Arus Mudik Lebaran 2024 ini, Dinas Perhubungan (Dishub) Sumatera Utara mengantisipasi gangguan lalu lintas bersama stakeholder terkait. Tercatat ada 92 titik potensial kerawanan gangguan lalu lintas yang tersebar di Sumut ini.
PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) cabang Medan maksimalkan koordinasi guna melancarkan pelayanan penumpang periode Lebaran 2024.
"Kami melakukan koordinasi dengan semua 'stakeholder' di Pelabuhan Belawan," ujar Kepala Cabang PT Pelni Medan, Biwa Abi Laksana ,Rabu (24/01/2024).