Kota Medan masih belum bisa terlepas dari aksi-aksi kriminalitas, khususnya dari aksi begal yang kian marak belakangan ini. Tak hanya itu, aksi begal di Kota Medan juga semakin tak masuk akal. Bagaimana tidak, aksi begal tidak lagi hanya menyasar kepada pengguna sepeda motor, tetapi juga telah menyasar kepada penarik becak.