– AC Milan akhirnya memastikan satu tiket ke babak utama Liga Champions musim 2013-2014 setelah mengalahkan PSV Eindhoven dalam kualifikasi leg II dengan skor 3-0 di San Siro, Kamis (29/8) dini hari. Milan lolos dengan agregat 4-1 karena pada pertandingan pekan lalu menahan seri PSV 1-1 di Philips Stadium.
Kevin Prince Boateng menjadi bintang lapangan dalam pertandingan ini setelah menciptakan dua gol. AC Milan mengawali pertandingan dengan sangat baik. Hanya butuh sembilan menit bagi Rossoneri -julukan Milan- untuk mencitakan gol melalui Boateng.
Berawal dari umpan Ricardo Montolivio, Boateng punya ruang tembak di luar kotak penalti yang dimanfaatkan dengan baik. Tendangan menyusur tanah Boateng bersarang di pojok kiri gawang PSV.
PSV sebenarnya cukup unggul dalam penguasaan bola. Namun, Milan bermain lebih efektif dan menciptakan beberapa peluang.
Stephan El Shaarawy nyaris menggandakan keunggulan Milan andai tendangannya menyambut umpan silang De Sciglio pada menit ke-31 tidak membentur tiang.
Lima menit sebelum turun minum, Mario Balotellli mendapat umpan silang dari Montolivo. Meski berdiri dalam posisi bebas, sundulan pemain berjuluk Super Mario itu masih melebar. Skor 1-0 untuk Milan bertahan hingga babak pertama berakhir.
PSV kembali melakukan penguasaan bola lebih baik. Namun, lagi-lagi Milan bermain efektif dan menciptakan gol, kali ini melalui Balotelli. Gol ini berawal dari tendangan sudut yang disambut Philippe Mexes dengan sundulan kepala. Bola lalu diteruskan Super Mario menjadi gol.
Milan makin menjauh pada menit ke-77 ketika Boateng berhasil memanfaatkan umpan pemain pengganti Andrea Poli. Skor akhir AC Milan menang 3-0. (abu/jpnn)