32 C
Medan
Sunday, October 20, 2024
spot_img

KPU Tebingtinggi Terima Logistik Pemilu Ribuan Segel Plastik

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Ketua Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tebingtinggi, Emil Sofyan menyatakan bahwa perlengkapan logistik Pemilu tahun 2024 secara bertahap sudah masuk ke Gudang KPU di Jalan Imam Bonjol Kota Tebingtinggi.

“KPU Kota Tebingtinggi menerima sebanyak 13.442 PC segel plastik pengganti gembok. Segel plastik sudah disimpan di Gudang KPU Kota Tebingtinggi dan dijaga oleh petugas KPU dan personil kepolisian Polres Tebingtinggi,” jelas Emil Sofyan, Rabu (29/11/2023).

Ditambahkannya Emil, untuk logistik perlengkapan Pemilu berbentuk kertas surat suara dan kertas plano, KPU Kota Tebingtinggi masih menunggu kiriman dari KPU Pusat. “Diperkirakan kertas surat suara masuk ke KPU Kota Tebingtinggi pada pertengahan bulan Desember 2023,” bilang Emil Sofyan.

Saat masuknya segel plastik pengganti gembok di Gudang KPU Kota Tebingtinggi, Personel Polres Tebingtinggi melakukan pengamanan. Kedatangan logistik pemilu berupa Locis (segel plastik), yang diterima oleh Sekretaris KPU dan staff KPU Kota Tebingtinggi.

Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto menyebutkan, kegiatan pengamanan bongkar muat dilaksanakan di gudang logistik KPU Jalan Imam Bonjol Kelurahan Tambangan Hulu Kota Tebingtinggi berjalan aman dan kondusif.

“Barang logistik yang masuk berupa segel plastik pemilu dengan sebanyak 13.442 buah dari PT Locis Segel Indonesia Jalan Raya Kali Baru Blok D22 Pakuhaji Tangerang Banten,” jelasnya.

Sementara segel plastik ini dipergunakan sebagai pengganti gembok untuk mengunci kotak suara pada bagian atas dan segel plastik hanya dipergunakan untuk satu kali pemakaian. (ian/ram)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Ketua Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tebingtinggi, Emil Sofyan menyatakan bahwa perlengkapan logistik Pemilu tahun 2024 secara bertahap sudah masuk ke Gudang KPU di Jalan Imam Bonjol Kota Tebingtinggi.

“KPU Kota Tebingtinggi menerima sebanyak 13.442 PC segel plastik pengganti gembok. Segel plastik sudah disimpan di Gudang KPU Kota Tebingtinggi dan dijaga oleh petugas KPU dan personil kepolisian Polres Tebingtinggi,” jelas Emil Sofyan, Rabu (29/11/2023).

Ditambahkannya Emil, untuk logistik perlengkapan Pemilu berbentuk kertas surat suara dan kertas plano, KPU Kota Tebingtinggi masih menunggu kiriman dari KPU Pusat. “Diperkirakan kertas surat suara masuk ke KPU Kota Tebingtinggi pada pertengahan bulan Desember 2023,” bilang Emil Sofyan.

Saat masuknya segel plastik pengganti gembok di Gudang KPU Kota Tebingtinggi, Personel Polres Tebingtinggi melakukan pengamanan. Kedatangan logistik pemilu berupa Locis (segel plastik), yang diterima oleh Sekretaris KPU dan staff KPU Kota Tebingtinggi.

Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto menyebutkan, kegiatan pengamanan bongkar muat dilaksanakan di gudang logistik KPU Jalan Imam Bonjol Kelurahan Tambangan Hulu Kota Tebingtinggi berjalan aman dan kondusif.

“Barang logistik yang masuk berupa segel plastik pemilu dengan sebanyak 13.442 buah dari PT Locis Segel Indonesia Jalan Raya Kali Baru Blok D22 Pakuhaji Tangerang Banten,” jelasnya.

Sementara segel plastik ini dipergunakan sebagai pengganti gembok untuk mengunci kotak suara pada bagian atas dan segel plastik hanya dipergunakan untuk satu kali pemakaian. (ian/ram)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/