30 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

ASUS Perkenalkan VivoBook S, Laptop Stylish dengan NanoEdge Display

ASUS memperkenalkan VivoBook S S430UN, sebuah laptop yang tampil dengan NanoEdge Display,

 JAKARTA, SUMUTPOS.CO – ASUS memperkenalkan VivoBook S S430UN, sebuah laptop yang stylish, penuh gaya, dan bertenaga untuk mereka yang dinamis. Laptop ini dirancang khusus untuk pengguna yang menginginkan sebuah laptop kekinian dan dapat melakukan banyak hal, mulai dari menemani saat bekerja, hingga menjadi teman hiburan di mana saja.

Tampil dengan NanoEdge Display, VivoBook S S430UN merepresentasikan jati diri penggunanya yang dinamis dan berjiwa muda. Laptop ini juga mendefinisikan ulang arti sebuah laptop dengan menambahkan konsep mobile lifestyle lewat bodinya yang ringkas dan ringan, serta kombinasi pilihan warna elegan.

“VivoBookS S430UN merupakan laptop untuk mereka yang dinamis dan berjiwa muda dan kreatif,” ujar Jimmy Lin, Country Manager ASUS Indonesia. “Selain tampil dengan NanoEdge Display yang stylish, ia juga ditenagai oleh prosesor Intel Core yang sangat powerful,” lanjutnya.

VivoBook S S430UN, merepresentasikan jati diri penggunanya yang dinamis dan berjiwa muda.

Tampil Beda dengan Kombinasi Warna Penuh Gaya

ASUS VivoBook S S430UN hadir dalam lima pilihan kombinasi warna, yaitu Firmament Green, Starry Grey-Red, Silver Blue-Yellow, Gun Metal, serta Icicle Gold. Kelima pilihan warna elegan tersebut membalut desain bodi yang ringkas dan ringan dengan ketebalan hanya 18 mm serta bobot hanya 1,4kg, menjadikannya sangat mudah untuk dibawa bepergian.

Kombinasi warna ini juga merepresentasikan jiwa muda yang kreatif dan dinamis. Laptop ini juga didesain khusus agar penggunanya bisa tampil beda melalui kombinasi warnanya yang unik dan stylish.

“VivoBook S S430UN dirancang untuk merepresentasikan jati diri penggunanya. Laptop ini menunjukkan kepada dunia siapa Anda,” ujar Jimmy. “Apapun style dan penampilan Anda, VivoBook S S430UN selalu punya kombinasi warna yang cocok untuk Anda.”

Laptop ini menambahkan konsep mobile lifestyle lewat bodinya yang ringkas dan ringan, serta kombinasi pilihan warna elegan.

 NanoEdge Display dan ErgoLift Design yang Inovatif

ASUS VivoBook S S430UN tampil semakin mewah berkat fitur NanoEdge Display. Fitur tersebut memungkinkan layar pada VivoBook S S430UN tampil dengan bezel yang sangat tipis. Tidak sampai di situ, tampilan bezel yang tipis ini dihadirkan lewat tiga sisi layar, yaitu bagian atas dan samping, sehingga tampilannya terlihat lebih lega dibandingkan laptop lainnya.

“Inilah mengapa VivoBook S S430UN tampil dengan tema Break Free,” ujar Jimmy. “Tidak ada lagi limitasi di layar laptop ini sehingga Anda bisa melihat tampilan lebih lega dari sebelumnya.”

NanoEdge Display tidak hanya membuat bezel VivoBook S S430UN tampil sangat tipis. Berkat fitur inovatif tersebut, layar laptop ini memiliki rasio layar yang sangat besar yaitu mencapai 84% terhadap bodinya. Tidak lupa juga sudut pandang layar yang lebar, yaitu hingga 178° membuat laptop ini nyaman untuk menikmati konten multimedia.

“Salahsatu keunggulan lain dari VivoBook S S430UN adalah penggunaan desain ErgoLift yang inovatif,” ujar Jimmy. “Desain tersebut tidak hanya membuat laptop ini tampil lebih cantik, tetapi juga membuatnya lebih nyaman ketika digunakan.”

ErgoLift Design merupakan salahsatu inovasi ASUS yang memungkinkan bodi bagian bawah VivoBook S S430UN terangkat dan membentuk sudut 3,5° ketika layarnya dibuka. Desain ini membuat kegiatan mengetik menjadi lebih nyaman. Apalagi keyboard-nya sudah dilengkapi dengan LED backlight yang memungkinkan penggunaan dalam kondisi gelap.

Selain itu, desain ErgoLift membuat system pendinginan dapat berjalan lebih lebih optimal berkat adanya ruang di bawah bodi yang terangkat. Secara keseluruhan, desain ErgoLift akan meningkatkan pengalaman penggunaan serta menjamin performa yang lebih stabil.

