembali Pemuda Pancasila di lingkunganya, diharap menjadi wadah bagi para pemuda untuk menyalurkan aspirasinya berorganisasi, sehingga terhindar dari kegiatan negatif yang dapat merugikan masyarakat.

“Ke depan kami berharap agar mereka (PAR PP 07 Pasar Merah Timur, Red) juga berperan aktif menjaga kemanan lingkungan sehingga warga merasa tentram dan kehadiran mereka semakin terasa manfaatnya bagi masyarakat,” bilang Amat.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua PAC PP Medan Area Kamaluddin Tanjung dan Wakilnya Ali Aswan. Menurutnya, kehadiran PAR PP 07 Pasar Merah Timur diharap mampu menjembatani para pemuda untuk melakukan yang terbaik di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat sekaligus menjadi pengayom masyarakat menuju bangsa yang besar dan bermartabat.

Turut hadir pada acara perkenalan PAR PP 07 Pasar Merah Timur kemarin antara lain Wakil Ketua Komando Inti PP Sumut Barry Siregar, Pokja Humas MPW PP Sumut Agus Hasto dan Ishak Nasution, Ketua Srikandi PP Medan Rosda SE, serta Kabid Pemuda Dispora Medan Suryadi SE. (*)

Pada tahun 1980 an para pemuda yang ada di Kelurahan Pasar Merah Timur identik dengan Pemuda Pancasila. Tapi setelah itu, kaderisasi tidak terjadi, hingga akhirnya ormas tertua di Indonesia itupun mati suri di Kelurahan Pasar Merah Timur.

BAKTI SOSIAL: Pengurus Anak Ranting 07 Pemuda Pancasila Kelurahan Pasar Merah Timur diabadikan bersama kaum duafa  anak yatim  acara bakti sosial  Halaman Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.
BAKTI SOSIAL: Pengurus Anak Ranting 07 Pemuda Pancasila Kelurahan Pasar Merah Timur diabadikan bersama kaum duafa dan anak yatim pada acara bakti sosial di Halaman Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.

Nah, menyambut peringatan hari lahirnya Pancasila yang jatuh pada 1 Juni lalu, para pemuda yang ada di Pasar Merah Timur menyatukan tekad untuk kembali membentuk Pemuda Pancasila sebagai wadah berorganisasi sekaligus mempererat jalinan silaturrahmi.

Tak ingin disebut hanya ingin gagah-gagahan, para pemuda tadi pun berbuat kepada masyarakat dengan melakukan foging serta memberi bantuan untuk kamu duafa dan anak yatim yang ada di sana. Pemberian bantuan untuk kaum duafa dan anak yatim ini digelar pada acara perkenalan pengurus anak ranting (PAR) Pemuda Pancasila (PP) 07 Kelurahan Pasar Merah Timur yang berlangsung di Halamam Museum Negeri Sumatera Utara, Sabtu (15/6) lalu.
“Foging kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat.  Semoga kegiatan itu bermanfaat untuk membasmi penyakit demam berdarah yang sangat meresahkan,” bilang Nasrul, ketua pengurus anak ranting (PAR) Pemuda Pancasila (PP) 07 Kelurahan Pasar Merah Timur, didampingi Sekretaris Sani Satria Siregar , Bendahara M. Yafisham Nasution serta penasehat yang juga anggota komando inti PP Sumut  Yunus Zulkarnaen.
“Sementara itu kegiatan bakti sosial dengan memberi bantuan kepada kaum duafa dan anak yatim diharap bisa meringankan beban mereka menatap tahuan ajaran baru mendatang,” tambah Sani.

“Kegiatan kami tak berhenti sampai di situ, karena selepas bulan Ramadan nanti kami akan menggelar donor darah,” timpal Yafisham, atau yang akrab disapa Uun itu.

Menanggapi kegiatan yang dilakukan PAR PP 07 Pasar Merah Timur itu, Kepala Lingkungan 12 Amat Satria Siregar mengaku bersyukur, karena dengan terbentuknya kembali Pemuda Pancasila di lingkunganya, diharap menjadi wadah bagi para pemuda untuk menyalurkan aspirasinya berorganisasi, sehingga terhindar dari kegiatan negatif yang dapat merugikan masyarakat.

“Ke depan kami berharap agar mereka (PAR PP 07 Pasar Merah Timur, Red) juga berperan aktif menjaga kemanan lingkungan sehingga warga merasa tentram dan kehadiran mereka semakin terasa manfaatnya bagi masyarakat,” bilang Amat.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua PAC PP Medan Area Kamaluddin Tanjung dan Wakilnya Ali Aswan. Menurutnya, kehadiran PAR PP 07 Pasar Merah Timur diharap mampu menjembatani para pemuda untuk melakukan yang terbaik di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat sekaligus menjadi pengayom masyarakat menuju bangsa yang besar dan bermartabat.

Turut hadir pada acara perkenalan PAR PP 07 Pasar Merah Timur kemarin antara lain Wakil Ketua Komando Inti PP Sumut Barry Siregar, Pokja Humas MPW PP Sumut Agus Hasto dan Ishak Nasution, Ketua Srikandi PP Medan Rosda SE, serta Kabid Pemuda Dispora Medan Suryadi SE. (*)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/