LUBUK PAKAM- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Deli Serdang kecam tindakan Camat Bangun Purban berisial JD yang terlambat menerbitkan surat rekomendasi warga miskin terhadap Janukar Sipayung (55) warga Desa Sukaluwe, Kecamatan Bangun Purba, sehingga Janukar tewas karena terlambat mendapat penangangan medis dari RSU Deli Serdang, Rabu (7/9).
Kecaman tersebut disampaikan Anggota DPRD Fraksi Demokrat M Ramli kepada wartawan. Dia juga sangat menyayangkan sikap camat yang tidak responsive terhadap warganya. Padahal, warga tersebut termasuk warga tidak mampu. Karena beberapa waktu lalu, Ramli mengaku, terlibat membantu pengurusan surat rekomendasi warga miskin tersebut. Namun, rekomendasi dari pihak kecamatan tidak terbit, meski surat pengantar dari Kantor Desa Sukaluwe Kecamatan Bangun Purba sudah diterbitkan.
“Masa camat tidak mau mendatangani surat pengantar ke dinas Sosial Deli Serdang,” kecam Ramli.(btr)
di ruang Komisi C DPRD. (btr)