26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Indomaret Letda Sujono Dibobol Maling

indomaret
indomaret

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO- Indomaret di Jalan Letda Sujono Kelurahan Bulian Kecamatan Bajenis Kota Tebingtinggi dibobol maling pada Sabtu (13/6) sekira pukul 04.00 Wib.

Kerugian ditaksir mencapai Rp50 juta berupa rokok, susu, minyak goreng, kosmetik dan beberapa barang lainnya. Pelaku masuk dengan merusak pintu depan dan CCTV serta memamtikan lampu listrik depan.

Seorang pekerja, Indra (28) mengaku melihat pintu depan rusak, ketika masuk kedalam kondisi barang dagangan sudah berserakan.“Karena curiga barang berserakan semua, pencurian ini langsung dilaporkan kepada pihak kepolisian,“jelas Indra.

Pedagang kelontong, Yusnan (36) mengaku sempat melihat mobil Avanza warna hitam berhenti didepan Indomaret.“Kami pikir mereka kecapaian karena ingin istirahat tidur didepan Indomaret, tidak taunya mereka adalah pencuri,“katanya.

Kabag Humas Polres Tebingtinggi AKP Syahril Daulay, membenarkan hal pencurian ini.“Kita sudah turun kelokasi untuk mencari bukti-bukti yang ada dan kita akan melakukan lidik, mudah-mudahan pelakunya segera kita tangkap” terangnya.(ian/btr)

indomaret
indomaret

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO- Indomaret di Jalan Letda Sujono Kelurahan Bulian Kecamatan Bajenis Kota Tebingtinggi dibobol maling pada Sabtu (13/6) sekira pukul 04.00 Wib.

Kerugian ditaksir mencapai Rp50 juta berupa rokok, susu, minyak goreng, kosmetik dan beberapa barang lainnya. Pelaku masuk dengan merusak pintu depan dan CCTV serta memamtikan lampu listrik depan.

Seorang pekerja, Indra (28) mengaku melihat pintu depan rusak, ketika masuk kedalam kondisi barang dagangan sudah berserakan.“Karena curiga barang berserakan semua, pencurian ini langsung dilaporkan kepada pihak kepolisian,“jelas Indra.

Pedagang kelontong, Yusnan (36) mengaku sempat melihat mobil Avanza warna hitam berhenti didepan Indomaret.“Kami pikir mereka kecapaian karena ingin istirahat tidur didepan Indomaret, tidak taunya mereka adalah pencuri,“katanya.

Kabag Humas Polres Tebingtinggi AKP Syahril Daulay, membenarkan hal pencurian ini.“Kita sudah turun kelokasi untuk mencari bukti-bukti yang ada dan kita akan melakukan lidik, mudah-mudahan pelakunya segera kita tangkap” terangnya.(ian/btr)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/