Sesuai kebijakan Pemerintah Pusat, vaksinasi booster kedua Covid-19 bagi masyarakat umum pun telah dimulai sejak 24 Januari 2023. Vaksinasi booster kedua ini berlaku bagi masyarakat usia 18 tahun ke atas. Hal ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan dan memastikan imunitas yang sudah terbentuk sebelumnya.
Badan Inteligen Negara Daerah Sumatera Utara (Binda Sumut) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai (Sergai) gelar vaksinasi booster di Lapangan Wisma Amerta Kelurahan Batangterap Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Selasa (30/8) pukul 11.00 WIB.
Komisi II DPRD Kota Medan, mengaku mendukung dan mendorong Wali Kota Medan, Bobby Nasution untuk segera merealisasikan rencananya yang ingin memberikan stimulus berupa hadiah kepada masyarakat yang mengikuti vaksinasi booster.
Warga Kelurahan Padang Bulan (PB) Selayang I, Kecamatan Medan Selayang, diajak untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 secara lengkap atau vaksinasi booster. Mengingat, tingkat vaksinasi booster di Kelurahan PB Selayang I terbilang masih sangat rendah. Sementara, Presiden RI Joko Widodo telah mengingatkan masyarakat tentang waspada puncak Covid-19 di akhr Bulan Juli 2022.
Gubernur Sumut Edy Rahyamadi mengingatkan pandemi virus Covid-19 belum usai. Atas hal itu, Gubsu mengimbau masyarakat jangan terlena dan tetap disiplin terhadap Protokol Kesehatan (Prokes) dalam kehidupan sehari-hari. Apalagi, vaksin ketiga yakni booster masih 15 persen.
Pemerintah Kota (Pemko) Medan terus mengejar Vaksinasi Covid-19 guna mengendalikan penyebaran di tengah-tengah masyarakat. Namun khusus untuk vaksinasi tambahan (booster) di Kota Medan, terbilang masih minim. Tercatat, jumlah warga Kota Medan yang telah divaksinasi booster masih di bawah 10 persen.
MENKES Budi Gunadi Sadikin menyampaikan kabar gembira bagi para orangtua. Anak di bawah usia 18 tahun diperbolehkan ikut mudik tanpa tes Corona dan tanpa vaksinasi booster. Keputusam Presiden Jokowi itu disampaikan Budi dalam jumpa pers seperti ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (18/4).
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Langkat H Zulfan Efendi, melaunching program Sejuta Vaksinasi Booster Kemenag RI di MAN 3 Kabupaten Langkat, Kamis (14/4) lalu.
Meskipun saat ini status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kota Medan menurun ke Level 1, namun Pemerintah Kota (Pemko) Medan diminta untuk tidak lengah. Sebaliknya, Pemko Medan diminta untuk terus mengejar capaian vaksinasi tambahan atau booster.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pemerintah akan terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 menjelang mudik lebaran 2022. Hal ini untuk menghindari peningkatan kasus.