31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Desa Laut Dendang MANTAP

Lapangan Simpang Beo Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan penuh dipadati warga pada Minggu (10/7). Lebih dari tiga ribu orang datang untuk memeriahkan acara Peringatan HUT Deli Serdang yang ke – 65. Acara yang diisi dengan jalan santai dan Pencanangan Desa Laut Dendang MANTAP (Makmur, AmaN, Taqwa, Asri dan Peduli) tersebut diikuti oleh warga dengan antusias.

Ketua Panitia Nono Ismanto, yang juga Sekretaris Desa Laut Dendang menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dijadikan kegiatan tahunan yang dilakukan secara rutin.

“Kami juga menyampaikan terima kasih atas dukungan para donatur, sponsor dan partisipasi masyarakat dalam menyukseskan acara ini”, Nono menambahkan didampingi Wakil Ketua Eka Sukma dan Sekretaris Drs. Ponidi.
Sementara itu, pada sambutannya Kepala Desa Laut Dendang Suwardi menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan persabatan dan kebersamaan untuk membangun desa. Di samping itu juga untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dengan olahraga yang murah dan gembira.

Pada saat yang sama, Suwardi memukul gong tanda dicanangkannya Desa Laut Dendang MANTAP. “MANTAP yang berarti Makmur, AmaN, Taqwa, Asri, dan Peduli ini merupakan simbol dari desa kita, ini wajib kita ciptakan dan kita kembangkan bersama sehingga menjadi ciri khas desa kita yaitu Desa Laut Dendang MANTAP”, tegas Suwardi berapi-api yang disambut warga dengan yel-yel, “Laut Dendang … Mantap !”. “Melalui kebersamaan dan kerjasama antara pemerintah, masyarakat dan sektor usaha, maka pembangunan di Desa Laut Dendang akan berjalan dengan baik dan lancar,” Suwardi menambahkan.

Turut hadir pada acara tersebut Pemerintah Kecamatan Percut Sei Tuan, TP PKK, BPD dan LKMD Desa Laut Dendang.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan penarikkan undian lucky draw dengan hadiah lemari es, kompor gas, dispenser, sepeda, kipas angin, setrika dan ratusan hadiah menarik lainnya. Acara juga dimeriahkan dengan penampilan tari-tarian dan seni bela diri yang ditampilkan oleh anak-anak Desa Laut Dendang yang tak mau kalah untuk berpartisipasi.  (*/ade)

Lapangan Simpang Beo Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan penuh dipadati warga pada Minggu (10/7). Lebih dari tiga ribu orang datang untuk memeriahkan acara Peringatan HUT Deli Serdang yang ke – 65. Acara yang diisi dengan jalan santai dan Pencanangan Desa Laut Dendang MANTAP (Makmur, AmaN, Taqwa, Asri dan Peduli) tersebut diikuti oleh warga dengan antusias.

Ketua Panitia Nono Ismanto, yang juga Sekretaris Desa Laut Dendang menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dijadikan kegiatan tahunan yang dilakukan secara rutin.

“Kami juga menyampaikan terima kasih atas dukungan para donatur, sponsor dan partisipasi masyarakat dalam menyukseskan acara ini”, Nono menambahkan didampingi Wakil Ketua Eka Sukma dan Sekretaris Drs. Ponidi.
Sementara itu, pada sambutannya Kepala Desa Laut Dendang Suwardi menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan persabatan dan kebersamaan untuk membangun desa. Di samping itu juga untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dengan olahraga yang murah dan gembira.

Pada saat yang sama, Suwardi memukul gong tanda dicanangkannya Desa Laut Dendang MANTAP. “MANTAP yang berarti Makmur, AmaN, Taqwa, Asri, dan Peduli ini merupakan simbol dari desa kita, ini wajib kita ciptakan dan kita kembangkan bersama sehingga menjadi ciri khas desa kita yaitu Desa Laut Dendang MANTAP”, tegas Suwardi berapi-api yang disambut warga dengan yel-yel, “Laut Dendang … Mantap !”. “Melalui kebersamaan dan kerjasama antara pemerintah, masyarakat dan sektor usaha, maka pembangunan di Desa Laut Dendang akan berjalan dengan baik dan lancar,” Suwardi menambahkan.

Turut hadir pada acara tersebut Pemerintah Kecamatan Percut Sei Tuan, TP PKK, BPD dan LKMD Desa Laut Dendang.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan penarikkan undian lucky draw dengan hadiah lemari es, kompor gas, dispenser, sepeda, kipas angin, setrika dan ratusan hadiah menarik lainnya. Acara juga dimeriahkan dengan penampilan tari-tarian dan seni bela diri yang ditampilkan oleh anak-anak Desa Laut Dendang yang tak mau kalah untuk berpartisipasi.  (*/ade)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/