25 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Graham Siap Jadi Andalan

MENATAP laga menghadapi tuan rumah Aston Villa, kubu Sunderland dilanda krisis striker. Topskor klub Steven Fletcher yang telah mencetak 11 gol harus absen karena cedera saat memperkuat timnas Skotlandia pada bulan lalu.

Cedera juga dialami striker pinjaman dari Sheffield Wednesday Connor Wickham. Dengan kondisi ini tak pelak striker senior yang belum mencetak satu gol pun Danny Graham menjadi andalan Paolo Di Canio untuk membobol gawang Aston Villa.

“Aku ingin memanfaatkan peluang ini dengan sebaik mungkin. Tak ada yang senang dengan cedera (Steven) Fletcher karena dia idola di klub ini. Tapi itu sungguh terjadi dan saya harus siap menggantikannya,” bilang Danny Graham.

Graham didatangkan Sunderland dari Swansea pada bulan Januari lalu dengan biaya transfer 5 juta pouds. “Saya belum mampu memberi kontribusi untuk tim. Tapi saya yakin seiring perjalanan waktu, penampilan saya akan semakin membaik. Dan saya juga yakin bisa melakukan selebrasi (usai mencetak gol),” bilang Graham lagi.

“Cedera yang sempat saya alami benar-benar membuat penampilan saya terganggu. Bahkan ketika menghadapi Chelsea, saya sempat merasakannya lagi. Saya berharap itu tak terjadi lagi ketika kami melawat ke Villa Park (markas Aston Villa, Red) besok,” harap Graham. (ije)

MENATAP laga menghadapi tuan rumah Aston Villa, kubu Sunderland dilanda krisis striker. Topskor klub Steven Fletcher yang telah mencetak 11 gol harus absen karena cedera saat memperkuat timnas Skotlandia pada bulan lalu.

Cedera juga dialami striker pinjaman dari Sheffield Wednesday Connor Wickham. Dengan kondisi ini tak pelak striker senior yang belum mencetak satu gol pun Danny Graham menjadi andalan Paolo Di Canio untuk membobol gawang Aston Villa.

“Aku ingin memanfaatkan peluang ini dengan sebaik mungkin. Tak ada yang senang dengan cedera (Steven) Fletcher karena dia idola di klub ini. Tapi itu sungguh terjadi dan saya harus siap menggantikannya,” bilang Danny Graham.

Graham didatangkan Sunderland dari Swansea pada bulan Januari lalu dengan biaya transfer 5 juta pouds. “Saya belum mampu memberi kontribusi untuk tim. Tapi saya yakin seiring perjalanan waktu, penampilan saya akan semakin membaik. Dan saya juga yakin bisa melakukan selebrasi (usai mencetak gol),” bilang Graham lagi.

“Cedera yang sempat saya alami benar-benar membuat penampilan saya terganggu. Bahkan ketika menghadapi Chelsea, saya sempat merasakannya lagi. Saya berharap itu tak terjadi lagi ketika kami melawat ke Villa Park (markas Aston Villa, Red) besok,” harap Graham. (ije)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/