30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Latihan Kembali

MEDAN-Dua pekan vakum tanpa persiapan, PSMS versi PT Liga Indonesia akan kembali menggelar persiapan menyambut putaran kedua yang digelar awal Mei mendatang.

Pagi ini (17/4), latihan kembali dijadwalkan. Latihan akan dipimpin pelatih kepala yang baru ditunjuk, Suharto AD.
Suharto yang sebelumnya belum mau berbicara soal persiapan, mengatakan, dirinya menjadwalkan latihan setelah keluar surat keputusan (SK) dari manajemen soal pengangkatan dirinya sebagai pelatih menggantikan Suimin Diharja.

Tidak ada rapat pengangkatan yang menyertakan dirinya, Suharto langsung disodori SK. “Saya nggak tahu soal rapat. Ya saya baru terima SK hari ini (kemarin, red). Tadi diserahkan CEO,” jelasnya, saat ditemui di Mess Kebun Bunga.

CEO Faisal Kurnia Siregar, yang penunjukannya tanpa disosialisasikan ke media itu hanya datang ke Mess Kebun Bunga sekitar pukul 14.00 WIB dengan membawa selembar map berisi SK penunjukan. Sekitar lima menit berada di kamar Suharto, ia langsung bergegas meninggalkan Kebun Bunga.

Di SK bernomor 002/PSMS/CEO/1V/2013 bertanda tangan CEO itu, berisikan tentang pengangkatan pelatih kepala. Disebutkan, manajemen dan pengurus menggelar rapat pada empat hari sebelumnya, tepatnya 12 April lalu, untuk memutuskan pelatih kepala. Jauh sebelumnya Suharto sudah mendengar secara lisan soal penunjukannya.

Lalu bagaimana dengan hak di putaran pertama yang belum tuntas? Suharto mengatakan, akan segera menggelar pertemuan dengan pengurus untuk membicarakan hal itu. Termasuk hak para pemain. “Nanti kan ada pertemuan dengan pengurus. Nanti kami sarankan melalui Sektim dan manajer,” jelas pelatih berusia 47 tahun itu.
Karena itu Suharto pun langsung mengagendakan latihan pagi ini, dengan durasi waktu yang kian sempit karena laga lanjutan akan digelar 11 Mei nanti.

Namun yang menjadi kendala adalah bersediakah pemain ikut latihan? Mengingat hak mereka di putaran pertama sampai saat ini terkesan dianggap angin lalu oleh pengurus. Kekecewaaan mereka saat ini juga sudah memuncak. “Rencana besok (hari ini, red) sudah mulai latihan. Nanti saya akan komunikasikan dengan anak-anak. Kalau berandai-andai, ya latihan,” jelas Suharto.

Lalu apakah latihan akan tetap diteruskan dengan keadaan serba terbatas seperti ini? Sebut saja soal dapur yang tidak ada tanda-tanda kembali mengepul. “Besok latihan bersama saja. Sekaligus penyeleksian ulang lagi. Disamping yang 15 orang, pemain lain juga akan dipertimbangkan dengan plus minusnya. Termasuk para pemain magang. Targetnya Training Camp (TC) penuh paling lambat 25 April nanti. Di tanggal itu kami harus sudah punya 25 pemain untuk kompetisi,” ungkapnya.

Suharto mengakui tugasnya kali ini cukup berat. Dengan waktu singkat ia harus mengembalikan kondisi fisik pemain yang pastinya drop karena sudah vakum latihan. Dan yang paling berat lagi adalah kondisi psikologis pemain saat ini. “Ya, memang latihan sepekan ini lebih kepada mengembalikan mentalitas mereka. Memang berat. Karena itu lebih ke motivasi pemain pada awal-awal ini,” tandasnya. (don)

MEDAN-Dua pekan vakum tanpa persiapan, PSMS versi PT Liga Indonesia akan kembali menggelar persiapan menyambut putaran kedua yang digelar awal Mei mendatang.

Pagi ini (17/4), latihan kembali dijadwalkan. Latihan akan dipimpin pelatih kepala yang baru ditunjuk, Suharto AD.
Suharto yang sebelumnya belum mau berbicara soal persiapan, mengatakan, dirinya menjadwalkan latihan setelah keluar surat keputusan (SK) dari manajemen soal pengangkatan dirinya sebagai pelatih menggantikan Suimin Diharja.

Tidak ada rapat pengangkatan yang menyertakan dirinya, Suharto langsung disodori SK. “Saya nggak tahu soal rapat. Ya saya baru terima SK hari ini (kemarin, red). Tadi diserahkan CEO,” jelasnya, saat ditemui di Mess Kebun Bunga.

CEO Faisal Kurnia Siregar, yang penunjukannya tanpa disosialisasikan ke media itu hanya datang ke Mess Kebun Bunga sekitar pukul 14.00 WIB dengan membawa selembar map berisi SK penunjukan. Sekitar lima menit berada di kamar Suharto, ia langsung bergegas meninggalkan Kebun Bunga.

Di SK bernomor 002/PSMS/CEO/1V/2013 bertanda tangan CEO itu, berisikan tentang pengangkatan pelatih kepala. Disebutkan, manajemen dan pengurus menggelar rapat pada empat hari sebelumnya, tepatnya 12 April lalu, untuk memutuskan pelatih kepala. Jauh sebelumnya Suharto sudah mendengar secara lisan soal penunjukannya.

Lalu bagaimana dengan hak di putaran pertama yang belum tuntas? Suharto mengatakan, akan segera menggelar pertemuan dengan pengurus untuk membicarakan hal itu. Termasuk hak para pemain. “Nanti kan ada pertemuan dengan pengurus. Nanti kami sarankan melalui Sektim dan manajer,” jelas pelatih berusia 47 tahun itu.
Karena itu Suharto pun langsung mengagendakan latihan pagi ini, dengan durasi waktu yang kian sempit karena laga lanjutan akan digelar 11 Mei nanti.

Namun yang menjadi kendala adalah bersediakah pemain ikut latihan? Mengingat hak mereka di putaran pertama sampai saat ini terkesan dianggap angin lalu oleh pengurus. Kekecewaaan mereka saat ini juga sudah memuncak. “Rencana besok (hari ini, red) sudah mulai latihan. Nanti saya akan komunikasikan dengan anak-anak. Kalau berandai-andai, ya latihan,” jelas Suharto.

Lalu apakah latihan akan tetap diteruskan dengan keadaan serba terbatas seperti ini? Sebut saja soal dapur yang tidak ada tanda-tanda kembali mengepul. “Besok latihan bersama saja. Sekaligus penyeleksian ulang lagi. Disamping yang 15 orang, pemain lain juga akan dipertimbangkan dengan plus minusnya. Termasuk para pemain magang. Targetnya Training Camp (TC) penuh paling lambat 25 April nanti. Di tanggal itu kami harus sudah punya 25 pemain untuk kompetisi,” ungkapnya.

Suharto mengakui tugasnya kali ini cukup berat. Dengan waktu singkat ia harus mengembalikan kondisi fisik pemain yang pastinya drop karena sudah vakum latihan. Dan yang paling berat lagi adalah kondisi psikologis pemain saat ini. “Ya, memang latihan sepekan ini lebih kepada mengembalikan mentalitas mereka. Memang berat. Karena itu lebih ke motivasi pemain pada awal-awal ini,” tandasnya. (don)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/