25 C
Medan
Friday, January 3, 2025
spot_img

Terjatuh saat Beraksi di SPBU, Perampok Letuskan Pistol ke Massa

MEDAN-Seperti aktor film koboy, seorang perampok nekad meletuskan pistolnya saat tertangkap basah dan dikepung massa di SPBU no 14201109 PT Koran Karokaro di Jalan Simpang Pos kelurahan Kwalabekala kecamatan Medan Johor, Kamis malam (27/6) sekira pukul 23.00 WIB.
Pelaku pun kabur setelah meletuskan senjata apinya itu setelah seorang rekannya menjemputnya tidak jauh dari SPBU tersebut ke arah Pancurbatu. Warga hanya terpelongo melihat pelaku kabur, sementara uang berserakan di sekitar SPBU lalu dikutip oleh pekerja SPBU. Kendati begitu perampok tadi tetap membawa uang Rp5 juta milik SPBU.

LOKASI PERAMPOKAN: SPBU  Simpang Pos  dirampok pelaku berpistol.//Amri/posmetro medan/SMG
LOKASI PERAMPOKAN: SPBU di Simpang Pos yang dirampok pelaku berpistol.//Amri/posmetro medan/SMG

Awal kejadian saat SPBU hendak tutup. Sebuah mobil Kijang Innova memaksa karyawan SPBU hendak mengisi minyak. Pelaku yang berada di belakang mobil innova seketika beraksi. Seorang karyawan SPBU, Aisah (24) saat membawa uang dari laci langsung dirampas pelaku. Aisah berteriak.
Warga di sekitar lokasi langsung berdatangan. Nahas pelaku yang hendak kabur terhalang angkot yang ada di pintu keluar SPBU. Pelaku terjatuh lalu dihajar massa. Merasa terjepit lalu mengeluarkan senjata api dan meletuskannya dua kali ke arah massa. Untungnya tidak ada yang mengenai warga. Setelah itu pelaku bangkit dan kabur meninggalkan sepeda motornya, setelah seorang rekannya yang menunggu tidak jauh dari SPBU menjemputnya dengan sepeda motor lalu kabur ke arah Pancurbatu.

Soraya br Karokaro (34) anak dari pemilik SPBU melapor ke Polsek Delitua. Polisi menyita sepeda motor Suzuki Shogun warna merah BK 3557 XJ yang ditinggal pelaku di sekitar SPBU.(mri/smg)

MEDAN-Seperti aktor film koboy, seorang perampok nekad meletuskan pistolnya saat tertangkap basah dan dikepung massa di SPBU no 14201109 PT Koran Karokaro di Jalan Simpang Pos kelurahan Kwalabekala kecamatan Medan Johor, Kamis malam (27/6) sekira pukul 23.00 WIB.
Pelaku pun kabur setelah meletuskan senjata apinya itu setelah seorang rekannya menjemputnya tidak jauh dari SPBU tersebut ke arah Pancurbatu. Warga hanya terpelongo melihat pelaku kabur, sementara uang berserakan di sekitar SPBU lalu dikutip oleh pekerja SPBU. Kendati begitu perampok tadi tetap membawa uang Rp5 juta milik SPBU.

LOKASI PERAMPOKAN: SPBU  Simpang Pos  dirampok pelaku berpistol.//Amri/posmetro medan/SMG
LOKASI PERAMPOKAN: SPBU di Simpang Pos yang dirampok pelaku berpistol.//Amri/posmetro medan/SMG

Awal kejadian saat SPBU hendak tutup. Sebuah mobil Kijang Innova memaksa karyawan SPBU hendak mengisi minyak. Pelaku yang berada di belakang mobil innova seketika beraksi. Seorang karyawan SPBU, Aisah (24) saat membawa uang dari laci langsung dirampas pelaku. Aisah berteriak.
Warga di sekitar lokasi langsung berdatangan. Nahas pelaku yang hendak kabur terhalang angkot yang ada di pintu keluar SPBU. Pelaku terjatuh lalu dihajar massa. Merasa terjepit lalu mengeluarkan senjata api dan meletuskannya dua kali ke arah massa. Untungnya tidak ada yang mengenai warga. Setelah itu pelaku bangkit dan kabur meninggalkan sepeda motornya, setelah seorang rekannya yang menunggu tidak jauh dari SPBU menjemputnya dengan sepeda motor lalu kabur ke arah Pancurbatu.

Soraya br Karokaro (34) anak dari pemilik SPBU melapor ke Polsek Delitua. Polisi menyita sepeda motor Suzuki Shogun warna merah BK 3557 XJ yang ditinggal pelaku di sekitar SPBU.(mri/smg)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/