Salahsatu keunggulan lain dari VivoBook S S430UN adalah penggunaan desain ErgoLift yang inovatif.

Powerful denganProsesor Intel Core Generasi ke-8

Tidak hanya tampil penuh gaya, VivoBook S S430UN juga hadir dengan performa kencang. Penggunaan prosesor Intel Core generasi ke-8 yang dikombinasikan dengan RAM DDR4 2400MHz sebesar 8GB membuat laptop ini memiliki performa yang luar biasa. Sementara kehadiran SSD sebesar 256GB di laptop ini memastikan aplikasi dapat berjalan lebih kencang dan tidak memiliki waktu loading yang lama.

“VivoBookS S430UN memang didesain sebagai laptop yang bisa memenuhi kebutuhan penggunanya yang dinamis. Untuk itulah dari sisi grafis ASUS membenamkan chip grafis Nvidia GeForce MX150,” ucap Jimmy. “Berbagai tugas berat seperti video editing, photo editing, bahkan bermain game casual bisa dikerjakan dengan lancar.”

Versi tertinggi ASUS VivoBook S S430UN menggunakan prosesor Intel Core i7-8550U yang memiliki konfigurasi 4 core 8 thread dengan kecepatan pemrosesan hingga 4.0GHz. Dengan prosesor powerful tersebut, laptop ini dipastikan bisa menemani kegiatan sehari-hari penggunanya tanpa hambatan.

ASUS VivoBook S S430UN juga telah dilengkapi dengan baterai Lithium-Ion yang memiliki 3-cell dengan daya 42Wh. Baterai tersebut juga sudah mendukung teknologi fast charging yang mampu mengisi 60% daya baterai hanya dalam 49 menit.

ASUS tidak pernah absen untuk mengedepankan aspek konektivitas pada tiap perangkat buatannya, tidak terkecuali di laptop yang satu ini. Selain sudah ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-8, dilengkapi chip grafis Nvidia GeForce MX150, dan didukung RAM DDR4 sebesar 8GB, VivoBook S S430UN hadir dengan fitur konektivitas yang lengkap.

“Konektivitas lengkap adalah sebuah keharusan karena laptop ini dirancang untuk pengguna yang dinamis dan mobile,” kata Jimmy menambahkan. “Untuk itulah ASUS menghadirkan opsi konektivitas yang lengkap di VivoBook S S430UN, agar penggunanya bisa terus terhubung kapanpun dan di mana pun.”

Untuk urusan koneksi internet, ASUS VivoBook S S430UN dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11ac yang telah didukung WiFi Master Technology. Sementara untuk koneksi nirkabel lainnya, laptop ini sudah hadir dengan Bluetooth 4.2 yang memungkinkan penggunanya menghubungkan berbagai peripheral mulai dari mouse, wireless headphone, serta perangkat lainnya.

Melengkapi konektivitasnya, VivoBook S S430UN sudah memiliki 3 port USB Type-A yang salah satunya merupakan USB 3.1. Selain itu terdapat juga port USB Type-C, HDMI, MicroSD Card Reader dan Combo Audio Jack di bodinya. Semua itu memungkinkan pengguna laptop ini tetap terkoneksi dan bisa menggunakan berbagai peripheral tambahan secara leluasa. (rel/mea)

Main Spec. ASUS VivoBook SS430UN
CPU Intel Corei78550U Processor Quad Core (8M Cache, up to 4.0GHz)

Intel Core i58250U Processor Quad Core (6M Cache, up to 3.4GHz)

Operating System Windows 10
Memory 8GB DDR4 2400MHz SDRAM
Storage 256GB SATA 3 M.2 SSD + 1TB HDD
Display 14” (16:9) LED backlit FHD (1920×1080) with NanoEdge Display
Graphics Discrete graphics Nvidia MX1502GB GDDR5VRAM

Integrated Intel UHD Graphics 620

Input/Output 1 x Type-C USB3.1 (GEN1), 1 x HDMI, 1 x USB 3.1 port (Gen 1), 1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 2 x USB 2.0 port, 1 x MicroSD Card Reader
Camera HD Web Camera
Connectivity Dual-band 802.11ac Wi-Fi, Bluetooth 4.2
Audio ASUS SonicMaster stereo audio system with surround-sound, Array microphone with Cortana voice-recognition support
Battery 3 Cells 42 Whrs Lithium-Ion battery with Fast Charging
Dimension (WxDxH) 323 x 226 x 18 mm
Weight 1,4Kg with Battery
Colors Firmament Green, Starry Grey-Red, Silver Blue-Yellow, Gun Metal, Icicle Gold
Price Rp15.099.000 (Intel Core i7 8550U model)

Rp12.799.000 (Intel Core i5 8250U model)

Warranty 2 tahun garansi global senilai Rp900.000

 

ASUS memperkenalkan VivoBook S S430UN, sebuah laptop yang tampil dengan NanoEdge Display,

 JAKARTA, SUMUTPOS.CO – ASUS memperkenalkan VivoBook S S430UN, sebuah laptop yang stylish, penuh gaya, dan bertenaga untuk mereka yang dinamis. Laptop ini dirancang khusus untuk pengguna yang menginginkan sebuah laptop kekinian dan dapat melakukan banyak hal, mulai dari menemani saat bekerja, hingga menjadi teman hiburan di mana saja.

