Mencegah kembali melonjaknya kasus Covid-19 di Sumatera Utara, Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi menginstruksikan dinas kesehatan provinsi dan kabupaten kota se-Sumut untuk kembali menggencarkan vaksinasi booster pertama dan kedua. Instruksi tersebut disampaikan Edy kepada Kadis Kesehatan Sumut, Ismail Lubis, di sela Rapat Internalisasi Penerapan Risiko untuk Penguatan SPIP Pemprov Sumut, Selasa (22/11).
Peningkatan kasus Covid-19 di Kota Medan kembali terjadi. Berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Medan, kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kota Medan pada 10 Agustus 2022 bertambah 44 kasus dalam sehari, sedangkan pada 11 Agustus 2022 naik satu kasus menjadi 45 kasus perhari.
Pemerintah Kota (Pemko) Medan memastikan bahwa pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kota Medan masih terus berlanjut. Saat ini, Pemko Medan melalui Dinas Kesehatan tengah berfokus dalam percepatan Vaksinasi Covid-19 tambahan (booster) n tahap II untuk tenaga kesehatan (nakes).
Kapolres Asahan, AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH bersama Forkompinda melaksanakan peninjauan vaksinasi massal Covid-19 di Kantor Camat Kecamatan Pulau Rakyat, Sabtu (19/3). Pada kegiatan tersebut, Kapolres Asahan bersama Forkopimda menyapa para peserta vaksin, sekaligus memberikan semangat dan menyampaikan bahwa vaksin yang diberikan aman dan halal.
Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga memimpin rapat koordinasi (rakor) pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di lingkungan pemerintah kabupaten Labuhanbatu di ruang data dan karya, Kantor Bupati Labuhanbatu, Senin (14/3).
Bupati dalam sambutannya mengatakan proses percepatan vaksinasi Covid-19 di kabupaten Labuhanbatu harus segera digenjot untuk mencapai target 70 persen.
Menindaklanjuti target pencapaian herd immunity di UPT Pemasyarakatan, Rutan Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumut kembali menggelar vaksinasi Covid-19 kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP).
Kegiatan ini bekerja sama dengan Polres Tanah Karo, didampingi perawat mahir Rutan Kabanjahe Mawarta Ginting dan Meriati Sembiring.
Pemerintah kembali memperpanjang masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk luar Jawa-Bali dari 1 hingga 14 Maret 2022, mengingat masih terjadi tren kenaikan kasus COVID-19 harian di luar Jawa-Bali.
Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) menggandeng sejumlah pihak untuk melakukan vaksinasi dosis ketiga (booster) untuk sejumlah masyarakat di wilayah Kabupaten Samosir, Sabtu (19/2) kemarin. Hal ini, untuk meningkatkan imunitas masyarakat dalam menekan penyebaran COVID-19.
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tebingtinggi melakukan kerjasama dengan Polres Tebingtinggi dalam berbagai program dan kegiatan vaksinasi Covid-19 di Kota Tebingtinggi.