SIANTAR-Guanson Malau (46) warga Nagori Tiga Ras, Kecamatan Dolok Pardamean, ditemukan tewas sekitar 50 meter di belakang rumahnya, Selasa (11/9) pukul 09.00 WIB. Mayat korban ditemukan persis di atas kuburan kakeknya. Diduga kematian korban terkait balas dendam.
Informasi dihimpun METRO (Group Sumut Pos), mayat korban pertama kali ditemukan Binnen Silalahi, tetangga korban yang ingin menuju ke Danau Toba untuk buang hajat dan mandi.
Saat melewati pekuburan keluarga korban ini, Binnen melihat sesosok mayat di atas kuburan kakek korban.
Setelah didekati, ternyata mayat tersebut merupakan Guanson Malau. Saat pertama kali ditemukan, posisi korban telentang dengan kaki berlipat. Namun kepala belakang korban berdarah dan mengalami luka akibat hantaman benda tajam dan mata korban terlihat bengkak.
Terkejut dengan penemuan korban ini, Binnen lalu memberitahukan hal ini kepada warga yang lain di kampung itu. Warga lalu menghubungi petugas Polsek Dolok Pardamean. Lokasi penemuan korban hanya berjarak sekitar 50 meter dari rumah korban.
Selama ini korban hanya tinggal sendiri di rumah pasca ditinggal mati ayah dan ibunya. Korban merupakan anak ketiga dari sepuluh bersaudara. Sebagian keluarganya ada yang tinggal di Kota Siantar dan di Jakarta.
“Korban selama ini merantau di Jakarta dan baru kembali sekitar lima tahun yang lalu dan dia bekerja sebagai petani mengusahakan ladang orangtunya.
Dia belum menikah dan dia sendiri tinggal di rumah peninggalan orangtuanya itu,” ujar salah satu keluarga korban bermarga Napitu di rumah sakit.
“Korban ditemukan di atas kuburan kakeknya itu. Kami berharap polisi segera menangkap dan mengungkap siapa pembunuh korban,” jelasnya.
Sekitar pukul 17.00 WIB, mayat korban dibawa ke RSU Djasamen Saragih untuk dilakukan otopsi.
Kapolsek Dolok Pardamean AKP A Siahaan menyebutkan mereka masih menunggu hasil otopsi terkait penyebab kematian korban. Hasil otopsi ini akan menentukan kematian korban wajar atau tidak wajar. Dugaan sementara korban dibunuh. Sementara pelaku sendiri masih dalam tahap lidik.(ral/smg)