Tampil dengan NanoEdge Display, VivoBook S S430UN merepresentasikan jati diri penggunanya yang dinamis dan berjiwa muda. Laptop ini juga mendefinisikan ulang arti sebuah laptop dengan menambahkan konsep mobile lifestyle lewat bodinya yang ringkas dan ringan, serta kombinasi pilihan warna elegan.

“VivoBookS S430UN merupakan laptop untuk mereka yang dinamis dan berjiwa muda dan kreatif,” ujar Jimmy Lin, Country Manager ASUS Indonesia. “Selain tampil dengan NanoEdge Display yang stylish, ia juga ditenagai oleh prosesor Intel Core yang sangat powerful,” lanjutnya.

VivoBook S S430UN, merepresentasikan jati diri penggunanya yang dinamis dan berjiwa muda.

Tampil Beda dengan Kombinasi Warna Penuh Gaya

ASUS VivoBook S S430UN hadir dalam lima pilihan kombinasi warna, yaitu Firmament Green, Starry Grey-Red, Silver Blue-Yellow, Gun Metal, serta Icicle Gold. Kelima pilihan warna elegan tersebut membalut desain bodi yang ringkas dan ringan dengan ketebalan hanya 18 mm serta bobot hanya 1,4kg, menjadikannya sangat mudah untuk dibawa bepergian.

Kombinasi warna ini juga merepresentasikan jiwa muda yang kreatif dan dinamis. Laptop ini juga didesain khusus agar penggunanya bisa tampil beda melalui kombinasi warnanya yang unik dan stylish.

“VivoBook S S430UN dirancang untuk merepresentasikan jati diri penggunanya. Laptop ini menunjukkan kepada dunia siapa Anda,” ujar Jimmy. “Apapun style dan penampilan Anda, VivoBook S S430UN selalu punya kombinasi warna yang cocok untuk Anda.”

Laptop ini menambahkan konsep mobile lifestyle lewat bodinya yang ringkas dan ringan, serta kombinasi pilihan warna elegan.

 NanoEdge Display dan ErgoLift Design yang Inovatif

ASUS VivoBook S S430UN tampil semakin mewah berkat fitur NanoEdge Display. Fitur tersebut memungkinkan layar pada VivoBook S S430UN tampil dengan bezel yang sangat tipis. Tidak sampai di situ, tampilan bezel yang tipis ini dihadirkan lewat tiga sisi layar, yaitu bagian atas dan samping, sehingga tampilannya terlihat lebih lega dibandingkan laptop lainnya.

“Inilah mengapa VivoBook S S430UN tampil dengan tema Break Free,” ujar Jimmy. “Tidak ada lagi limitasi di layar laptop ini sehingga Anda bisa melihat tampilan lebih lega dari sebelumnya.”

NanoEdge Display tidak hanya membuat bezel VivoBook S S430UN tampil sangat tipis. Berkat fitur inovatif tersebut, layar laptop ini memiliki rasio layar yang sangat besar yaitu mencapai 84% terhadap bodinya. Tidak lupa juga sudut pandang layar yang lebar, yaitu hingga 178° membuat laptop ini nyaman untuk menikmati konten multimedia.

“Salahsatu keunggulan lain dari VivoBook S S430UN adalah penggunaan desain ErgoLift yang inovatif,” ujar Jimmy. “Desain tersebut tidak hanya membuat laptop ini tampil lebih cantik, tetapi juga membuatnya lebih nyaman ketika digunakan.”

ErgoLift Design merupakan salahsatu inovasi ASUS yang memungkinkan bodi bagian bawah VivoBook S S430UN terangkat dan membentuk sudut 3,5° ketika layarnya dibuka. Desain ini membuat kegiatan mengetik menjadi lebih nyaman. Apalagi keyboard-nya sudah dilengkapi dengan LED backlight yang memungkinkan penggunaan dalam kondisi gelap.

Selain itu, desain ErgoLift membuat system pendinginan dapat berjalan lebih lebih optimal berkat adanya ruang di bawah bodi yang terangkat. Secara keseluruhan, desain ErgoLift akan meningkatkan pengalaman penggunaan serta menjamin performa yang lebih stabil.

