JAKARTA – Dukungan kepada sang raja dangdut Rhoma Irama untuk maju dalam pemilihan presiden pada tahun 2014 terus mengalir. Setelah para Ulama Habaib serta Persatuan Takmir Masjid dan Mushola se Indonesia, kini dukungan serupa juga disampaikan Gerakan Pemuda Indonesia Satu (GPIS).
“Kami mendukung pencalonan Rhoma Irama sebagai Capres yang diusung para ormas Islam, khususnya Persatuan Ulama Habaib dan Persatuan Takmir Masjid dan Mushola se Indonesia,” tegas Ketua Umum Gerakan Pemuda Indonesia Satu (GPIS), H Gozali kepada pers di Jakarta, Rabu (20/03).
Menurut Gozali, GPIS menyakini Rhoma Irama merupakan figur alternatif yang mampu mewujudkan kesejahteraan rakyat. Selain itu, Rhoma Irama memiliki cukup pengalaman selama menjadi anggota DPR-MPR RI serta sebagai tokoh paling diterima oleh masyarakat hingga lapisan terbawah.
“Kami berharap partai politik tidak malu-malu meminang capres yang dikehendaki rakyat bawah. Untuk kesejahteraan rakyat, kita perlu pemimpin yang jujur dan peduli dengan penderitaan rakyat. Masalahnya, rakyat sudah jenuh dengan janji-janji politik,” katanya.
Ditambahkan, Rhoma Irama memiliki kepedulian yang sangat besar terhadap perkembangan akhlak bangsa. Ini terbukti dengan berbagai lagu yang diciptakannya menyentuh berbagai persoalan mendasar di masyarakat, seperti korupsi, perjudian, narkoba dan perluanya kebangkitan generasi muda dalam membangun bangsa.
“Masalah-masalah kebangsaan ini disuarakannya, jauh sebelum orang-orang kebanyakan berani bersuara. Rhoma Irama sudah menawarkan berbagai solusi yang merujuk kepada nilai-nilai kebenaran,” pungkas Gozali. (fuz/jpnn)