HOUSTON-Dwight Howard tidak hanya memmiliki tim baru. Mantan center Orlando Magic dan Los Angeles Lakers ini juga telah berganti julukan. Howard tidak lagi disebut Superman, tapi telah berganti nama menjadi Rocket Man.
“Howard bukan lagi Superman sekarang. Dia sekarang sudah menjadi Rocket man,” demikian kata penyiar radio kawakan Rockets, Bill Worrell, dalam perkenalan Howard sebagai pemain anyar.
Saat Howard naik ke atas panggung dan bertemu dengan beberapa ofisial Rockets termasuk pemilik Leslie Alexander dan pelatih Kevin McHale, beberapa rekan setimnya yang baru memanggilnya dengan sebutan ‘Rocket Man, Rocket Man’ dan Howard menyambutnya dengan senyuman.
Rockets memberikan kontrak selama empat tahun kepada Howard, yang kemungkinan akan mendapatkan bayaran sebesar USD88 juta.
Bayaran itu jelas jauh di bawah yang ditawarkan oleh Lakers yang bisa mencapai USD118 juta.
“Ini sangat berarti untuk saya untuk memulai yang baru dan mendapatkan kesempatan untuk mencatat sejarah sendiri.,” jelas pemain asal Amerika Serikat itu, Senin (15/7).
“Saya rasa orang tidak mengerti, faktanya saya ditransfer ke Lakers dan sekarang saya mendapatkan kesempatan untuk memilih nasib sendiri dan ini adalah tempat yang saya pilih. Saya senang dengan hal ini,” tambahnya. (bbs/jpnn)