25 C
Medan
Sunday, September 29, 2024

Liga Terkecil di Dunia, Cukup Dua Klub

foto: net tim Garrison dan Woolpack saat bertanding
foto: net
tim Garrison dan Woolpack saat bertanding

SUMUTPOS.CO- Untuk membentuk sebuah liga biasanya dibutuhkan banyak klub. Namun apa jadinya jika sebuah liga hanya dihuni dua klub saja? Hal itu terjadi di sebuah liga sepak bola di Kepulauan Scilly, yang terletak di lepas pantai Cornwall, wilayah pesisir barat Inggris.

Kepulauan yang hanya berpenduduk kurang lebih 2.000 orang itu memiliki sebuah liga sepak bola yang hanya terdiri atas dua klub yaitu Garrison Gunners dan Woolpack Wanderers.

Kepulauan Scilly adalah sebuah gugusan yang terdiri atas 150-an pulau namun hanya lima pulau yang berpenghuni yaitu St Mary, Tresco St.Martins, Bryher dan St. Agnes. Pada 1920-an, kelima pulau kecil itu menghelat sebuah turnamen sepak bola antarpulau yang disebut Lyonnese Inter-Island Cup.

Turnamen itu berlangsung hingga 1950-an saat hanya dua tim tersisa yaitu Rangers dan Rovers yang pada 1984 mengubah nama mereka dengan nama Garrison Gunners dan Woolpack Wanderers.

Sama halnya dengan liga lainnya di dunia, Liga Kepulauan Scilly ini juga menggelar laga setiap akhir pekan. Bedanya, setiap akhir pekan diwarnai laga klub yang sama di lapangan sepak bola Garrison, pulau St Mary’s.

Para pemain kedua klub Liga Kepulauan Scilly ini tentu bukan pemain profesional seperti liga-liga besar Eropa.  Meski demikian, liga sepak bola Kepulauan Scilly terancam berakhir setiap saat. Sebab, dengan minimnya mata pencaharian di kepulauan itu maka para pemuda Scilly memilih merantau. Akibatnya, kini liga terkecil di dunia itu hanya menyisakan para pemain yang berusia di pertengahan hingga akhir 30-an. (bbs/don)

foto: net tim Garrison dan Woolpack saat bertanding
foto: net
tim Garrison dan Woolpack saat bertanding

SUMUTPOS.CO- Untuk membentuk sebuah liga biasanya dibutuhkan banyak klub. Namun apa jadinya jika sebuah liga hanya dihuni dua klub saja? Hal itu terjadi di sebuah liga sepak bola di Kepulauan Scilly, yang terletak di lepas pantai Cornwall, wilayah pesisir barat Inggris.

Kepulauan yang hanya berpenduduk kurang lebih 2.000 orang itu memiliki sebuah liga sepak bola yang hanya terdiri atas dua klub yaitu Garrison Gunners dan Woolpack Wanderers.

Kepulauan Scilly adalah sebuah gugusan yang terdiri atas 150-an pulau namun hanya lima pulau yang berpenghuni yaitu St Mary, Tresco St.Martins, Bryher dan St. Agnes. Pada 1920-an, kelima pulau kecil itu menghelat sebuah turnamen sepak bola antarpulau yang disebut Lyonnese Inter-Island Cup.

Turnamen itu berlangsung hingga 1950-an saat hanya dua tim tersisa yaitu Rangers dan Rovers yang pada 1984 mengubah nama mereka dengan nama Garrison Gunners dan Woolpack Wanderers.

Sama halnya dengan liga lainnya di dunia, Liga Kepulauan Scilly ini juga menggelar laga setiap akhir pekan. Bedanya, setiap akhir pekan diwarnai laga klub yang sama di lapangan sepak bola Garrison, pulau St Mary’s.

Para pemain kedua klub Liga Kepulauan Scilly ini tentu bukan pemain profesional seperti liga-liga besar Eropa.  Meski demikian, liga sepak bola Kepulauan Scilly terancam berakhir setiap saat. Sebab, dengan minimnya mata pencaharian di kepulauan itu maka para pemuda Scilly memilih merantau. Akibatnya, kini liga terkecil di dunia itu hanya menyisakan para pemain yang berusia di pertengahan hingga akhir 30-an. (bbs/don)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/