26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Sepeda Motor Disikat Maling

Foto : Sopian/Sumut Pos
PERIKSA: Petugas SPKT dan Identifikasi serta Reskrim Polres Tebingtinggi saat melakukan olah TKP dikediaman rumah korban.

SUMUTPOS.CO – Rahadian Bani Hakim(31) terpaksa gigit jari. Pasalnya, sepeda motor Honda Revo BK 3557 ZAH miliknya yang diparkir di teras rumah, disikat maling, Kamis (20/4)siang.

Peristiwa itu terjadi, diketahui warga Komplek Pilar Emas Abadi, Jalan Tengku Hasyim, Kelurahan Bandar Sono, Kecamatan Padang Hulu Kota Tebingtinggi ini, saat dirinya pulang ke rumah untuk makan siang.

Ketika makan siang di dapur, Rahadian dan istrinya mendengar suara deruan sepeda motornya dari teras rumah. “Saat sedang asyik makan, tiba tiba aku dan istriku mendengar seperti suara sepeda motorku sedang diengkol. Dan begitu kulihat ke teras rumah, ternyata sepeda motorku sudah tak ada,”sebut Rahadian.

Melihat sepeda motornya dicuri maling, pria yang kesehariannya mengais rejeki dari berdagang minyak wangi ini, tak sempat berteriak.

Pun begitu, Rahadian berusaha melakukan pencarian. Namun tak satupun warga melihat ciri-ciri pelaku yang mencuri sepeda motornya hingga membuat pengaduan ke Polres Tebintinggi.

Petugas SPKT Polres Tebingtinggi yang menerima pengaduan korban, langsung turun melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kanit SPKT Ipda M Manurung membenarkan, tentang adanya laporan dari korban (Rahadian)yang mengaku kehilangan sepeda motor yang diparkir di teras rumah. “Kejadian ini masih dalam penyelidikan, mudah-mudahan pelakunya dapat segera tertangkap,”tegas Ipda M Manurung. (ian/han)

 

Foto : Sopian/Sumut Pos
PERIKSA: Petugas SPKT dan Identifikasi serta Reskrim Polres Tebingtinggi saat melakukan olah TKP dikediaman rumah korban.

SUMUTPOS.CO – Rahadian Bani Hakim(31) terpaksa gigit jari. Pasalnya, sepeda motor Honda Revo BK 3557 ZAH miliknya yang diparkir di teras rumah, disikat maling, Kamis (20/4)siang.

Peristiwa itu terjadi, diketahui warga Komplek Pilar Emas Abadi, Jalan Tengku Hasyim, Kelurahan Bandar Sono, Kecamatan Padang Hulu Kota Tebingtinggi ini, saat dirinya pulang ke rumah untuk makan siang.

Ketika makan siang di dapur, Rahadian dan istrinya mendengar suara deruan sepeda motornya dari teras rumah. “Saat sedang asyik makan, tiba tiba aku dan istriku mendengar seperti suara sepeda motorku sedang diengkol. Dan begitu kulihat ke teras rumah, ternyata sepeda motorku sudah tak ada,”sebut Rahadian.

Melihat sepeda motornya dicuri maling, pria yang kesehariannya mengais rejeki dari berdagang minyak wangi ini, tak sempat berteriak.

Pun begitu, Rahadian berusaha melakukan pencarian. Namun tak satupun warga melihat ciri-ciri pelaku yang mencuri sepeda motornya hingga membuat pengaduan ke Polres Tebintinggi.

Petugas SPKT Polres Tebingtinggi yang menerima pengaduan korban, langsung turun melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kanit SPKT Ipda M Manurung membenarkan, tentang adanya laporan dari korban (Rahadian)yang mengaku kehilangan sepeda motor yang diparkir di teras rumah. “Kejadian ini masih dalam penyelidikan, mudah-mudahan pelakunya dapat segera tertangkap,”tegas Ipda M Manurung. (ian/han)

 

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/