MEDAN, SUMUTPOS.CO – Penyakit menular merupakan masalah kesehatan utama di dunia, terutama pada negara berkembang. Penyakit ini tidak hanya memberikan dampak kesehatan, tetapi juga mempengaruhi berbagai sendi kehidupan masyarakat yakni sosial, ekonomi bahkan psikologis.
“Oleh sebab itu, pada tahun 2020 ini, Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU) diberi amanah untuk melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat, dengan skim Desa Binaan USU yang berlokasi di Desa Telagah Kabupaten Langkat,” kata Ketua Tim Desa Binaan FK USU, Prof Dr dr Dina Keumala Sari MGizi SpGK, kepada Sumut Pos di Medan, Senin (5/10).
Pemilihan lokasi pengabdian, kata dia, didasarkan pada letak geografis yang jauh dari kota, adanya kejadian malnutrisi pada anak, prosentase penyakit paru dan infeksi seperti tuberkulosis yang cukup tinggi, serta permasalahan budidaya kopi sebagai bagian dari Badan Usaha Milik Desa.
“Target kegiatan ini adalah terciptanya kesadaran masyarakat akan pentingnya pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan, ekonomi, dan sosial dalam upaya meningkatkan kemandirian warga,” jelasnya.
Dalam mengelola kegiatan pengabdian masyarakat ini, selain Prof Dina sebagai ketua tim, Tim FK USU yang beranggotakan Nenni Dwi Aprianti Lubis SP MSi, dr Lokot Donna Lubis SpPA, dr Zaimah Z Tala MS SpGK dan dr Sri Amelia MKes, ini juga menggandeng fakultas lain di lingkungan USU. Seperti Kedokteran Gigi, Pertanian serta Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol).
Ada enam kegiatan yang dilaksanakan. Yakni pemberdayaan lingkungan Sekolah Dasar untuk sadar penyakit TB, Covid-19 dan penyakit menular lainnya yang diketuai oleh Prof Dr dr Arlinda Sari Mkes, edukasi pencegahan Covid-19 dan PPOK yang diketuai oleh Dr dr Amira Permatasari Tarigan MKed (Paru) SpP(K).
Kemudian, pencegahan stunting melalui edukasi gizi pada ibu usia produktif diketuai oleh dr Meriza Martineta Mgizi, edukasi kesehatan gigi dan mulut bagi ibu hamil dalam upaya pencegahan stunting diketuai oleh Dr drg Ervina Sovyanti SpOrt (K), serta pembentukan forum anak dengan memanfaatkan waktu luang anak dalam percepatan menuju desa layak anak yang diketuai oleh Hairani Siregar SSos MSP. Juga pemanfaatan lahan dalam usaha budidaya kopi diketuai oleh Ameilia Zuliyanti Siregar MSc PhD.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini disambut baik oleh masyarakat, yang diwakili Suranta Sitepu selaku kepala Desa Telagah. “Kami sangat berterima kasih atas kegiatan ini. Semoga dapat bermanfaat untuk kita semua,” ujarnya.
Ia berharap, kesehatan masyarakat dapat meningkat dimulai dari pencegahan penyakit melalui perbaikan asupan makanan. “Juga perubahan gaya hidup,” katanya diamini Kader Kesehatan Desa Telagah.
Di akhir acara, Tim Pengabdian kepada Masyarakat diwakili Nenni Dwi Aprianti Lubis SP MSi dan dr Sri Amelia MKes membagikan buku yang merupakan luaran dari kegiatan ini dan karya Prof Dr dr Dina Keumala Sari MGizi SpGK. Tujuannya, agar dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam berperilaku hidup bersih dan sehat. (mag-1)