MEDAN-Pascakalah 0-2 dari Semen Padang pada laga pembuka Indonesian Premier League (IPL), Pro Duta berbenah. Jeda yang cukup lebar sebelum laga berikutnya membuat Pelatih Pro Duta Roberto ‘Beto’ Bianchi melakukan langkah-langkah perbaikan dari kesalahan sebelumnya.
Satu sisi yang menjadi fokus pembenahan adalah mentalitas pemain di lapangan. Dihuni mayoritas pemain muda dengan pengalaman minim untuk kompetisi level 1 sekelas IPL, membuat pelatih berkewarganegaraan Spanyol itu menyorot mentalitas pemainnya. “Untuk sisi teknis sepertinya tidak terlalu banyak perubahan. Karena kami bermain cukup baik, terutama di babak kedua. Masalahnya di pertandingan itu, kesalahan pemain kami sendiri, kalau tidak ada kesalahan, pertandingan akan sangat menarik. Kami perlu mengubah kondisi ini, jangan banyak kesalahan,” tuturnya.
Mentalitas yang buruk tentu akan berujung pada kesalahan yang berdampak buruk pada tim. Seperti gol perdana Semen Padang yang diceploskan Esteban Vizcara berawal dari kesalahan bek. Karena itu Beto meminta skuadnya meminimalisir kesalahan di lapangan.
Sayangnya persiapan tim justru diganggu dengan buruknya kondisi Stadion TD Pardede karena hujan yang terus mengguyur dalam beberapa hari belakangan. Karena itu Suyatno dkk pada latihan kemarin (19/2) hanya berlatih di lapangan futsal.
Begitupun lapangan futsal juga baik untuk memaksimalisasi kualitas operan. Apalagi kendala-nya selama ini adalah lapangan TD Pardede juga tak cukup datar untuk permainan bola-bola pendek. Beto berharap ada perbaikan di TD Pardede.
“Kalau pengelola tak memperbaikinyamenjadi lebih baik, kami akan ganti lapangan. Ada TGM atau Stadion USU,” tandasnya. (don)