RUSIA- Angkatan Laut Rusia dan Iran berencana menggelar latihan gabungan di Laut Kaspia pada semester kedua tahun ini. Hal ini diumumkan langsung oleh Wakil Komandan Armada Caspia Rusia Nikolai Yakubovsky usai menggelar pertemuan dengan komandan angkatan laut Iran di kota pelabuhan Rusia di Kaspia, Astrakhan. Demikian seperti dilansir Press TV, Sabtu (29/6).
Ia juga mengatakan, selama armada angkatan laut Iran tinggal di Astrakhan, mereka telah mengunjungi beberapa fasilitas militer dan pelabuhan di Rusia serta melakukan pertemuan dengan sejumlah perwira tinggi Rusia.
Kerjasama ini adalah upaya kedua negara untuk lebih memperkuat hubungan Tehran-Moskow dan meningkatkan kerjasama bilateral angkatan laut untuk mempertahankan keamanan maritim.
Dalam beberapa tahun terakhir ini, Angkatan Laut Iran memang telah meningkatkan kehadirannya di perairan internasional. Langkah ini bertujuan untuk melindungi rute angkatan laut dan memberikan keamanan bagi kapal pedagang dan kapal tanker milik Negeri Para Mullah itu. Selain itu, kehadiran angkatan laut di luar negeri ini juga untuk menyampaikan pesan perdamaian dan persahabatan ke negaralain. (bbs/jpnn)
Iran-Rusia Gelar Latihan Gabungan
RUSIA- Angkatan Laut Rusia dan Iran berencana menggelar latihan gabungan di Laut Kaspia pada semester kedua tahun ini. Hal ini diumumkan langsung oleh Wakil Komandan Armada Caspia Rusia Nikolai Yakubovsky usai menggelar pertemuan dengan komandan angkatan laut Iran di kota pelabuhan Rusia di Kaspia, Astrakhan. Demikian seperti dilansir Press TV, Sabtu (29/6).
Ia juga mengatakan, selama armada angkatan laut Iran tinggal di Astrakhan, mereka telah mengunjungi beberapa fasilitas militer dan pelabuhan di Rusia serta melakukan pertemuan dengan sejumlah perwira tinggi Rusia.
Kerjasama ini adalah upaya kedua negara untuk lebih memperkuat hubungan Tehran-Moskow dan meningkatkan kerjasama bilateral angkatan laut untuk mempertahankan keamanan maritim.
Dalam beberapa tahun terakhir ini, Angkatan Laut Iran memang telah meningkatkan kehadirannya di perairan internasional. Langkah ini bertujuan untuk melindungi rute angkatan laut dan memberikan keamanan bagi kapal pedagang dan kapal tanker milik Negeri Para Mullah itu. Selain itu, kehadiran angkatan laut di luar negeri ini juga untuk menyampaikan pesan perdamaian dan persahabatan ke negaralain. (bbs/jpnn)