29 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

DPRD Medan Bantah tak Punya Agenda Resmi

MEDAN- Ketua DPRD Medan, Amiruddin mengatakan, alat kelengkapan dewan saat ini masih tetap bekerja menampung aspirasi masyarakat, meski rapat paripurna yang akan dilakukan DPRD Medan sempat tertunda. “Alat kelengkapan dewan tetap menampung aspirasi masyarakat. Cuma yang kemarin sempat tertunda itu masalah paripurna,” ujarnya, Minggu (20/1).

Amiruddin membantah, kalau di awal-awal 2013 ini DPRD Medan tidak memiliki agenda resmi. “Kita semua beraktivitas. Kegiatan-kegiatan yang menyangkut tentang pembahasan di paripurna memang sempat tertunda. Namun, tanggal 29 dan 30 januari nanti kita akan menggelar rapat paripurna. Yakni, tentang perda dan penandatanganan proyek-proyek 2013,” ungkapnya.

Amiruddin meminta, masyarakat jangan salah menilai kalau DPRD Medan tidak bekerja. “Jadi jangan salah, dewan itu sudah mempersipakan agenda-agenda di setiap alat kelengkapan kerja. Cuma baru dibawah persetujuan badan musawarah saja. Kalau komisi-komisi tetap jalan. Jadi jangan salaah penafsiran kami tidak bekerja,” sebutnya.

Sekadar mengingatkan, hingga hari ke 14 di 2013, DPRD Kota Medan belum pernah sekalipun menggelar agenda resmi. Dua kali rapat Badan Musyawarah (Bamus) yang digelar di awal Januari gagal dilaksanakan, karena anggota DPRD Medan yang tergabung di Bamus tidak hadir secara keseluruhan.

Tidak tampak ada kegiatan di sejumlah ruangan alat kelengkapan DPRD Medan seperti komisi-komisi, selain pelaksanaan rapat Bamus di lantai empat yang dipimpin Ketua DPRD Medan H Amiruddin. “Kalau agenda resmi yang dijadwalkan di Bamus tidak ada. Tapi, kegiatan lain seperti kunjungan kerja tetap berjalan,” ujar Politisi Partai Demokrat ini beberapa hari yang lalu.

Amiruddin mengakui, gagalnya agenda rapat Bamus di DPRD dikarenakan tidak kuorumnya rapat bamus. Dan pada tanggal (10/1) lalu, rapat kembali gagal dilaksanakan karena ada permintaan pengunduran jadwal dari Pemko Medan. (ial)

MEDAN- Ketua DPRD Medan, Amiruddin mengatakan, alat kelengkapan dewan saat ini masih tetap bekerja menampung aspirasi masyarakat, meski rapat paripurna yang akan dilakukan DPRD Medan sempat tertunda. “Alat kelengkapan dewan tetap menampung aspirasi masyarakat. Cuma yang kemarin sempat tertunda itu masalah paripurna,” ujarnya, Minggu (20/1).

Amiruddin membantah, kalau di awal-awal 2013 ini DPRD Medan tidak memiliki agenda resmi. “Kita semua beraktivitas. Kegiatan-kegiatan yang menyangkut tentang pembahasan di paripurna memang sempat tertunda. Namun, tanggal 29 dan 30 januari nanti kita akan menggelar rapat paripurna. Yakni, tentang perda dan penandatanganan proyek-proyek 2013,” ungkapnya.

Amiruddin meminta, masyarakat jangan salah menilai kalau DPRD Medan tidak bekerja. “Jadi jangan salah, dewan itu sudah mempersipakan agenda-agenda di setiap alat kelengkapan kerja. Cuma baru dibawah persetujuan badan musawarah saja. Kalau komisi-komisi tetap jalan. Jadi jangan salaah penafsiran kami tidak bekerja,” sebutnya.

Sekadar mengingatkan, hingga hari ke 14 di 2013, DPRD Kota Medan belum pernah sekalipun menggelar agenda resmi. Dua kali rapat Badan Musyawarah (Bamus) yang digelar di awal Januari gagal dilaksanakan, karena anggota DPRD Medan yang tergabung di Bamus tidak hadir secara keseluruhan.

Tidak tampak ada kegiatan di sejumlah ruangan alat kelengkapan DPRD Medan seperti komisi-komisi, selain pelaksanaan rapat Bamus di lantai empat yang dipimpin Ketua DPRD Medan H Amiruddin. “Kalau agenda resmi yang dijadwalkan di Bamus tidak ada. Tapi, kegiatan lain seperti kunjungan kerja tetap berjalan,” ujar Politisi Partai Demokrat ini beberapa hari yang lalu.

Amiruddin mengakui, gagalnya agenda rapat Bamus di DPRD dikarenakan tidak kuorumnya rapat bamus. Dan pada tanggal (10/1) lalu, rapat kembali gagal dilaksanakan karena ada permintaan pengunduran jadwal dari Pemko Medan. (ial)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/