MANCHESTER-Masa depan Wayne Rooney di Manchester United dipertanyakan. Meski demikian, David Moyes memberi isyarat Rooney akan tetap dipertahankan.
Sir Alex Ferguson mengungkapkan bahwa Rooney minta kembali minta dijual karena tidak puas dengan perannya belakangan ini. Striker internasional Inggris itu frustrasi karena sering tidak dimainkan secara penuh.
Pihak klub telah menegaskan bahwa Rooney tidak dijual meskipun si pemain sudah terlanjur mendapat cemoohan dari sebagian suporter dalam parade trofi juara.
Moyes pernah dua tahun bekerja sama dengan Rooney pada 2002-2004. Pria yang akan memanajeri The Red Devils di musim depan tersebut melontarkan pujian pada pesepakbola berusia 27 tahun ini.
“Saya memang tidak menyaksikan semua pertandingan Manchester United,” jawab Moyes saat ditanya perkembangan Rooney sejak dijual Everton ke United. “Tapi dia sungguh salah satu pemain terbaik di dunia.”
“Saya masih ingat melihatnya saat berlatih dan ketika itu dia bagus sekali. Kami (staf) saling bertanya satu sama lain: ‘Apakah dia baru saja melakukannya?’ Saya percaya dia adalah pemain street ball terakhir, seperti yang ada di Glasgow’.
Menurut Guardian, Rooney sulit dijual karena banderolnya yang tinggi sekitar 40 juta poundsterling dan gajinya yg besar yakni 300 ribu pounds per pekannya. Setelah Real Madrid, Barcelona dan Chelsea tidak lagi tertarik, tujuan paling potensial Rooney adalah ke Paris St. Germain. (bbs/jpnn)