SUMUTPOS.CO – Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh bicara blak-blakan mengenai nasib Tengku Erry Nuradi di pemilihan calon gubernur sumut (Pilgubsu) 2018. Sejauh ini Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sumut sekaligus Gubernur petahana masih menggantung. Bahkan berpeluang untuk tidak diusung untuk bertarung kembali di pilkada serentak tahap ketiga nanti.
Surya Paloh menegaskan bahwa hasil survey lembaga independen yang dipercaya sepenuhnya oleh Partai NasDem amat sangat menentukan. “Begitu hasil survey masuk kedalam margin error bahkan di bawah itu maka Erry tidak akan dicalonkan. Sedangkan jika Gubernur saat ini memiliki skor hasil survey yang baik dan diluar margin error maka keputusannya adalah Erry,” kata Surya Paloh di hadapan ratusan kader NasDem saat pembukaan Rakorwil di Hotel JW Marriott, Sabtu (6/5) sore.
Hasil survei itu, ditegaskan Surya Paloh baru akan dirilis pada Agustus mendatang. “Goal objektif ikut Pilkada itu adalah untuk menang, maka dari itu kita ingin bertanding untuk menang, seluruh fungsionaris harus bekerja untuk itu,”paparnya.
Surya Paloh mengatakan hal ini memang ingin disampaikannya secara gamblang. “Kenapa masalah ini tidak dibicarakan secara bisik-bisik, karena rasa sayang dan rasa memiliki terhadap partai,”sebutnya.
Pada Pilkada 2015 dan 2017, Surya Paloh mengklaim bahwa NasDem mendapat hasil yang baik. Di mana ketika 2015 NasDem meraih peringkat pertama. Sedangkan 2017 turun di peringkat kedua setelah Partai Golkar.
“Maka dari itu saat ini kita tengah mempersiapkan diri agar mendapatkan hasil yang lebih baik pada Pilkada serentak tahap ketiga. Untuk itu perlu kesiapan dan kesigapan dari seluruh fungsionaris partai,”paparnya.
Semakin banyak Pilkada yang dimenangkan oleh Partai NasDem maka tujuan utama untuk bisa kembali menghantarkan Presiden Jokowi menang di pilpres 2019 akan lebih mudah. “NasDem itu partai pemerintah, jadi tetap komitmen mendukung pemerintahan saat ini,”sebutnya.
Ketua DPW Partai NasDem Sumut, Tengku Erry Nuradi sebelumnya melaporkan bahwa saat ini telah terbentuk satuan tugas (satgas) dan koordinator pilkada di masing-masing DPD kabupaten/kota. “Pembentukan korpil, satgas di 436 kecamatan di seluruh kabupaten kota di Provinsi Sumut untuk mempemudah proses verifikasi,”kata Erry.
Selain itu, dia juga melaporkan perihal sudah selesainya alat kelengkapan di 20 DPD. “13 DPD lainnya masih dalam tahap persiapan dan telah menyentuh angka 90 persen,”ucapnya.
Mantan Bupati Sergai ini juga yakin akan diusung partai NasDem untuk Pilgubsu 2018. “Setiap saya ditanya saya selalu sebut bahwa seluruh parpol ingin memenangi pilkada, tidak ada yang mau kalah, susah ketika parpol mengajukan sosok baru apalagi ketika sosoknya diambil dari bawah, sulit untuk mendongkraknya,” ujarnya.(dik/azw)