26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Pasien Pirngadi Keluhkan Kondisi Toilet

MEDAN – Sejumlah toilet di RSUD dr Pirngadi Medan mengalami kerusakan. Pantauan di rumah sakit,  beberapa ruangan kamar mandi yang mengalami kerusakan yakni ruang VII dan VIII kelas III, lantai empat. Parahnya lagi toilet yang berada dekat pintu masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD), mengeluarkan air sisa pembuangan tinja hingga  meluber. Hingga lantai pintu masuk IGD.

Selain mengeluarkan bau menyengat,  pasien dan keluarga yang hendak berobat terlihat kelihatan kesusahan memasuki ruangan tersebut. “Bagaimana rumah sakit pemerintah ini, masak urusan toilet saja tidak bisa dibenahi. Bagaimana pasien bisa sehat berobat disini. Lihat saja air bekas kotoran meluber ke lantai. Bisa – bisa pasien yang pingin sembuh berobat mendapatkan penyakit lain lagi karena limbah sanitasi yang tidak baik dirumah sakit ini,” ujar pria berkumis yang hendak membawa keluarganya berobat.

Ternyata hal tersebut dirasakan para pasien diruangan VII dan VIII kelas III lantai 4. Sejumlah pasien juga mengeluhkan fungsi toilet  yang sudah lama rusak. Tentu saja kondisi ini membuat sejumlah pasien yang dirawat kesulitan membuang air kecil dan besar.

Contohnya, BN (23) pasien  kecelakaan lalu lintas. Pria ini mengeluh karena susahnya akses ke toilet. “Semenjak saya dirawat 2 minggu disini saya sangat kesusahan menggunakan toilet,”jelas BN.
Sementara Dirut RSUD dr Pirngadi Medan, Amran Lubis saat dikonfirmasi mengatakan kondisi ini terjadi karena ada saluran air di rumah sakit yang tersumbat.

‘’Memang ada yang tersumbat tapi sumbernya bukan pada toilet tersebut, untuk itu kita akan mencoba mengeceknya karena saluran air di rumah sakit ini tergabung.  Hanya saja air dari PDAM mati sejak seminggu lalu sehingga susah membuat saluran air baru agar bisa menemui titik mana yang tumpat,’’ujar Amran.

Amran juga mengakui jika 80 persenkamar mandi di RSUD dr Pirngadi Medan mengalami kerusakan.  Sehingga perlu pembenahan. “Memang hampir semua kamar mandinya rusak.  Bukan berarti jika ada laporan rusak langsung bisa diperbaiki. Kalau memang kamar mandinya rusak gunakan yang bagus dulu,”ucapnya mengakhiri. (uma)

MEDAN – Sejumlah toilet di RSUD dr Pirngadi Medan mengalami kerusakan. Pantauan di rumah sakit,  beberapa ruangan kamar mandi yang mengalami kerusakan yakni ruang VII dan VIII kelas III, lantai empat. Parahnya lagi toilet yang berada dekat pintu masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD), mengeluarkan air sisa pembuangan tinja hingga  meluber. Hingga lantai pintu masuk IGD.

Selain mengeluarkan bau menyengat,  pasien dan keluarga yang hendak berobat terlihat kelihatan kesusahan memasuki ruangan tersebut. “Bagaimana rumah sakit pemerintah ini, masak urusan toilet saja tidak bisa dibenahi. Bagaimana pasien bisa sehat berobat disini. Lihat saja air bekas kotoran meluber ke lantai. Bisa – bisa pasien yang pingin sembuh berobat mendapatkan penyakit lain lagi karena limbah sanitasi yang tidak baik dirumah sakit ini,” ujar pria berkumis yang hendak membawa keluarganya berobat.

Ternyata hal tersebut dirasakan para pasien diruangan VII dan VIII kelas III lantai 4. Sejumlah pasien juga mengeluhkan fungsi toilet  yang sudah lama rusak. Tentu saja kondisi ini membuat sejumlah pasien yang dirawat kesulitan membuang air kecil dan besar.

Contohnya, BN (23) pasien  kecelakaan lalu lintas. Pria ini mengeluh karena susahnya akses ke toilet. “Semenjak saya dirawat 2 minggu disini saya sangat kesusahan menggunakan toilet,”jelas BN.
Sementara Dirut RSUD dr Pirngadi Medan, Amran Lubis saat dikonfirmasi mengatakan kondisi ini terjadi karena ada saluran air di rumah sakit yang tersumbat.

‘’Memang ada yang tersumbat tapi sumbernya bukan pada toilet tersebut, untuk itu kita akan mencoba mengeceknya karena saluran air di rumah sakit ini tergabung.  Hanya saja air dari PDAM mati sejak seminggu lalu sehingga susah membuat saluran air baru agar bisa menemui titik mana yang tumpat,’’ujar Amran.

Amran juga mengakui jika 80 persenkamar mandi di RSUD dr Pirngadi Medan mengalami kerusakan.  Sehingga perlu pembenahan. “Memang hampir semua kamar mandinya rusak.  Bukan berarti jika ada laporan rusak langsung bisa diperbaiki. Kalau memang kamar mandinya rusak gunakan yang bagus dulu,”ucapnya mengakhiri. (uma)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/