MEDAN- Dana segar sebesar Rp2,3 miliar, disumbangkan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) ke Kabupaten Batubara yang dialokasikan untuk pembangunan masjid atau mushala di kabupaten tersebut.
Penyerahan bantuan itu, diserahkan langsung oleh Gatot yang diterima perwakilan pengurus masjid di Kabupaten Batubara, pada acara silaturahmi akbar dan halal bi halal masyarakat Batubara bersama Pelaksana Tugas (Plt) Gubsu Gatot Pujo Nugroho di aula Martabe Lantai II Kantor Gubsu, Minggu (18/9).
Pada kesempatan itu pula, sebanyak 500 orang masyarakat Kabupaten Batubara mengangkat Gatot Pujo Nugroho sebagai warga kehormatan Kabupaten Batubara. Penghargaan tersebut disimbolkan sebagai bentuk dukungan masyarakat Batubara terhadap Gatot, dalam menjalankan Pemerintahan di Sumetara Utara.
Penyematan tanda kehormatan ditandai dengan pemasangan songket dan tengkulak, yang dipakaikan langsung oleh tokoh masyarakat Batubara sebagai simbol kepercayaan dan dukungan penuh kepada Gatot.
Bupati Batu Bara OK Arya yang hadir di acara tersebut saat memberikan pidato menyatakan, secara umum mengalami pertumbuhan ekonomi pada waktu terakhir. Salah satu contoh pertumbuhan yang terlihat di Batubara adalah bertambahnya jumlah bank di Batubara.
“Kita layak bersyukur, peningkatan perekonomian di Batubara akhir-akhir ini. Semuanya berkat dukungan masyarakat Batubara sebagai pelaku ekonomi,” kata OK Arya.
Erwan Effendi, Ketua Panitia acara tersebut mengatakan, dengan diangkatnya Gatot sebagai warga Batubara, maka warga Batubara wajib mendukung programnya. “Menjadikan rakyat kenyang, rakyat pintar, dan rakyat Batubara siap mendukung,” katanya.(ari)