DAIRI, SUMUTPOS.CO – Kepala Ombudsman wilayah Sumatera Utara, Abyadi Siregar mengatakan, Ombudsman menilai pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidikalang, Kabupaten Dairi, semakin membaik.
Penilaian itu disampaikan, Abyadi Siregar usai bertemu Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu, Jumat (18/8). Demikian dijelaskan Kepala Dinas Komunikasi Informatika, Anggara Sinurat, Minggu (20/8).
Anggara menerangkan, dalam pertemuan dengan Bupati Dairi, Eddy KA Berutu, Kepala Ombudsman Sumut, Abyadi Siregar menyampaikan, pelayanan dirumahsakit Pemkab Dairi itu, sudah berprogres baik khususnya layanan obgyn atau kandungan.
Abyadi menyebut, kunjungan mereka ke Dairi khususnya ke RSUD Sidikalang, melakukan kajian inisiatif untuk melihat alur dan standar pelayanan di RSUD Sidikalang khusus obgyn.
Menurutnya, sepintas dilihat sudah ada perbaikan dari sebelumnya. Perbaikan dimaksud, ketersedian dokter obgyn sekarang sudah ada 3, sesuai dengan standar rumah sakit kecil.
Abyadi menyatakan, manajemen RSUD Sidikalang sudah melakukan upaya mendapatkan dokter. Hal itu dibuktikan surat permohonan. Tetapi, karena adanya beberapa tahapan yang harus dilalui sehingga permohonan tersebut belum bisa diwujudkan.
Kami sudah wawancara ke sejumlah pasien, mereka mengaku pelayanan dirumahsakit itu sudah mulai bagus dan cepat.
Sudah ada perubahan, namun kajian ini masih berproses, mungkin dalam waktu dekat akan ada outputnya.
“Hal itu kita lakukan memperbaiki pelayanan yang ada, sehingga fasilitas kesehatan semakin dapat dinikmati masyarakat,” ujarnya.
Anggara melanjutkan, sementara, Bupati Dairi, Eddy KA Berutu, menyampaikan terimakasih kepada Ombudsman Sumut, telah membantu memperbaiki kinerja RSUD Sidikalang, sehingga bisa memperkuat peranan RSUD Sidikalang di tengah masyarakat.
Kata Anggara, bupati berharap tidak ada lagi ibu hamil dan bayi yang meninggal. Diakui, ada variabel yang tidak bisa dikontrol seperti, niat untuk melakukan pemeriksaan rutin oleh sipasien.
“Kita harapapkan, tenaga kesehatan (Nakes) yang bertugas di fasilitas kesehatan ditingkat Desa, Kecamatan dan Kabupaten harus pro aktif mengarahkan masyarakat untuk pemeriksaan kesehatan,” kata Eddy disampaikan Anggara.
Turut mendampingi Bupati, Penjabat Sekda, Surung Charles Bantjin, Kepala Dinas Kesehatan, Henry Manik dan Direktur RSUD Sidikalang, Pesalmen Saragih. (rud/azw)