Salahsatu keunggulan lain dari VivoBook S S430UN adalah penggunaan desain ErgoLift yang inovatif.

Powerful denganProsesor Intel Core Generasi ke-8

Tidak hanya tampil penuh gaya, VivoBook S S430UN juga hadir dengan performa kencang. Penggunaan prosesor Intel Core generasi ke-8 yang dikombinasikan dengan RAM DDR4 2400MHz sebesar 8GB membuat laptop ini memiliki performa yang luar biasa. Sementara kehadiran SSD sebesar 256GB di laptop ini memastikan aplikasi dapat berjalan lebih kencang dan tidak memiliki waktu loading yang lama.

“VivoBookS S430UN memang didesain sebagai laptop yang bisa memenuhi kebutuhan penggunanya yang dinamis. Untuk itulah dari sisi grafis ASUS membenamkan chip grafis Nvidia GeForce MX150,” ucap Jimmy. “Berbagai tugas berat seperti video editing, photo editing, bahkan bermain game casual bisa dikerjakan dengan lancar.”

Versi tertinggi ASUS VivoBook S S430UN menggunakan prosesor Intel Core i7-8550U yang memiliki konfigurasi 4 core 8 thread dengan kecepatan pemrosesan hingga 4.0GHz. Dengan prosesor powerful tersebut, laptop ini dipastikan bisa menemani kegiatan sehari-hari penggunanya tanpa hambatan.

ASUS VivoBook S S430UN juga telah dilengkapi dengan baterai Lithium-Ion yang memiliki 3-cell dengan daya 42Wh. Baterai tersebut juga sudah mendukung teknologi fast charging yang mampu mengisi 60% daya baterai hanya dalam 49 menit.

ASUS tidak pernah absen untuk mengedepankan aspek konektivitas pada tiap perangkat buatannya, tidak terkecuali di laptop yang satu ini. Selain sudah ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-8, dilengkapi chip grafis Nvidia GeForce MX150, dan didukung RAM DDR4 sebesar 8GB, VivoBook S S430UN hadir dengan fitur konektivitas yang lengkap.

“Konektivitas lengkap adalah sebuah keharusan karena laptop ini dirancang untuk pengguna yang dinamis dan mobile,” kata Jimmy menambahkan. “Untuk itulah ASUS menghadirkan opsi konektivitas yang lengkap di VivoBook S S430UN, agar penggunanya bisa terus terhubung kapanpun dan di mana pun.”

Untuk urusan koneksi internet, ASUS VivoBook S S430UN dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11ac yang telah didukung WiFi Master Technology. Sementara untuk koneksi nirkabel lainnya, laptop ini sudah hadir dengan Bluetooth 4.2 yang memungkinkan penggunanya menghubungkan berbagai peripheral mulai dari mouse, wireless headphone, serta perangkat lainnya.

Melengkapi konektivitasnya, VivoBook S S430UN sudah memiliki 3 port USB Type-A yang salah satunya merupakan USB 3.1. Selain itu terdapat juga port USB Type-C, HDMI, MicroSD Card Reader dan Combo Audio Jack di bodinya. Semua itu memungkinkan pengguna laptop ini tetap terkoneksi dan bisa menggunakan berbagai peripheral tambahan secara leluasa. (rel/mea)

Main Spec. ASUS VivoBook SS430UN
CPU Intel Corei78550U Processor Quad Core (8M Cache, up to 4.0GHz)

Intel Core i58250U Processor Quad Core (6M Cache, up to 3.4GHz)

Operating System Windows 10
Memory 8GB DDR4 2400MHz SDRAM
Storage 256GB SATA 3 M.2 SSD + 1TB HDD
Display 14” (16:9) LED backlit FHD (1920×1080) with NanoEdge Display
Graphics Discrete graphics Nvidia MX1502GB GDDR5VRAM

Integrated Intel UHD Graphics 620

Input/Output 1 x Type-C USB3.1 (GEN1), 1 x HDMI, 1 x USB 3.1 port (Gen 1), 1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 2 x USB 2.0 port, 1 x MicroSD Card Reader
Camera HD Web Camera
Connectivity Dual-band 802.11ac Wi-Fi, Bluetooth 4.2
Audio ASUS SonicMaster stereo audio system with surround-sound, Array microphone with Cortana voice-recognition support
Battery 3 Cells 42 Whrs Lithium-Ion battery with Fast Charging
Dimension (WxDxH) 323 x 226 x 18 mm
Weight 1,4Kg with Battery
Colors Firmament Green, Starry Grey-Red, Silver Blue-Yellow, Gun Metal, Icicle Gold
Price Rp15.099.000 (Intel Core i7 8550U model)

Rp12.799.000 (Intel Core i5 8250U model)

Warranty 2 tahun garansi global senilai Rp900.000

 

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/